Tulang Bawang (SL)-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tulang Bawang menggelar Rapat paripurna istimewa dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (Hut) Kabupaten Tulangbawang ke 22 tahun. Paripurna di aula rapat DPRD itu dihadiri Bupati Tulang Bawang Hj Winarti, tapa Wakil Bupati Hendriansyha, dan 30 anggota dewan absen, Rabu,(20/3) siang.
Bupati Tulang Bawang Hj.Winarti,SE,MH hadir di tengah suasana berbahagia, Namun sayangnya Wakil Bupati Tulangbawang Hendriwansyah tidak terlihat di kursi rapat paripurna istimewa tersebut. Bahkan kursi anggota DPRD banyak kososng, termasuk kursi dua wakil ketua DPRD kosong. Total terlihat sekitar 30 anggota dewan baik wakil ketua 2 dan 3 serta anggota lainnya yang tidak mengisi kursi sidang paripurna tersebut.
Belum di ketahui,alasan apa ketidakhadiran Wakil Bupati dan 30 anggota dewan lainnya dalam sidang paripurna Dirgahayu Kabupaten Tulang Bawang. Di selah itu, Bupati Tulangbawang menyampaikan ucapan secara Pribadi untuk Kabupaten Tulangbawang, “Dirgahayu Kabupaten Tulang Bawang yang ke 22 tahun, semoga kabupaten yang kita cintai ini semakin baik dan makin lebih maju lagi.” papar Hj.Winarti (red)
Tinggalkan Balasan