Lampung Tengah (SL)-Pj Kepala Kampung Utama Jaya, Kecamatan Seputih Mataram, Sunaryono, bersama Sekdes dan Pemdampingi turun ke lokasi pembangunan jalan Lapen, yang berkualitas buruk, dan sudah ditumbuhi rumput. Ironisnya, mereka hanya menyemprot rumput yang tumbuh di sepanjang jalan lapen yang bersumber anggaran dana desa tahun 2019, Rp391,7 juta itu, Rabu 02 Oktober 2019.

Kepada Tim Investigasi Organisasi Bantuan Hukum (OBH-LBKNS) dan sinarlampung.com Pj Kepala Kampung Sunaryono, Kamis (03/10) mengatakan bahwa tumbuhnya rumput tersebut dikarnakan saat ini lagi musim kemarau. “Ia mas rumput ini tumbuh dikarenakan musim kemarau. Karna kalau musim hujan pasir tersebut pasti hanyut dan tidak akan tumbuh rumput walaupun sebagian tumbuh dari bawah,” katanya.
Saat di singgung kualitas lapen dan kurangnya batu ukuran 1/2, Kakam membenarkan hal itu. “Ia mas ini memang ada yang kurang tapi tidak semuanya mas yang tidak memakai batu 1/2,” katanya.
Camat Seputih Mataram, Eko yang coba akan dikonfirmasi sedang tidak ditempat. Dihubungi via phone dan pesan whatsaapp tidak menjwaba. :Bapak sedang adaada dinas luar,” kata petugas kecamatan. (rudi)
Tinggalkan Balasan