Calon Wakil Bupati Marzuki Sapa dan Semangati Warga Pasar Baru Kedondong

Pesawaran (SL)-Calon wakil bupati (cawabup) Pesawaran, Marzuki, terus bersosialisasi. Kali ini Marzuki mengunjungi Desa Pasarbaru, Kedondong, Minggu 4 Oktober 2020. Hadir perwakilan dua partai pengusung dalam safari politik itu partai Gerindra dan Hanura.

Marzuki dalam kesempatan ini, mengajak masyarakat untuk berinovasi dalam mengembangkan usaha-usaha yang mampu menjadi produk unggulan di Kedondong. “Apabila Dendi-Marzuki menang, kami akan membantu masyarakat dalam mengembangkan produk usahanya,” janji Marzuki.

Kepada relawan dan kader parpol pengusung, dia berharap mereka bersosialisasi ke seluruh lapisan masyarakat agar visi dan misi Dendi-Marzuki dapat diketahui.

“Kita harus bergerak door to door, setiap hari menyapa kelompok pemuda, masyarakat, dan lainnya. Walaupun capek, tapi inilah cara kita untuk memperkenalkan visi-misi ke masyarakat,” pesannya. (*)

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *