Kota Metro (SL)-Dalam rangka mewujudkan kepedulian terhadap sesama yang disalurkan melalui ‘Jumat Berkah’ secara rutin, jajaran pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kota Metro mendapat dukungan dari para donatur dan terutama masyarakat Kota Metro.
Seperti aksi sosial yang telah dilakukan sebelumnya, SMSI Kota Metro Kembali mendistribusikan bantuan berupa berbagi nasi kotak kepada masyarakat yang membutuhkan.
Ketua SMSI Kota Metro, Ali Imron Muslim mengatakan, pihaknya terus melakukan giat sosial karena adanya semangat berbagi dan peduli terhadap sesama dalam diri kader-kadernya, terlebih ada suport dari para donatur dan masyarakat. “Ini merupakan bentuk dan wujud kami menjalankan geliat berorganisasi, sehingga apa yang kita lakukan dapat menjadi contoh kepada yang lain,” ujarnya.
Di waktu yang sama, Sekretaris SMSI Kota Metro, Ade Embun juga menambahkan, bahwa Jumat yang akan datang SMSI Metro berencana membagikan ribuan masker kepada takmir-takmir masjid dan mushola yang ada di seputaran Kota Metro. “Minggu depan kita jadwalkan donasi masker, karena mengingat saat ini masih dalam suasana pandemi Covid-19. Pendistribusiannya ke takmir-takmir yang ada di Kota Metro,” kata dia.
Dia berharap, SMSI Kota Metro melalui program kerjanya terus dapat bermanfaat tidak hanya untuk anggotanya saja, namun juga dapat bermanfaat untuk lingkungan dan masyarakat sekitar melalui kegiatan-kegiatan yang positif. (Roby/Tama)
Tinggalkan Balasan