Jalin Sinergi Dan Pererat Tali Silaturahmi, Bank Mandiri Cabang Lampung Buka Puasa Bersama Insan Pers

Bandar Lampung (SL)-Guna membangun sinergi sekaligus mempererat tali silaturhami di bilan suci Ramadhan, Bank Mandiri cabang Lampung menggelar buka luasa bersama insan Pers provinsi Lampung, di hotel Amersia Bandar Lampung, Kamis 29 April 2021.

Yunus Mulya, Kepala area Bank Mandiri Lampung berharap, hubungan bank mandiri dengan insan media selalu terjaga dengan baik.

“Semoga hubungan bank Mandiri dengan insan media selalu terjaga dengan baik dan saling mengisi, kami membutuhkan media, dan teman media bisa mempublikasikan informasi yang fositiv ke pada masyarakat, program-program yang ada di bank mandiri, jadi bank mandiri dan media itu bersinergi, maka akan memberikan suatu kekuatan, untuk memberikan informasi dan layanan kepada masyarakat,” harap Yunus.

Selain itu, Yunus mengungkapkan, di bulan suci Ramadhan ini bank Mandiri adakan baksos dan dan berbuka puasa dengan anak yatim, serta membagikan bingkisan terhadap fakir miskin.

Yunus Mulya menjelaskan, pihaknya telah melakukan pembuatan prodak-prodak digitalisasi.

“Saat ini pihak bank mandiri sudah membuat prodak yang bisa membantu masyarakat, sebab saat ini masa pandemi, harus mengurangi interaksi , seperti produk livin by mandiri, yaitu semua kebutuhan masyarakat dapat berinteraksi ke sistem digitalisasi,” jelasnya.

Ditempat yang sama, Nizwar Sekertaris PWI Provinsi Lampung mewakili Ketua PWI mengatakan, bank mandiri bisa terus bersinergi dengan insan pers dan program-program bank mandiri bisa lebih memudahkan masyarakat.

“Insan pers bisa memberikan informasi yang terbaik dalam sinergi ini, untuk mempublikasikn program-program unggulan yang ada di bank mandiri, agar masyarakat bisa mengetahuinya.” kata Nizwar.

Nampak hadir pada acara itu, Kepala Area Bank Mandiri Cabang Lampung, Sekrtaris PWI Lampung, dan pimpinan perusahaan media. (Red)

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *