Polres Metro Jakarta Pusat Tambah 10 Gerai Vaksin Keliling

Jakarta (SL)-Polres Jakarta Pusat menambah 10 armada vaksin mobile guna melayani masyarakat. Armada pelayanan vaksin yang berasal dari dana corporate social responsibility (CSR) ini akan berkeliling mendatangi sejumlah wilayah di Jakarta Pusat.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Hengki Haryadi mengatakan, penambahan armada pelayanan vaksinasi Covid-19 ini, karena tingginya animo masyarakat untuk melakukan vaksinasi Covid-19.

Mantan Kapolres Metro Jakarta Barat ini menjelaskan, gerai vaksin armada mobile, berkeliling mendatangi sejumlah wilayah di Jakarta, melayani vaksinasi Covid-19 guna mengurangi kerumunan. Inovasi ini dilakukan karena sejumlah lokasi terjadi kerumunan di saat masyarakat sedang melakukan vaksin.

Menurut Hengki, gerai berjalan ini sebagai salah satu upaya untuk membantu pemerintah mempercepat pelaksanaan vaksinasi massal, guna membentuk daya tahan tubuh di masa pandemi Covid-19. “Kami menambah 10 armada untuk vaksin mobile dan siap menyambangi warga dari satu RT ke RT lain,” ungkap Kombes Pol Hengki Haryadi, Sabtu 10 Juli 2021.

Hengki menyatakan, gerai vaksin di Jakarta khususnya yang berada di lingkup Polres Metro Jakarta Pusat telah melayani vaksinasi kepada masyarakat yang datang, baik yang berada di mal mau pun yang didirikan oleh masing-masing polsek. “Penambahan armada ini dibiayai dari dana CSR beberapa perusahaan yang ada di Jakarta Pusat. Kami sangat terbantu untuk itu,” kata Hengki.

Menurut Hengki,, Polri dituntut untuk lebih mengedepankan kreativitas dalam menjalankan kebijakan dalam menjalankan program vaksinasi Covid-19.

“Selain melaksanakan vaksinasi yang dosisnya telah diberikan pemerintah pusat, katanya, stakeholder terkait, seperti polri di daerah juga perlu memunculkan terobosan dan konsep yang dapat memudahkan implementasi kebijakan tersebut,” katanya.

“Kami harapkan kepada masyarakat untuk memanfaatkan terobosan yang dijalankan melalui vaksinasi mobile ini. Jika program vaksinasi berjalan dengan baik, diharapkan pandemi segera berakhir, sesuai target nasional,” ucap Hengki.

Nanda Ilham, seorang warga Kebon Melati menilai, gerai vaksin mobile ini cukup membantu masyarakat sehingga tidak perlu harus repot datang ke lokasi dan mendaftar secara online. “Vaksinasi mobile juga memudahkan masyarakat dengan sasaran yang telah di tentukan. Hal itu juga dipermudah dengan adanya sejumlah relawan yang juga turut membantu vaksinasi mobile,” ungkap Nanda (Red)

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *