Way Kanan Tuan Rumah Kejurnas Arum Jeram

Way Kanan (SL)-Kabupaten Way Kanan, Lampung resmi menjadi tuan rumah Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Arum Jeram, kegiatan tersebut akan berlangsung pada tanggal 5 – 10 Desember 2021 yang akan melintasi jalur sungai Way Besai, yang berada di Kampung Bonglai, Kecamatan Banjit.

Ketua Federasi Arum Jeram Kabupaten Way Kanan Edwin Hendri saat dikonfirmasi membenarkan bahwa Way Kanan akan menjadi tuan rumah kejurnas arum jeram tahun 2021. Endwin Hendri sangat bersyukur dengan ditunjuknya Kabupaten Way Kanan menjadi tuan rumah kejurnas arum jeram ini, karena selama pademi covid-19 kegiatan kejurnas ini vakum, terakhir dilaksanakan di Provinsi Jambi pada tahun 2019.

“Kejurnas arum jeram ini akan berdampak positif terhadap perkembangan pariwisata dikabupaten way kanan selain sebagai ajang promosi tempat – tempat wisata yang ada di way kanan, kejurnas ini juga akan berdampak positif untuk ekonomi warga sekitar karena para Kontingen akan bermalam di home stay rumah warga yang sudah disiapkan warga dan berbayar,” ungkap Edwin Hendri saat di konfirmasi, Minggu 14 November 202

Selain itu menurut edwin hendri kejurnas arum jeram tersebut akan diikuti oleh atlit – atlit nasional dari tiap provinsi untuk memperebutkan posisi terhormat dimana mereka akan bertanding membawa bendera provinsi masing-masing. “Ini merupakan kesempatan yang luar biasa untuk atlit-atlit arum jeram way kanan khusus, umumnya Lampung untuk menunjukan kemampuan untuk berprestasi di tingkat kejuaraan Nasional,” kata Edwin Hendri. (Dadang)

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *