Kota Metro (SL)-Kepolisian Resort Kota Metro mempercepat gerakan vaksinasi Covid-19 dengan program Sahabat Kamtibmas, selama arus mudik lebaran. Hal itu dilakukan agar capaian vaksinasi Covid-19 menjelang lebaran dapat maksimal, sehingga dapat mencegah penyebaran virus Corona.
Kapolres Metro AKBP Yuni Iswandari Yuyun mengatakan menjelang lebaran pihaknya menyediakan posko dan gerai vaksinasi selama arus mudik hari raya idul Fitri 1443 Hijriyah. “Kita mengupayakan pemerataan vaksinasi Covid-19 melalui program sahabat Kamtibmas. Upaya tersebut merupakan sinergitas bersama pemerintah dan TNI Kodim 0411/KM dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19 sekaligus menjaga keamanan mudik lebaran di Metro,” kata Yuni Iswandari, Rabu 20 April 2022.
Menurut Yuni Polres Kota Metro membangun pos pantau di pelataran ruko Jalan Jendral Sudirman, yang nantinya diperuntukkan bagi petugas keamanan dan masyarakat yang ingin di vaksin. “Selain menjaga keamanan dan kelancaran arus lalu lintas saat mudik nanti, pada pos pantau itu juga kita siapkan gerai vaksinasi dan harus kita galakan di Kota Metro. Bagi masyarakat yang belum divaksin maka bisa mendatangi pos pantau untuk divaksinasi,” ucapnya.
Kapolres menjelaskan personilnya dari berbagai satuan juga telah berupaya maksimal dalam menggalakkan vaksinasi Covid-19 di Bumi Sai Wawai, Kota Metro. “Kemarin kegiatan vaksinasi juga diselenggarakan oleh Sat Reskrim dan Satresnarkoba Polres Metro. Pelaksanaannya di GOR Jurai Siwo, yang sasaran vaksin itu adalah pelajar, anak usia 6 sampai 12 tahun dan masyarakat umum,” ujarnya.
Kasat Reskrim Polres Metro AKP Firmansyah menambahkan satuan yang dipimpinnya berserta Satresnarkoba Polres Metro juga telah bergerak membuka gerai vaksin Covid-19. “Untuk Sat Reskrim dan sat Narkoba Polres Metro telah ikut membuka gerai Vaksin Covid-19 yang bertempat di GOR. Dalam gerakan percepatan vaksinasi lewat program Sahabat Kamtibmas, kami menyediakan 400 dosis vaksin,” ujar Firmansyah.
Aparat Kepolisian Resort Metro, kata Firmasyah, juga mengimbau masyarakat untuk tidak meragukan vaksin Covid-19. Pemerataan vaksin Covid-19 adalah upaya pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran virus Corona. “Kami mengajak seluruh masyarakat Kota Metro untuk tidak takut ataupun ragu di vaksin. Ini upaya pemerintah dalam memutus penyebaran virus Corona,” katanya.
Dalam gerakan vaksinasi sahabat Kamtibmas yang digelar Satreskrim dan Satnarkoba Polres Metro, menyediakan vaksin jenis Astra Zeneca tahap 1,2 dan booster. “Melalui program unggulan sahabat Kamtibmas, mari kita terus menyuarakan dan mendukung gerakan vaksinasi Covid-19 agar semakin banyak masyarakat yang sehat dan terhindar dari virus,” katanya. (Red).
Tinggalkan Balasan