Lampung Selatan (SL)-Warga Desa Kaliasin, Desa Galih Lunik dan Desa Lematang, Sabah Babau, Kecamatan Tanjung Bintang, Kabupaten Lampung Selatan, menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng dan Bantuan Sosial (Bansos) Sembako. Keluarga Penerima Manfaat (KPM) penerima Bansos BPNT, melakukan penarikan dana melalui PT Pos Indonesia Unit Kantor Pos Tanjung Bintang, Kamis, 21 April 2022.

KPM menerima Rp200 ribu anggaran per bulan dan subsidi sebesar Rp300 ribu dari BLT Minyak Goreng. Dengan pengawalan aparat Desa, Bhabinsa, dan Bhabinkamtibmas para KPM kemudian membelanjakan bantuan melalui suplayer CV Bintang Jaya Artha (BAjA), yang juga membantu proses pencairan dana dan memfasilitasi bahan bahan sembako.
“Alhamdulillah kami sudah dibantu oleh Pak Presiden, dan Ibu Menteri terima kasih banyak nggih, selalu peduli dengan warganya. Terima kasih pak lurah, yang mendatangkan pihak kantor pos ke kantor desa sehingga kami tidak jauh jauh dan repot menyetorkan barcode. Kami ambil uang bantuan bansos dan CV. BAJA Supplayer menyiapkan bahan bahan sembako,” katanya Salah satu penerima KPM, di Desa Kaliasin Kecamatan Tanjung Bintang.
Sekretaris Desa (Sekdes) Kaliasin Tobari yang langsung menyaksikan penyaluran bantuan agar pembagian tepat sasaran. “Saya mewakili kepala desa memantau langsung komoditi yang disalurkan ke masyarakat Kaliasin agar benar benar baik dan layak. Dan kami pemerintah desa ingin berbuat yang terbaik untuk masyarakat,” kata Tobari.
Tobari berharap, kegiatan penyaluran bantuan dari Kementerian Sosial (Kemensos) bagi warganya dapat berjalan dengan baik. “Jadi yang sudah menerima bantuan tolong dimanfaatkan dengan baik, memanfaatkan bantuan yang telah diberikan. Serta, mendoakan seluruh jajaran Kemensos RI untuk selalu mendapatkan kesehatan dan kekuatan selama menjalankan tugasnya,” katanya.
Sementara Wakil Direktur CV BAJA, Andre juga ikut memantau langsung penyaluran dan pengambilan sembako, untuk melihat keluhan masyarakat terkait kualitas komoditi yang dibagikan. Andre juga memastikan jika ada komoditi yang tidak layak untuk segera ditukar langsung. “Kita harus jamin kualitas komoditi. Jangan sampai masyarakat membelanjankan dana bansos dengan komoditi yang tidak bagus dan tidak layak di konsumsi,” kata Andre.
Pembagian di Sabah Balau
Pembagian bantuan minyak goreng dan BLT di Desa Sabah Balau juga dipantau Kepala Desa Sabah Balau Pujianto. Untuk mempermudah dan mempercepat realisasi bantuan, Kades juga mendatangkan pihak Pos Cabang tanjung bintang ke Balai Desa Sabah Balau, Kamis 21 April 2022.
Pujianto mengatakan pihak desa berusaha memberi kan pelayanan yang prima kepada masyarakat. Dan tidak itu katanya penekanan atau pemaksaan dalam pembelian bahan pokok sesuai nilai bantuan. “Kami desa memantau, termasuk bos suplayernya datang langsung. Termasuk pihak kepolisian, dan Koramil Tanjung Bintang. Banyak juga rekan-rekan wartawan yang menyaksikan langsung,” katanya.
Masyarakat Sabah Balau mengaku merasa terbantu dengan kedatangan pihak pos ke desa mereka, untuk langsung menerima bantuan program pemerintah pusat BLT MIGOR dan program BPNT. “Kami senang bisa terbantu dengan cepat menerima bantuan. Terutama kepada pak kades yang telah berupaya mempermudah warga Sabah Balau dalam mendapat kan bantuan,” kata Reni, penerima bantuan.
Reni mengaku puas dengan kualitas barang barang yang di sediakan oleh suplayer. Baik yang melalui pembelian ke pihak e-warung atau suplayer. “Tidak ada paksaan. Bagi kami yang penting nilai bantuan sesuai dengan kualitas barang. Namanya untuk konsumsi, tentu haru yang bagus. Sesuai peruntukan, dan kualitas bagus jadi aman-aman saja kami,” katanya. (Red)
Tinggalkan Balasan