Cilegon (SL)- Adanya isu ramai akan maju sebagai Calon ketua umum, PPTSB periode 2022-2026 di dalam Mubes PPTSB ke XV di Medan, Alpeda Sinaga tidak menampik saat di konfirmasi awak media wartawan saat sela-sela acara rapat pematangan PPTSB wilayah Banten.Senin 03 Oktober 2022 disalah satu resto di Kota Cilegon.
“Khabarnya seperti itu,mohon doanya dimana saya memiliki visi dan misi PPTSB MANTAP penjabaran setelah kita positif masuk sebagai Calon ketua umum,intinya Transparansi dan keterbukaan,kebetulan saya mantan ketua PPTSB Wilayah Banten, makanya saya hadir dalam rapat pematangan ini”,ujar Alpeda kepada Lugas TV.
“Saat ini saya juga sebagai wakil ketua umum III PPTSB Pusat,artinya disamping demokrasi saya melihat di pengurusan saat ini ada yang harus diperbaiki,walaupun saat ini sudah baik seperti kata saya transparansi”,Katanya saat hadiri rapat pematangan PPTSB Wilayah Banten.
“Puji Tuhan sejauh ini syarat untuk maju sebagai calon ketua umum sesuai Ad/Rt sudah mencukupi kouta, tinggal beberapa hari ini untuk konsolidasi,poinnya saya siap sebagai salah satu calon ketua umum PPTSB di Mubes mendatang”,ungkapnya.
“Tentunya ini merupakan alam demokrasi sebagai sebuah organisasi,hanya itu yang saya inginkan organisasi itu harus transparansi sesuai Ad/Rt dijalankan”,Pungkasnya.
Sementara salah satu delegasi yang ikut dalam mubes PPTSB di Medan, perwakilan dari PPTSB Wilayah Banten Ir. Sadar Sinaga tidak menampik khabar tersebut,namun tentunya berharap dalam Mubes PPTSB ke XV berjalan secara Aklamasi,menurut nya jika terjadi beberapa Calon yang maju sebagai Calon ketua umum PPTSB tentunya harus mengikuti arahan dari ketua Wilayah.
“Ia benar sih, namun kita tentunya berharap Mubes PPTSB ini secara Aklamasi”, kata Ir Sadar Sinaga.
“Jikapun nanti ada beberapa calon yang maju sebagai Ketua umum tentunya kita mengikuti arahan dari Ketua Wilayah Banten,”pungkasnya.
Untuk diketahui marga Sinaga memiliki Filosofi luar biasa “PARHATIAN NASORA MONGGAL, PARNINGGALA SIBOLA TALI” yang artinya setiap orang harus bersikap adil, harus jujur dan bertindak akurat, yang di dalamnya tercermin sikap tindak yang adil, arif dan bijaksana dalam setiap aspek kehidupan. (Red)
Tinggalkan Balasan