Letkol Marinir Alex Zulkarnain Resmi Jabat Komandan Batalyon Infanteri 7 Marinir Gantikan Letkol Marinir Mario Steven

Pesawaran (SL)-Letkol Marinir Alex Zulkarnain
resmi menjabat sebagai Komandan Batalyon Infanteri 7 Marinir Ketapang menggantikan Letkol Marinir Mario Steven M.Tr .Opsla yang merupakan Komandan Batalyon sebelumnya.
Pergantian jabatan dilangsungkan dalam Serah Terima Jabatan (Sertijab) di Markas Komando Batalyon Infenteri 7 Marinir Ketapang, Teluk Pandan, Pesawaran. Kamis, 20 Oktober 2022.

Kolonel Marinir Harry Indarto didapuk sebagai pemimpin atau Inspektur Upacara (Irup) dalam Sertijab, dihadiri Danlanal Lampung Kolonel Laut (P) Zul Fahmi, Wadan Brigif 4 Mar/BS, KSOP Kelas I Panjang, Perwira Staf Brigif 4 Marinir/BS, Dankima Brigif 4 Mar/BS, Danyonif 9 Mar, Wakapolres Pesawaran, Danpuslatpur 8 Teluk Ratai, Kepala Dishub Pesawaran Ahmad Safri, Camat Teluk Pandan dan jajaran Muspida Pesawaran serta Pengurus cabang 7 Jalasenastri PG Kormar.

Dalam sambutannya, Danbrigif 4 Marinir/BS menyampaikan, Sertijab menjadi momentum penting dan penuh makna sebagai suatu tahapan proses kaderisasi kepemimpinan di lingkungan Batalyon Infanteri 7 Marinir dan Brigif 4 Mar. “Batalyon Infanteri 7 Marinir merupakan salah satu satuan pelaksana dari Brigade Infanteri 4 Marinir yang mempunyai tugas membina dan menyiapkan kekuatan serta kemampuan unsur-unsur tempur Marinir dalam pelaksanaan operasi amphibi atau tugas tempur lainnya,” tegas pria lulusan AAL 42 tersebut.

Danbrigif 4 Marinir/BS juga menyampaikan terimakasih dan penghargaan tinggi kepada Letkol Mario atas dedikasi yang tulus selama memimpin Yonif 7 Marinir. “Kemudian, saya ucapkan selamat kepada Letkol Marinir Alex Zulkarnain atas kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan sebagai Danyonif 7 Marinir yang baru,” imbuhnya.

Disebutkan bahwa, acara tersebut merupakan salah satu implementasi perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono yakni berani berubah menjadi lebih baik dengan meninggalkan budaya rutinitas yang tidak produktif.

Diketahui, Letkol Marinir Mario Steven dijabatan akan diposisikan sebagai Perwira Staf Operasi (Pasops) Brigif 2 Marinir. Sementara, Komandan Batalyon Infanteri 7 Marinir yang baru, Letkol Marinir Alex Zulkarnain sebelumnya menjabat sebagai Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) VI Makassar. (Red)

 

 

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *