Pringsewu (SL)-Setelah dua hari dikabarkan hilang, Hanif Asmawi (39) warga Pekon Sukamulya, Banyumas, Pringsewu, Lampung, ditemukan orang tuanya tak bernyawa di dalam sumur sedalam 10 meter di rumahnya, Sabtu, 5 Mei 2023.
Menurut keterangan polisi Hanif hilang sejak kamis, 18 Mei 2023. Dia ditemukan di sumur dalam kondisi sudah meninggal dunia, setelah pencarian oleh keluarganya tak membuahkan hasil.
“Karena tidak menemukan korban, orang tua korban juga sempat melaporkan kejadian tersebut ke pihak aparatur Pekon dan juga memposting foto korban di sosial media,” ujar Kapolsek Sukoharjo, IPTU Poltak Pakpahan melansir Etalase, Sabtu 20 Mei 2023.
Penemuan jasad Hanif bermula saat orang tuanya melihat sendal warna kuning yang biasa dipakai korban berada tidak jauh dari sumur. Merasa curiga, orang tua korban lalu memanggil tetangganya untuk memastikan apakah tubuh korban di dalam sumur.
Orang tua korban mencari jangkar besi lalu memasukannya ke dalam sumur. Dirasa ada yang tersangkut, orang tua korban segera menariknya ke atas. Dan benar saja, saat ditarik tubuh korban baru terlihat mengambang di permukaan sumur dalam keadaan tak bernyawa.
Kapolsek menduga korban tercebur ke dalam sumur saat penyakit epilepsi yang dideritanya Kambuh.
“Berdasarkan keterangan sejumlah saksi, Korban ini memiliki riwayat sakit epilepsi menahun, ada dugaan dia tercebur kedalam sumur saat sakit epilepsinya kambuh,” terang Kapolsek. (Red)
Tinggalkan Balasan