Bandar Lampung, sinarlampung.co – Hujan deras yang mengguyur Bandar Lampung pada Jumat sore, 17 Januari 2025, mulai pukul 15.00 hingga 17.00 WIB, menyebabkan banjir di sejumlah jalan utama. Salah satu wilayah terdampak paling parah adalah Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Way Lunik, Kecamatan Teluk Betung Selatan.
Berdasarkan pantauan sinarlampung.co , banjir mulai terlihat dari kawasan Persimpangan Jalan Gatot Subroto hingga Tugu Kerukunan Umat Beragama, Jalan Yos Sudarso. Ketinggian air di lokasi ini rata-rata mencapai 50 cm, bahkan di beberapa titik dilaporkan hingga mencapai pinggang orang dewasa.
Tiga titik terparah berada di depan kawasan PT Pelayaran Transindo Bahari, depan CV Bumi Waras, serta di depan SPBU Way Lunik hingga PT Gudang Garam. Genangan air bahkan masuk ke area perusahaan-perusahaan tersebut.
Selain merendam jalan raya, banjir juga menggenangi pemukiman warga di sekitar lokasi. Beberapa rumah terendam hingga di beberapa jalan lingkungan warga menyerupai aliran sungai deras. Bahkan, perabotan seperti kursi milik warga terlihat hanyut m terbawa arus banjir.
Situasi ini membuat lalu lintas di Jalan Yos Sudarso lumpuh total. Kendaraan dua dan roda empat kesulitan melintas, sehingga banyak pengendara memilih berhenti. Akibatnya, kemacetan yang panjang tak terhindarkan.
Di tengah kondisi ini, sejumlah warga turun tangan untuk membantu mengatur lalu lintas secara sukarela. Namun di sisi lain, anak-anak hingga orang dewasa justru terlihat asyik bermain dan mandi di genangan air banjir, menambah warna tersendiri di tengah bencana ini.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan resmi terkait kerugian yang disebabkan oleh banjir ini. Pemerintah daerah diharapkan segera mengambil langkah mitigasi untuk mengatasi permasalahan banjir yang sering terjadi saat hujan deras melanda. (*)
Tinggalkan Balasan