LampungTimur (SL)-Usai lakukan pengamanan di 95 gereja yang tersebar di Kabupaten Lampung Timur, 25 Desember 2019 kemarin yang berjalan tertib, aman dan lancar. Tugas pengamanan Koramil Jajaran Kodim selanjutnya yang tidak kalah penting, yakni persiapan pergantian Tahun 2020.
Koramil jajaran terus melaksanakan siaga dan pengisian seluruh Pos Pengamanan maupun pelayanan seperti yang dilaksanakan hari ini, Kamis (26/12/2019).
Situasi yang aman dan kondusif dalam pengamanan Natal 2019 kemarin, tidak luput dari dukungan dan kerjasama semua elemen masyarakat termasuk pengamanan yang dilaksakan oleh Anggota Koramil jajaran Kodim 0429/Lamtim bersama Polres Lamtim.
Ditempat lain, Dandim 0429/Lamtim Letkol Kav. Muhammad Darwis menegaskan, “Pelaksanaan siaga yang dilaksanakan, baik oleh Kodim maupun Koramil jajaran Kodim terus berlanjut hingga nanti tanggal 2 Januari 2020 atau tepatnya setelah pergantian tahun”.
“Saya menekankan kepada anggota bersama dengan anggota Polri termasuk Pos Pam maupun Pos Yan agar tetap waspada. Karena biasanya euforia pergantian malam tahun baru lebih ramai dan rawan. Harapanya, dengan kesiap siagaan yang tinggi segala seauatu yang dapat merugikan personil maupun materil dapat diminimalisir,” ujar Dandim.
Kami juga menghimbau kepada warga, lanjutnya, agar tradisi jelek seperti kebut-kebutan, mabuk-mabukan dan pesta kembang api hendaknya diganti dengan kegiatan positif seperti melaksankan ibadah dan Do’a bersama. (Wahyudi)
Tinggalkan Balasan