Sudah Bayar KWh Listrik Tak Dipasang, Warga Enam Desa Kepung Kantor PLN Tulang Bawang

Mesuji (SL)-Ratusan warga yang terdiri dari enam desa gruduk datang ke kantor PLN Cabang Tulang Bawang untuk menuntut haknya agar pihak PLN bisa memasang KWH yang sudah di bayar lunas oleh masyarakat kabupaten Mesuji.

Dalam tuntutan warga dari enam desa yaitu desa Tirtalaga, Tanjung Serayan, Mulya Sari, Sumber Makmur, Sungai Buaya, Muara Mas dan Tanjung mas jaya dari tiga kecamatan yaitu Mesuji Timur, Rawa Hitu Utara dan Mesuji sudah sangat kecewa dengan janji janji dari pihak PLN yang mana warga sudah membayar lunas, akan tetapi sampai saat ini belum juga di pasang.

Surat edaran tuntutan juga sudah di layangkan oleh perwakilan DPRD kabupaten Mesuji kepada pihak PLN. Dari salah satu perwakilan warga Herman mengatakan bahwa masyarakat sudah habis kesabaran menunggu pemasangan dari pihak PLN, “Mangkanya kita ke sini untuk meminta agar di pasang KWH nya. Kami sudah dari mendaftar dari bulan Agustus lalu dasampai saat ini belum juga di pasang.
Apa bila KWH Sampai tahun baru ini belum juga di pasang, maka warga akan memutuskan kabel dan minta ganti rugi,” ungkap Herman.

Dari keterangan Kepala Rayon Menggala apa yang di sampaikan oleh warga akan dilaporkan ke Cabang yang ada di wilayah Jota Bumi Lampung Utara. “Dan kita pihak PLN sepakat membuat perjanjian tertulis yang di tandatangani oleh benerapa orang perwakilan dari warga maupun pihak PLN.” Tuturnya (Aan Setiawan)

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *