Bertahun tahun Jalan Karang Bolong Simbaringin Rusak Parah Pemerintah Lamteng Cuek

Lampung Tengah (SL)-Warga Kelurahan Simbar Waringin, Kecamatan Trimurjo, Kabupaten Lampung Tengah  keluhkan kondisi Jalan Karang Bolong yang bertahun tahun rusak dan tak tersentuh perbaikan, baik dari Pemda Lampung Tengah, dan Kelurahan sendiri. Warga harus bergotong royong memperbaiki seadanya dari bantuan materiah warga yang peduli.

“Jalan ini rusak sudah bertahun tahun. tahun 2017 lalu, kita pernah protes minta pemerintah Kabupaten, termasuk Gubernur untuk memperbaiki jalan ini. Tapi hingga sekarang tidak tersebut. Ini ada warga nyumbang sabes material untuk menambal jalan yang rusak parah. Sementara ini menjadi akses jalan warga,” kata seorang warga yang sedang memperbaiki manual jalan itu.

Menurutnya, meski sudah dibantu warga dengan sumbangan sabes, tapi tetap saja, pemerintaha kelurahan dan kecamatan cuek, tidak mau ikut memabtu meratakan sabes itu. “Tumpukan material itukan menganggu pengguna jalan, ya bok dihampar. Padahalkan lumayan ada sabes,” katanya, diamini temannya.

Dia menambahkan Jalan Karang Bolong, yang berapa di Kelurahan Simbawaringin, Kecamatan Trimurjo Kabupaten Lampung Tengah. Jalan poros yang menjadi akses utama warga itu rusak parah, dan sulit dilewati kendaraan, “Rusaknya jalan poros yang menghubungkan Kota Metro dan Lampung Tengah itu sudah lama rusak dan hingga kini belum ada perbaikan dari pemerintah,” katanya.

Sebagai daerah yang masuk dalam administrasi pemerintahan Kabupaten Lampung Tengah, warga sebelumnya telah beberapa kali mengadu dan melaporkan kondisi jalan yang rusak tersebut ke pemerintah setempat. Namun mereka tak dianggap. “Kami mengadu seperti terkesan di remehkan, laporan warga pun tak di gubris,” ujarnya.

Warga menambahkan, seharusnya pemkab Lampung Tengah bertindak cepat dan segera melakukan perbaikan jalan. Sebab akibat jalan rusak tersebut aktivitas perekonomian warga setempat terhambat, parahnya lagi tak sedikit pengendara bermotor mengalami kecelakaan. “Jalan ini harus segera diperbaiki nunggu apa lagi coba. Semoga juga bisa didengar Pak gubernur agar bisa merasakan keinginan warga disini,” katanya. (Red)

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *