Tanggamus(SL)-Keadaan Sopiyati warga Pekon Datar Lebuay kecamatan Air Naningan kabupaten Tanggamus yang datang ke Dinas Sosial pada Senin 15 Februari 2021 sangat memprihatinkan. Pasalnya, Sopiyati hidup bersama sang suami yang sudah renta di sebuah rumah yang sangat sederhana.
Saat dikonfirmasi sinarlampung.co, Juru Tulis (carik) Ahmad Toyib sangat menyesalkan atas perbuatan ibu Sopiyati karena pihak pekon selama ini selalu memperhatikan keberadaannya.
“Kami aparat pekon Datar Lebuay sangat menyayangkan perbuatan ibu Sopiyati karena selama ini dia sudah terima BPNT dan sudah 3 kali mendapatkan bansos selama Covid-19 kenapa tega dia tehadap kami dan mempermalukan kami sebagai aparatur di bawah,” kata Toyib.
Toyib membenarkan selama 2 bulan Sopiyati belum menerima beras dari program BPNT karena memang menurut informasi dari pengurusnya selama 2 bulan ini saldo masih kosong. “Sementara untuk bansos dikarenakan sudah menerima BPNT dari pihak kantor pos tidak di keluarkan undangan untuk Sopiyati,” tambah Toyib.
Sementara di rumah, Sopiyati yang baru saja pulang dari Dinsos kabupaten Tanggamus tampak kelelahan saat di konfirmasi Sopi minta maaf kesemua pihak karena sudah berulah seperti itu dia kapok dan tidak akan mengulanginya lagi.
“Kemarin itu saya bingung pak mau minta dipekon sudah malu mau ngutang ke warung keadaan lagi kayak gini jadi ya terpaksa saya turun ke Dinas sosial dan bupati karena butuh makan,” kata Sopi sambil mengiba.
Di karenakan 2 bulan terakhir merasa tidak di beri beras dan tidakak adanya bansos yang diterima Sopi merasa kalut.
“Saya mohon maaf yang sebesar-besarnya kesemua orang dan saya ucapkan terimakasih pada semua orang yang telah membatu saya karena saya bisa beli beras terutama saya mohon maaf pada bapak wartawan karena ulah saya jadi ngrepotin semuanya,” tuturnya.
Atas kejadian tersebut pihak pekon sudah berupaya semaksimal mungkin untuk memenuhi semua keperluan warganya terutama di bidang bantuan sosial. Dan untuk kartu KKS milik Sopiyati sudah ada sejak dulu dan bukan baru kemarin saja. (Wisnu)
Tinggalkan Balasan