Tulang Bawang Barat (SL)-Sudah setahun lebih salah satu warga Tiyuh Candra Mukti, Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat mengeluhkan keberadaan program bantuan sosial manfaat sejahtera (Mantra).
Dari hasil penelusuran pendiri lembaga swadaya masyarakat Forum Komunikasi Pemberantasan Korupsi (LSM FKPK) dan awak media sinarlampung.co mengkonfirmasi warga penerima mantra seperti yang dikatakan Tayem janda dua anak yang tidak memiliki rumah mengungkapkan bahwa dirinya pernah menerima mantra ditahun 2020.
“Pernah dapat bantuan mantra ditahun 2020 hanya sekali penarikannya ditanggal 08 Januari 2020,” katanya.
Tayem mengungkapkan, Petugas Tiyuh yang mengurus mantra mengatakan bahwa rekening mantra miliknya hilang.
“Kata petugas nya nanti di urus kembali, dan hingga sampai saat ini belum ada kabar dari petugasnya,” bebernya.
“Saya berharap kepada pemerintah atau desa untuk memikirkan nasib orang susah seperti kami mas, saya ini janda anak bujang saya kerja upahan buat batako dan anak gadis saya kerja sebagai pembantu rumah tangga, kami juga berharap untuk aparatur desa agar kami didata untuk masuk di penerima BLT,apalagi program mantra saya sudah setahun lebih belum ada kabar dari petugasnya,” tuturnya. (Angga)
Tinggalkan Balasan