Lampung Tengah (SL) – Dalam mengisi kegiatan bulan Ramadhan, SD Xaverius mengadakan acara Pesantren kilat di ikuti oleh siswa siswi yang beragama Islam dari kelas 1 sampai kelas 6 dengan jumlah seluruhnya 172 siswa, dengan tema Wujudkan Generasi Islami, Cerdas, Kreatif dan Berprestasi. (Kamis, 13 April 2023).
Dalam sambutannya kepala sekolah Marta Endang Krismiati, S.Pd mengatakan dalam mengisi kegiatan di bulan Ramadhan ini kami memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk melaksanakan kegiatan sesuai dengan imannya.
” Bagi siswa siswi yang beragama Islam mengadakan Pesantren Kilat bersama bapak ustadz dan yang beragama non Islam karena masih di bulan paskah maka mengadakan kegiatan menghias telur paskah. Kami bermoderasi hidup rukun dan berdampingan dalam beragama sehingga anak-anak bisa saling menghargai dan menghormati dengan adanya perbedaan.Allah menciptakan segala sesuatunya dengan yang berbeda dan harus kita syukuri perbedaan itu.” Paparnya.
Ustadz Khozinatul Asrori dalam tausiyahnya menyampaikan materi tentang hikmah berpuasa pada bulan Ramadhan.
” Dibulan suci ini kita dapat merubah diri menjadi yang lebih baik. Kecerdasan yang harus di peroleh melalui belajar dengan sungguh- sungguh agar cita-citanya bisa terwujud. kreatif untuk melakukan hal yang baik dan positif dan bermanfaat untuk orang lain. Wujudkan dari kerja keras kalian dalam belajar supaya bisa menghasilkan prestasi.”ujarnya
Acara dilanjutkan dinamika dan tanya jawab terkait materi yang disampaikan oleh ustadz. di pimpin oleh Tati Sumiyati selaku guru PAI dan juga sebagai pembina Pendidikan Agama Islam dan yang bisa menjawab akan di berikan Dorprise.(Wagiman/*)
Tinggalkan Balasan