Hari ini Konser Riang Gembira Mirza-Jihan di PKOR Way Halim, Ada Dasco dan Rafli Ahmad

Bandar Lampung, sinarlampung.co-Ketua Tim Pemenangan Terpadu (TPT) Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung 2024 nomor urut 2 Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela (Mirza-Jihan), Bachtiar Basri, mengatakan pihaknya bakal menaja Kampanye Akbar Mirza-Jihan: Konser 2 Riang Gembira, di Lapangan PKOR Wayhalim Bandarlampung, tepat H56 masa kampanye, pada Selasa 19 November 2024mulai pukul 09.00 WIB.

“Jika tiada aral melintang, rencananya helat kampanye akbar Mirza-Jihan ini akan dihadiri duo Ahmad, ” Ujar Om Bach

Duo Ahmad itu adalah Wakil Ketua Umum cum Ketua Harian DPP Partai Gerindra yang juga Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad, dan selebritas Raffi Ahmad bos RANS Entertaintment yang kini juga dikenal Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni.

“Kami telah instruksikan seluruh pengurus, kader, dan simpatisan partai koalisi, jaringan Komandan Wilayah dan Komandan Bidang TPT Mirza-Jihan, serta pengurus dan jaringan relawan tanpa kecuali untuk menggalang dan mengonsolidasikan seluruh kader, simpatisan partai koalisi, relawan Mirza-Jihan, jaringan dan simpul untuk hadir memeriahkan,” ujar Om Bachtiar Basri, didampingi Sekretaris TPT Mirza-Jihan, Abi Hasan Mu’an.

Komandan Bidang Relawan TPT Mirza-Jihan, Ary Meizari Alfian, peserta kampanye bakal dihibur penampilan musisi Charly Van Houten eks vokalis ST12, grup vokal duo asal Jakarta Jono Joni, dan biduanita dangdut ‘Ratu Koplo’ Masitoh.

Selain, sebagaimana pengkinian informasi Ketua Bidang Influencer TPT Mirza-Jihan, A Munzaki Senafal, Senin dini hari, rencananya bakal turut hadir pula memeriahkan, komika Marshel Widianto, Nagita Slavina, aktris Paula Verhouven, dan YouTuber Ria Ricis.

“Konser Riang Gembira Mirza-Jihan ini gratis. Warga Lampung perindu perubahan, pecinta demokrasi, petani buruh nelayan kaum ibu santri pemuda mahasiswa barisan setuju Lampung Maju Menuju Indonesia Emas, pendukung berat Mirza-Jihan, Iyay Mirza mania, Mbak Jihan mania, penggemar AA Raffi, merapat,” ujar Zaki, bakul waralaba kuliner sukses ini.

Dari Bumi Ragem Sai Mangi Wawai, Komandan Wilayah Pemenangan Kabupaten Tulang Bawang Barat TPT Mirza-Jihan, Herman Artha, turut pula mewarta kesiapan hadir beserta seluruh jajaran dan relawan pendukung. “Siaaap,” ujar Herman Artha.

Tercatat data waskat Bawaslu Lampung, kurun 25 September-14 November atau H1 sampai H51 masa kampanye, paslon milenial duet politisi eks legislator cum pengusaha dan tokoh olahraga, dan dokter hijabers santriwati nahdliyin eks senator ini telah menaja setotal 732 kegiatan kampanye, terdiri 27 pertemuan terbatas, 347 pertemuan tatap muka, 2 debat publik, dan 356 kegiatan lainnya.

Memasuki pekan terakhir, H52 hingga H60 kurun 15-23 November ini, Mirza-Jihan serta seluruh armada darat dan udara terpantau terus injak gigi dua hingga ngegas, uber tuntas antrian rencana agenda kampanye ‘birukan’ Lampung, sekaligus gaspol garap taja kampanye akbar putaran akhir.

Penelusuran, TPT Mirza-Jihan, gabungan konfigurasi parpol pengusul terdiri 7 parpol pengusung: PAN, Partai Demokrat, Partai Gerindra, Partai Golkar, PKB, PKS, Partai NasDem, serta 2 parpol pendukung: Partai Buruh, dan PSI; plus parpol pendukung PPP, Partai Ummat, Partai Hanura, dan parpol non peserta Pemilu 2024 Prima; serta para tokoh perseorangan lintas aktor lintas sektor, berikut sedikitnya 222 organ relawan multisektor, menggadang sejumlah agenda kampanye akbar terakhir teritori politik target.

Antara lain Tanggamus, Lampung Selatan, Lampung Timur, dan Way Kanan, serta yang disekaliguskan dikemas jadi konsolidasi akbar total armada tempur, yakni Kampanye Akbar Konser 2 Riang Gembira, di Lapangan PKOR Wayhalim Bandarlampung ini.

Purwarupa bentuk kampanye paslon 2, selain canvassing politik, tatap muka terbatas pun akbar, debat publik, serta pembagian dan pemasangan alat peraga kampanye, terdapat pula didalamnya sejumlah kampanye tematik.

Dari anjangsana UMKM artisan dan sentra UMKM, bazar produk UMKM, blusukan ke rumah warga, donor darah, gerebek pasar, jalan sehat, konser musik, konvoi kendaraan tematik (skuter, motor antik), kunjungan kebun warga, lomba mancing, pameran seni rupa, parade budaya tradisional, pelatihan relawan saksi TPS, pendampingan akses UMKM, pengajian akbar, pertunjukan kesenian tradisional, senam massal, serbaneka lomba cabang olahraga, temu wicara, upacara penganugerahan gelar adat, hingga lainnya.

Informasi terpisah, hari yang sama, kompleks PKOR Wayhalim juga jadi lokasi deklarasi dan pelantikan pengurus DPD Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya Lampung pimpinan ketua-sekretaris HS Ramelan dan Herman, oleh Ketum GRIB Jaya Hercules Rosario Marshal didampingi Sekjen Zulfikar. (Red) 

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *