Estafet Kampanye Herman HN Berlanjut di Lamsel

Lampung Selatan (SL) – Usai kampanye di Kecamatan Jabung Lampung Timur, Calon Gubernur Nomer urut 2 Herman HN melanjutkan kampanyenya ke Lapangan Desa Pardasuka, Kecamatan Ketibung, Lampung Selatan.

Herman HN masih menyikapi buruknya jalan di Lampung, dia bahkan meyakinkan para pemilihnya dalam tempo dua tahun semua jalan yang rusak akan diperbaiki.

“Saya berjanji kepada bapak ibu, jika saya terpilih menjadi Gubernur Lampung kasi saya waktu dua tahun untuk memperbaiki jalan – jalan yang rusak,” kata Herman HN.

Selanjutnya dia juga berjanji untuk meningkatkan kesehatan warga Lampung. Walikota Bandarlampung itu berjanji akan menyiapkan 25 bus puskesmas keliling.

“Kalau di Bandarlampung saya menyiapkan ambulance gratis dan meningkatkan beberapa puskesmas menjadi rawat inap. Kalau saya terpilih jadi gubernur saya siapkan 25 bus puskesmas keliling yang ada dokter juga perawatnya,” kata Herman HN.

Usai kampanye, Herman HN sudah ditunggu beberapa wartawan. Pertanyaan yang muncul adalah tingkat kriminalitas sebab Herman HN sebelumnya melakukan kampanye di Jabung Lampung Timur.

Kemudia kepada wartawan Herman HN mengatakan, untuk menurukan angka kriminalitas dia akan bekerjasama dengan Kapolda dan Korem Lampung.

“Nantinya tiap desa, kampung, pekon harus ada babinkamtibmas juga babinsa yang berjaga 24 jam. Gunanya agar masyarakat taat aturan,” ujar Herman HN.

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *