Kategori: Kota Metro

  • Pengusaha di Lampung Wajib Daftar Sertifikasi Halal Sebelum Oktober 2024

    Pengusaha di Lampung Wajib Daftar Sertifikasi Halal Sebelum Oktober 2024

    Kota Metro, sinarlampung.co Kementerian Agama (Kemenag) RI mengampanyekan Wajib Sertifikasi Halal (WHO) 2024 di 1.000 titik secara serentak di seluruh Indonesia, termasuk Lampung, Jumat, 15 Maret 2024.

    Wajib sertifikasi halal bagi seluruh pengusaha di seluruh Indonesia khususnya Lampung, idealnya segera mendaftar sebelum 17 Oktober 2024. Sebab di tanggal tersebut, wajib sertifikasi halal 2024 secara resmi berlaku.

    Satu-satunya kabupaten/kota di Lampung yang mulai membuka pendaftaran wajib sertifikasi halal tersebut adalah Kota Metro. Pendaftaran secara langsung dibuka di beberapa titik di Kota Metro yang juga dijadikan pusat untuk mengampanyekan program ini.

    Dikatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengingatkan bahwa sesuai amanah undang-undang, pemberlakukan kewajiban bersertifikat halal secara resmi akan dimulai pada 17 Oktober 2024.

    Kampanye tersebut melibatkan Satgas Layanan Jaminan Produk Halal se-Lampung, Lembaga Pendamping Proses Produk Halal (LP3H), Kanwil Kemenag Lampung dan Kankemenag kabupaten/kota se-Lampung serta Pemerintah Kota (Pemkot) Metro.

    Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Lampung selaku Ketua Satgas Halal Lampung, Marwansyah memberitahu bahwa pada Oktober 2024, semua produk yang masuk, beredar, dan diperdagangkan di wilayah Indonesia wajib bersertifikasi halal.

    “Wajib Halal Oktober 2024 (WHO-2024) ditujukan untuk seluruh lapisan masyarakat, terutama untuk produk-produk yang diperdagangkan harus sudah bersertifikat halal paling lambat 17 Oktober 2024 nanti,” imbuhnya.

    Marwansyah melanjutkan, melalui kegiatan sosialisasi ini diharapkan para pelaku usaha yang produknya berupa makanan, minuman, jasa penyembelihan dan hasil sembelihan, semuanya segera mengurus sertifikat halal.

    “Oleh karena itu, pemerintah melalui BPJPH Kemenag RI dan stakeholder terkait akan memfasilitasi UMKM dalam mendapatkan sertifikasi halal secara gratis, dengan syarat dan ketentuan berlaku yang dapat dilihat di laman situs resmi BPJPH Kementerian Agama,” pungkas Marwansyah. (Red/*)

  • Pekerjakan Anak di Bawah Umur Sebagai LC Pengelola Karaoke Nagoya Ditangkap Polisi

    Pekerjakan Anak di Bawah Umur Sebagai LC Pengelola Karaoke Nagoya Ditangkap Polisi

    Kota Metro, sinarlampung.co-Tim Unit PPA Satreskrim Polres Metro bersama Tekab 308, Sat Narkoba Polres Metro dan Reskrimum Subdit PPA Polda Lampung mengamankan H (51) pengelola Karaoke Nagoya, di Ganjar Agung, Kecmatan Metro Barat, Kota Metro, karena kedapatan memperkerjakan anak dibawah umur sebagai LC atau pemandu lagu, Jumat 08 Maret 2024.

    Kasat Reskrim Iptu Rosali membenarkan berita terkait penangkapan tersebut. “Tersangka H kami tangkap di rumah karaoke NAGOYA yang dikelolanya beralamatkan di Ganjar Agung, Metro Barat, Kota Metro. Tersangka ditangkap karena telah memperkerjakan anak di bawah umur untuk dijadikan PL (gadis pemandu lagu),” kata Kasat Reskrim.

    Menurut Kasat, awalnya Polres Kota Metro kerap menerima laporan dari masyarakat, bahwa ada eksploitasi anak di bawah umur di tempat karaoke. Atas laporan itu, petugas kemudian melakukan penyelidikan. Sehingga pada hari Rabu tanggal tanggal 06 Maret 2023 sekira 23.00 Wib, Unit PPA Satreskrim Polres Metro bersama Tekab 308, Sat Narkoba Polres Metro dan Reskrimum Subdit PPA Polda Lampung melakukan razia di rumah Karaoke NAGOYA.

    “Dan sampai di sana petugas melakukan pemeriksaan. Dan ditemukan satu orang pemandu lagu yang masih di bawah umur berinisial FD (17), warga asal Lampung Timur. Tersangka H kita jerat perkara tindak pidana Perlindungan anak atau Ketenagakerjaa sebagaimana dimaksud dalam Pasal 88 UU RI No.17 tahun 2016 atau Pasal 185 UU No.23 Tahun 2003 tentang ketenagakerjaan,” katanya. (red/*)

  • Brigjen Pol Hengki Haryadi Pengajian Bersama Alumni SMP Negeri 1 Metro Sekaligus Santunan Kepada Anak Yatim

    Brigjen Pol Hengki Haryadi Pengajian Bersama Alumni SMP Negeri 1 Metro Sekaligus Santunan Kepada Anak Yatim

    Kota Metro, sinarlampung.co Alumni 1987-1990 Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Kota Metro menggelar Pengajian Munggahan dan santunan kepada anak yatim di Jalan Raya Stadion, Kelurahan Tejo Agung, Kecamatan Metro Timur, Kota Metro, Sabtu, 9 Maret 2024.

    Acara yang digelar di kediaman Ibu Sri Murtini Soekotjo, Ibunda tercinta Brigjen Pol Hengki Haryadi itu, berlangsung khidmat bersama puluhan anak yatim dari sejumlah yayasan di Kota Metro.

    Pembina alumni 87-90 SMP Negeri 1 Kota Metro, Brigjen Pol Dr. Hengki Haryadi SIK MH dalam sambutannya menyampaikan, pengajian munggahan ini merupakan upaya seorang muslim khususnya alumni dalam rangka meningkatkan keimanan menjelang bulan suci Ramadhan 1445 H/2024.

    “Munggahan secara etimologis berarti meningkatkan spritual kita dalam rangka menyambut bulan Ramadhan. Maka kita berkumpul di sini,” ujar lulusan Sespimti terbaik 2020 itu.

    Pria yang menjabat Penyidik Tindak Pidana Utama TK. II Bareskrim Polri ini juga menyampaikan terkait program pembentukan Yayasan 87 agar ke depan program kegiatan sosial kembali dan terus diagendakan.

    “Alhamdulillah, kemarin kita telah umrahkan teman-teman, bapak ibu guru. Mudah mudahan setelah lebaran kita kembali gelar kegiatan sosial lainnya, termasuk  tekad akan meneruskan program umrah,” tutur Hengki Haryadi.

    Setelah sambutan Hengki Haryadi, acara dilanjutkan tausiyah agama dan ditutup santunan kepada anak yang diserahkan Brigjen Pol Hengki Haryadi. (Red/*)

  • Bango dan Royko Edukasi Nutrisi di Ponpes Raudlatul Qur’an Metro

    Bango dan Royko Edukasi Nutrisi di Ponpes Raudlatul Qur’an Metro

    Kota Metro, sinarlampung.co Unilever Indonesia melalui brand Bango dan Royco menggelar edukasi nutrisi bagi 1.500 santri di Pondok Pesantren (Ponpes) Roudlatul Qur’an Metro Lampung, Kamis, 7 Maret 2024.

    Kegiatan ini merupakan wujud upaya berkelanjutan Bango dan Royco memberikan kebaikan melalui berbagai inovasi dan program, yang bermuara pada komitmen untuk meningkatkan kesehatan masyarakat, khususnya generasi muda dengan pemenuhan kebutuhan nutrisi seimbang.

    Acara turut dihadiri oleh jajaran pimpinan Unilever Indonesia, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung, Ketua Pengurus Cabang Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Kota Metro, serta tokoh masyarakat lainnya.

    Direktur Nutrition Unilever Indonesia, Amaryllis Esti Wijono menuturkan, program Pesantren merupakan persembahan Unilever Indonesia bekerja sama dengan Kementerian Agama (Kemenag) RI ini telah dimulai sejak 2019.

    Menurut Amaryllis, program ini telah menjangkau lebih dari 2.000 pesantren dan memberikan manfaat bagi lebih dari 9 ratus ribu santri/santri putri di Indonesia. Program ini salah satunya mengetengahkan berbagai bentuk edukasi, yang mendorong lahirnya lebih banyak santri dan santri putri Indonesia yang lebih sehat.

    “Kami percaya bahwa Pesantren adalah unit pendidikan yang berpotensi besar untuk menjadi komunitas yang efektif dalam membiasakan berbagai perilaku hidup sehat melalui model peer-to-peer learning. Interaksi intens antar santri/santri perempuan yang belajar dan tinggal di Pesantren menjadi kesempatan yang sangat baik bagi mereka untuk saling mencontohkan dan meniru berbagai perilaku positif, termasuk kebiasaan mengonsumsi menu yang sehat, bergizi seimbang,” kata Amaryllis.

    Amaryllis melanjutkan, edukasi pentingnya sajian Halalan Thayyiban terutama di Bulan suci Ramadhan menjadi hal utama yang disampaikan pada kegiatan hari ini, sebagai upaya bersama untuk wujudkan generasi masa depan yang sehat penuh maslahat. Seperti diketahui, mengonsumsi makanan yang Halalan Thayyiban adalah salah satu kunci dari kemaslahatan umat.

    “Halalan berarti memenuhi semua persyaratan kehalalan, mulai dari bahan makanan yang digunakan hingga cara pengolahannya, serta Thayyiban yaitu kebaikan dari kandungan gizi seimbang yang dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi sehari-hari, yang tentunya harus diutamakan pula kelezatannya sebagai salah satu unsur penting dari kata Thayyib itu sendiri,” ujarnya.

    Terlebih di bulan Ramadan, lanjut dia, makanan Halalan Thayyiban menjadi sebuah kebutuhan yang mendasar agar ibadah berpuasa menjadi lebih khusyuk dan bermakna. Untuk itu, dua brand nutrisi unggulan Unilever Indonesia, Bango dan Royco, melakukan edukasi dan demo masak aneka menu Halalan Thayyiban bergizi seimbang sesuai pedoman “Isi Piringku”, diantaranya menu ayam goreng dan semur telur yang tidak hanya lezat namun juga kaya akan kandungan protein hewani yang mutlak dibutuhkan tubuh saat berpuasa nanti.

    Kegiatan ini melibatkan 30 ibu pengurus Pondok Pesantren Roudlatul Qur’an Metro Lampung, yang siap menyebarluaskan pengetahuan yang mereka dapatkan kepada para santri dan satri putri binaannya guna meningkatkan status nutrisi komunitas Pesantren secara keseluruhan.

    Bagi Bango, kegiatan ini merupakan bagian dari kampanye “Sajikan Kehangatan Ramadan Dengan Lezatnya Semur Bango”, dimana aneka hidangan semur bernutrisi yang disajikan menggunakan kecap Bango akan mempererat momen-momen kebersamaan yang sangat lekat dengan suasana Pesantren di bulan Ramadhan, baik saat sahur maupun berbuka puasa.

    Sementara bagi Royco, kegiatan ini menjadi kelanjutan dari Program Royco Nutrimenu Pesantren yang terlaksana sejak 2019, berupa edukasi peer-to-peer dan gerakan 21 hari untuk pembiasaan menyajikan dan mengonsumsi makanan bergizi seimbang, yang terdiri dari edukasi gizi seimbang sesuai panduan ”Isi Piringku” dari Kementerian Kesehatan RI serta inspirasi resep bergizi seimbang ala Royco Nutrimenu.

    Tahun ini, Program Royco Nutrimenu Pesantren mendapatkan dukungan penuh dari NU Care-LAZISNU berdasarkan persamaan misi untuk mengedepankan edukasi gizi pada generasi muda, khususnya para santri putri, agar kelak mereka menjadi ibu yang sehat, cerdas, dan mampu meningkatkan kesehatan diri dan keluarganya nanti.

    Selain edukasi dan demo masak, Bango dan Royco juga memberikan donasi dalam bentuk produk dan peralatan makan bagi warga Pondok Pesantren Pondok Pesantren Roudlatul Qur’an Metro.

    ”Insya Allah seluruh kegiatan dan bantuan ini akan mampu menginspirasi para pengurus, adik-adik santri dan santri putri untuk senantiasa menghidangkan dan mengonsumsi makanan Halalan Thayyiban, khususnya selama bulan Ramadhan nanti, dimana pemenuhan gizi seimbang Insha Allah akan mampu menjadikan ibadah lebih khusyuk dan bermakna,” tutur Amaryllis.

    Terkait hal ini, dalam sambutannya Hj. Siti Rumzanah selaku Pengasuh Pondok Pesantren Roudlatul Qur’an Metro dan Ketua Pengurus Cabang Muslimat Nahdlatul Ulama Kota Metro menyampaikan terima kasih kepada Unilever dan panitia penyelenggara. Menurutnya, hal ini menjadi langkah yang positif supaya santriwan dan santriwati di Ponpes bisa mendapatkan pola gizi yang terpenuhi.

    ”Perlu kita ketahui, pola tumbuh kembang anak saat ini memang harus diperhatikan, dengan harapan anak-anak dapat belajar dengan baik dan nyaman di Pondok Pesantren. Dengan adanya beberapa kegiatan pada hari ini, mudah-mudahan dapat memberikan manfaat bagi Pondok Pesantren Roudlotul Qur’an dan juga keberkahan untuk kita semua,” imbuhnya. (Red/*)

  • Kemendagri Beri Penghargaan Karya Bakti Peduli Satpol-PP Untuk Kota Metro

    Kemendagri Beri Penghargaan Karya Bakti Peduli Satpol-PP Untuk Kota Metro

    Kota Metro, sinarlampung.co-Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) memberikan penghargaan Karya Bakti Peduli Satpol-PP kepada Pemerintah Kota Metro, pada peringatan HUT ke-74 Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan ke-62 Satuan Perlindungan Masyarakat (Sat Linmas).

    SElain Kota Metro, Kemendagri juga menganugerahkan penghargaan kepada tiga pemerintah Kota serta tiga pemerintah kabupaten serta tiga pemerintah provinsi se-Indonesia. Penghargaan Karya Bakti Peduli Satpol PP itu langsung diterima Walikota Metro Wahdi Sirajuddin.

    Pejabat lain penerima penghargaan adalag Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi, Penjabat (Pj.) Gubernur Bali S. M. Mahendra Jaya, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Hemengku Buwono X, Bupati Sintang Jarot Winarno, Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya, Pj. Bupati Bojonegoro Adriyanto, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Pj. Wali Kota Yogyakarta Singgih Raharjo, dan Wali Kota Blitar Santoso.

    Menteri Dalam Negeri M. Tito Karnavian menyatakan penghargaan Karya Bhakti Peduli Satpol PP ini didedikasikan kepada kepala daerah yang mempunyai komitmen dan peduli terhadap Satuan Polisi Pamong Praja, sesuai dengan amanat Pasal 20 Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 17 Tahun 2019 tentang Pemenuhan Hak Pegawai Negeri Sipil sebagai Penyediaan Sarana dan Prasarana Minimal, Pembinaan Teknis Operasional dan Penghargaan Satuan Polisi Pamong Praja.

    Mendagri meminta anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) menjaga integritas dalam bekerja. Upaya ini dibutuhkan untuk menjaga sekaligus meningkatkan kepercayaan dan dukungan publik.

    Dia menegaskan, Satpol PP dan Satlinmas merupakan profesi mulia dalam memberikan perlindungan dan keamanan kepada masyarakat. “Tolong rekan-rekan jaga betul integritas, memegang kode etik, dan kemudian disiplin dalam melaksanakan tugas, dan jangan lupa tetap dekat dengan rakyat,” ujar Mendagri saat memimpin Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Satpol PP dan ke-62 Satlinmas di Lapangan Rumah Jabatan Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Padang, Minggu 3 Maret 2024.

    Walikota Metro, Wahdi Siradjuddin, bersyukur atas raihan prestasi ini. “Terimakasih kepada stakeholder dalam hal ini Satpol PP Kota Metro di bawah komando, komandannya Jose Sarmento. Dan seluruh OPD dan masyarakat yang juga berkolaborasi dalam meraih penghargaan ini,” kata Wahdi usai menerima penghargaan. (Adv)

  • Kakek Mesum di Metro Lecehkan Anak Orang Teman Cucunya Hingga Trauma

    Kakek Mesum di Metro Lecehkan Anak Orang Teman Cucunya Hingga Trauma

    Kota Metro, sinarlampung.co Seorang kakek berinisial S (63) menjadi pelaku pelecehan anak di bawah umur. Warga Metro Timur, Kota Metro, Lampung itu ditangkap setelah melecehkan teman cucunya yang masih berusia 7 tahun.

    Menurut keterangan polisi, aksi cabul itu terjadi saat korban sedang bermain dengan cucu pelaku. Ketika ada kesempatan, pelaku melancarkan aksi mesumnya dengan meraba-raba tubuh hingga alat kelamin korban.

    “Tindak pidana pencabulan anak di bawah umur ini diperkirakan terjadi pada Agustus hingga September 2023 lalu, Peristiwa tersebut terjadi saat anak korban sedang bermain ke rumah cucu terlapor,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Iptu Rosali, Rabu, 6 Maret 2024.

    Korban yang merasa risih, langsung pulang ke rumahnya. Korban menjadi trauma dan takut akibat ulah pelaku.

    Perbuatan pelaku terungkap setelah ibu korban mendengar pengakuan 4 orang anak yang juga pernah mengalami perlakuan serupa. Mendengar itu, ibu korban langsung melapor ke Polres Metro.

    Mendapat laporan ibu korban, polisi segera bergerak menyelidiki pelaku. Hingga pada Selasa, 5 Februari 2024 pelaku diamankan.

    “Sekira pukul 16.00 WIB Unit PPA Polres Metro menangkap tersangka. Kini tersangka diamankan di Mapolres Metro untuk proses lebih lanjut,” pungkas Rosali. (Red/*)

  • Suara PDIP Unggul di Dapil 3 Metro, Pesawaran dan Pringsewu Ini 10 Prediksi Caleg Lolos DPRD Lampung, Ada Nama Nanda Indira Bastian Hingga Tondi Muammar Gaddafi Nasution

    Suara PDIP Unggul di Dapil 3 Metro, Pesawaran dan Pringsewu Ini 10 Prediksi Caleg Lolos DPRD Lampung, Ada Nama Nanda Indira Bastian Hingga Tondi Muammar Gaddafi Nasution

    Bandar Lampung, sinarlampung.co-PDIP unggul jauh dari partai lainnya di pemilihan legislatif DPRD Lampung Dapil 3 Metro, Pesawaran dan Pringsewu di real count sementara yang dilakukan KPU RI dengan perolehan suara 79.674 atau 20,51 persen. Disusul Golkar dengan 59.898 atau 15,42 persen, Gerindra 56.550 atau 14,56 persen, PAN 43.447 atau 11,18 persen, PKS 36.247 atau 9,33 persen, PKB 33.487 atau 8,62 persen.

    Selanjutnya, Nasdem 28.972 atau 7,46 persen, Demokrat 21.984 atau 5,66 persen, PPP 11.194 atau 2,88 persen dan PSI 5.915 atau 1,52 persen. Sisanya yakni, Perindo, PBB, Garuda, Hanura, Ummat, PKN, Buruh dan Gelora hanya meraih kurang dari 1 persen suara.

    Data ini berdasarkan real count KPU di Provinsi Dapil 3 Pesawaran, Pringsewu dan Metro dengan data masuk 75,26 persen atau 2.297 dari 3.052 TPS per Kamis 22 Februari 2024 pukul 21.00 WIB.

    Berikut daftar 10 Caleg DPRD Lampung Dapil 3 Metro, Pesawaran dan Pringsewu dengan suara tertinggi

    1. Nanda Indira Bastian 23.212 (PDIP)

    2. Ririn Kuswantari 16.070 (Golkar)

    3. Elly Wahyuni 14.769 (Gerindra)

    4. Mohammad Reza 14.573 (Gerindra)

    5. Tondi Muammar Gaddafi Nasution 13.818 (Golkar)

    6. Yudha Al Hajdid 10.784 (Nasdem)

    7. Sholihin 10.612 (PDIP)

    8. Hanifah 10.135 suara (PKB)

    9. Andy Roby 9.581 (PDIP)

    10. Hartono Rosady 9.049 (PAN).

    (Red)

  • PDIP Unggul  di Kota Metro Raih Lima Kursi Ini Daftar Caleg Bakal Duduk

    PDIP Unggul di Kota Metro Raih Lima Kursi Ini Daftar Caleg Bakal Duduk

    Kota Metro, sinarlampung.co – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Metro, provinsi lampung, umumkan hasil pleno rekapitulasi penghitungan perolehan suara pemilu 2024 tingkat Kota. Tiga Partai Politik dapatkan suara terbanyak, dari 24 Parpol peserta pemilu 2024.

    KPU juga telah menetapkan hasil Pemilu anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Metro tahun 2024 berdasarkan berita acara dan sertifikat rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Parpol dan calon anggota Dewan dari tiap kecamatan yang ada.

    Diketahui kuota kursi legeslatif/DPRD Kota Metro sebanyak 25 kursi, terbagi 4 (Empat) Daerah pemilihan (Dapil). Dapil I Kecamatan Metro Pusat, Dapil II Kecamatan Metro Timur, Dapil III Kecamatan Metro Utara, Dapil IV Kecamatan Metro Barat – Metro Selatan.

    Rinciannya Dapil Metro 1 (Metro Pusat) alokasi 8 kursi, Metro 2 (Metro Utara) 5 kursi, Metro 3 (Metro Timur) dan Dapil Metro 4 (Metro Barat dan Selatan 6 kursi). Dari hasil rekapitulasi suara, PDIP menjadi partai peraih kursi terbanyak dengan jumlah 5 kursi, disusul Golkar, PKS, dan NasDem masing-masing 4 kursi, kemudian Demokrat dan PKB 3 kursi, Gerindra 2 kursi.

    Berikut perolehan jumlah suara partai dan Caleg yang diprediksi meraih kursi DPRD Kota Metro 2024-2029:

    Dapil Metro 1 (8 kursi)

    1. 2 kursi PDIP (5692 suara): Ancilla Hernani (2.431 suara) dan Ria Hartini (2.430 suara)

    2. 2 kursi Golkar (5.182 suara): Maryati (2.376 suara) dan Kun Komariyati (2.143 suara).

    3. PKS (5.133 suara): Roma Doni Yunanto (2.678 suara).

    4. Demokrat (4.920 suara): Fahmi Anwar (3002 suara)

    5. PKB (3.923 suara): Yusron Fauzi Saleh (1.719 suara)

    6. Nasdem (3.311 suara): Ansori (2395 suara).

    Dapil Metro 2 (5 kursi)

    1. Gerindra (3.660 suara): Sudarsono (2.594 suara)

    2. NasDem (3.495 suara): Efril Hadi (2.321 suara)

    3. PKS (2.838 suara): Ahmad Kuseini (1.844 suara)

    4. PDIP (2.723 suara): Didik Isnanto (1.893 suara)

    5. Golkar 2.277: Iin Dwi Astuti (1768 suara)

    Dapil Metro 3 (6 kursi)

    1. PDIP (4.622 suara): Basuki (2.086 suara)

    2. PKS (3.908 suara): Wasis Riyadi (1.785 suara)

    3. Demokrat (3.475): Amrulloh (2.884 suara)

    4. Golkar (3.175 suara): Subhan (2.304 suara)

    5. NasDem (2753 suara): Abdulhak (2.103 suara)

    6. PKB (2.259 suara): Sutikno (1386 suara)

    Dapil Metro 4 (Metro Barat dan Metro Selatan) (6 kursi):

    1. Demokrat (6.789 suara): Basuki Rahmad (3.012 suara),

    2. PDIP (6.453 suara): A Cahyadi Lamnunyai (1.908 suara)

    3. PKS (3.305 suara): Hadi Kurniadi (1.719 suara)

    4. Gerindra (3.117 suara): Ahmadi (1.478 suara)

    5. PKB (2.707 suara): Wahid Asngari (1.957 suara)

    6. NasDem (2.550 suara): Deswan (1.360 suara).

    Total berdasarkan perolehan suara sah Parpol PDI Perjuangan memperoleh suara terbanyak yakni 19.490 suara dan perolehan 5 kursi legeslatif. Pada posisi kedua, perolehan suara terbanyak Partai Demokrat dengan 17.184 suara, meskipun dengan perolehan 3 kursi legeslatif dari 3 Dapil. Perolehan suara terbanyak ketiga, PKS sebanyak 15.184 suara, dengan perolehan 4 kursi legeslatif.

    Disusul Partai NasDem dengan perolehan 12.109 suara, partai Golkar ada di posisi ke-lima dengan perolehan 11.357 suara, 4 Kursi. Ke-enam ialah Gerindra dengan perolehan 10.056 suara dan ketujuh ialah PKB dengan perolehan 9.677 suara.

    Ketua KPU Kota Metro, Nurris Septa Pratama menjelaskan bahwa, pihaknya telah melaksanakan ketentuan pasal 56 ayat 1 Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) nomor 5 tahun 2024 tentang rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dan penetapan hasil pemilu.

    “Berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan huruf b, perlu menetapkan keputusan KPU Kota Metro tentang penetapan hasil pemilihan umum anggota dewan perwakilan rakyat daerah kota metro tahun 2024,” kata dia kepada awak media, Minggu 3 Maret 2024.

    PKPU nomor 5 tahun 2024 tentang rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dan penetapan hasil pemilu dan lainnya memutuskan dan penetapan hasil pemilihan umum anggota DPRD Kota Metro.

    Septa menerangkan, pihaknya telah menetapkan hasil Pemilu anggota DPRD Kota Metro tahun 2024 berdasarkan berita acara dan sertifikat rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Parpol dan calon anggota DPRD Kota Metro.

    Tertuang dalam formulir Model D. Hasil KABKO-DPRD KAB/KOTA, hasil Pemilu anggota DPRD sebagaimana dimaksud dalam diktum kesatu terdiri atas perolehan suara sah Parpol peserta pemilu dari setiap Dapil anggota DPRD sebagaimana tercantum dalam lampiran I keputusan yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan ini.

    “Perolehan suara sah dan peringkat suara sah calon anggota DPRD Kota Metro setiap Parpol peserta pemilu tahun 2024 sebagaimana tercantum dalam lampiran II keputusan yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan ini. Hasil pemilu DPRD Kota Metro sebagaimana dimaksud dalam Diktum KEDUA ditetapkan pada hari Rabu tanggal 28 Februari 2024 pukul 14.15 WIB,” ungkapnya. (Red)

  • Eks Kadis Perkim Kota Metro Farida Jadi Tahanan Kota

    Eks Kadis Perkim Kota Metro Farida Jadi Tahanan Kota

    Kota Metro, sinarlampung–Pengadilan Negeri (PN) Kota Metro mengalihkan status penahanan terdakwa Farida Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disprekrim) Kota Metro non aktif dari tahanan rutan menjadi tahanan kota. Putusan itu disampaikan Ketua Majelis Hakim Vivi Purnamawati dalam pembacaan putusan sela, Senin, 26 Februari 2024 lalu. Farida kini telah menjadi tahanan kota dan menghirup udara segar dari Lapas Kelas II A Metro.

    Juru Bicara PN Kota Metro Dicky Syarifudin membenarkan bahwa kepada terdakwa Farida telah dilakukan penangguhan. “Jadi terdakwa Farida mengajukan surat penangguhan penahanan kepada Ketua Pengadilan Negeri (PN) Metro Cq. Majelis Hakim dalam memeriksa perkara pidana Nomor: 9/Pid.B/2024/PN Met. Itu suratnya tertanggal 7 Februari 2024 mengajukan permohonan untuk menjadi tahanan kota,” kata Dicky.

    Menurut Dicky terdapat beberapa pertimbangan yang menjadi alasan dikabulkan penangguhan penahanan terdakwa Farida. “Adapun pertimbangan diantaranya, pertama, terdakwa selama ini akan bersikap kooperatif dalam menjalani proses pemeriksaan ditingkat penyelidikan, penyidikan serta penuntutan tidak pernah mempersulit jalannya pemeriksaan,” ucapnya.

    Lalu kedua, bahwa terdakwa telah berusia 57 tahun. Dan terdakwa saat ini mengindap riwayat penyakit pembengkakan jantung. Sehingga terdakwa perlu menjalani rangkaian perawatan kesehatan. “Ketiga, bahwa terdakwa berprofesi sebagai ASN aktif dan terakhir menjabat sebagai kepala dinas. Sehingga kehadiran terdakwa sangat dibutuhkan untuk menyelesaikan tugas pokok dan fungsi dilingkungan dinasnya. Pertimbangan keempat, bahwa terdakwa dibutuhkan dalam keluarga,” katanya.

    Selain itu, terdakwa Farida menyatakan dan menyanggupi apabila permohonan penangguhan penahanan dikabulkan menyatakan tidak akan melarikan diri, tidak akan menghilangkan barang bukti, tidak akan melakukan dugaan tindak pidana lainya.

    “Bersedia untuk selalu kooperatif dan tidak akan mempersulit jalannya pemeriksaan perkara. Bersedia melaksanakan wajib lapor dan tidak akan keluar kota. Bersedia menghadiri persidangan Pengadilan Negeri Metro,” ujarnya.

    Dicky menambahkan, soal SOP dalam persidangan yang saat ini tengah berjalan. Meskipun terdakwa ditangguhkan tidak menyalahi aturan yang ada. “Inikan sesuai dengan permohonan. Jadi, sudah diajukan permohonan penangguhan penahanan dengan segala macam pertimbangan yang disebutkan tadi. Maka, majelis hakim mengeluarkan atau menerbitkan penangguhan penahanannya, terdakwa ditangguhkan sejak tertanggal 26 Februari 2024,” katanya. (Red)

  • Rino Panduwinata Kembali Pimpin PWI Kota Metro Hingga 2027

    Rino Panduwinata Kembali Pimpin PWI Kota Metro Hingga 2027

    Metro, sinarlampung.co Rino Panduwinata, aklamasi terpilih sebagai Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Metro, periode 2024-2027. Rino menjabat untuk kali kedua dalam Konferensi Kota (Konferkot) VII, di Wisma Haji Al-Khoiriyah, Rabu 28 Februari 2024.

    Dalam sambutannya, Rino berharap dukungan penuh seluruh anggota untuk bersama membangun PWI ke arah yang lebih baik. “Saya manusia biasa dan banyak kekurangan, kesempurnaan hanya milik Allah SWT. Mohon bimbingan dari semuanya,” kata dia dalam sambutannya di kegiatan Komferkot VII.

    Dalam kesempatan itu, Ketua PWI Provinsi Lampung, Wirahadikusumah mengungkapkan bahwa anggota PWI harus terus bergerak dan beradaptasi dengan perkembangan teknologi.

    “Kita harus cepat adaptif dengan kemajuan teknologi, sekarang ini ada Artificial Intelligence, kecerdasan buatan yang memang itupun kalau kita tidak segera memahaminya kita akan terlindas,” ucapnya.

    “Beberapa peran-peran wartawan sudah digantikan oleh AI, sekarang lewat AI membuat artikel bisa. Itu yang maksud saya kita harus cepat meningkatkan kualitas dan mutu serta berproses dan beradaptasi dengan teknologi saat ini,” sambungnya.

    Menurutnya, PWI Kota Metro ke depan perlu memprioritaskan pengembangan SDM melalui pendidikan dan pelatihan sebagai program kerja.

    “Maka di PWI itu jika ada 10 program, 1 sampai 9 nya itu pendidikan dan pelatihan dan yang ke-10 itu adalah dan lain-lain. Maka saya menghimbau kepada seluruh anggota PWI di Lampung ketika kegiatan itu berorientasi terhadap pendidikan dan pelatihan,” ujarnya.

    “Kalau teknologinya berkembang wartawan yang tidak berkembang, habis kita. Jadi kita harus meningkatkan mutu dan kualitas kita,” tambahnya.

    Selain itu, ia juga menilai bahwa wartawan perlu memiliki kompetensi. Sehingga, seluruh anggota PWI di Lampung wajib mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW).

    “Kalau uji kompetensi itu memang diwajibkan oleh dewan pers, karena PWI adalah konstituen dewan pers maka bagi PWI adalah wajib. Siapapun yang ingin menjadi anggota biasa PWI dia harus ikut uji kompetensi,” jelasnya.

    “Uji kompetensi itu menurut kami, wartawan itu adalah profesi dan erat kaitannya dengan kompetensi. Karena narasumber akan yakin kepada kita bahwa kompetensi kita adalah wartawan yang memiliki sertifikat kompetensi,” imbuhnya.

    Selain profesionalitas wartawan, kode etik bagi anggota PWI juga harus dijunjung tinggi. Ia meminta seluruh anggota PWI Metro ke depan untuk menjalankan kode etik saat melakukan tugas peliputan.

    “Karena kita ini profesi maka harus dibedakan, semua profesi itu adalah pekerjaan tetapi tidak semua pekerjaan itu adalah profesi. Profesi itu berkaitan erat dengan adanya kode etik, bagi kita kode etik itu dibuat supaya kita tidak arogan,” ungkapnya lagi.

    Wirahadikusumah juga menjelaskan posisi PWI yang sebagai konstituen dewan pers, sehingga setiap wartawan yang akan menjadi anggota biasa diwajibkan mengikuti UKW.

    “Maka untuk menekan arogansi itu perlu adanya kode etik yang berguna untuk mengontrol itu. Karenanya kita wartawan sebagai profesi, yang harus punya kompetensi. Kompetensinya diuji dan sudah ditetapkan oleh dewan pers, dewan pers itu adalah lembaga negara yang dibentuk melalui Keputusan Presiden,” bebernya.

    “PWI yang sebagai salah satu konstituen dewan pers ikut aturan yang sudah diberlakukan oleh dewan pers itu. Maka UKW di PWI wajib hukumnya, tidak bisa menjadi anggota biasa PWI kalau dia tidak ikut uji kompetensi,” pungkasnya.

    Terpisah, Wali Kota Metro, Wahdi mengapresiasi gelaran Konferkot VII PWI Kota Metro. Ia menilai hadirnya PWI sebagai pilar ke-4 Demokrasi mampu memberi warna bagi Bumi Sai Wawai.

    “Yang pertama PWI adalah merupakan empat pilar demokrasi, empat pilar pembangunan. Yang kedua PWI sebagai dalam hal ini media adalah civil society yang mewakili koreksi terhadap kelembagaan. Maka empat pilar itu yang menyangga lebih kokoh,” tuturnya.

    “Konferensi ini harus menghasilkan sesuatu, nilai-nilai yang bermartabat, bermoral dan beretika serta memberikan warna dalam pembangunan di Kota Metro,” lanjutnya.

    Tak hanya itu, Wahdi juga menilai pembangunan di Metro dapat berjalan dengan baik berkat keterlibatan insan pers.

    “Tidak mungkin pembangunan akan berjalan kalau tidak ada koreksi dan kontrol sosial, itu peran media. Kemudian media juga berperan dalam memberitakan sesuatu yang positif. Itu kita selalu berpikir positif thinking, karena ini mempengaruhi suatu daerah. Bila suatu daerah itu menghasilkan prestasi yang baik, kita ingin memajukan Lampung,” jelas Wahdi.

    “Media itu kan memberitakan, matanya di mana-mana, telinganya di mana-mana. Kalau pemerintah ini hanya berjalan dengan aturan, itulah pegangan kita. Kalau pemerintah itu kan hanya menjalankan regulasi kebijakan publik, pelayanan publik dan perekat persatuan,” tandasnya.

    Berikut struktur kepengurusan PWI Kota Metro periode 2024-2027 :

    Penasehat

    1. Harbiansyah

    2. Naim Emel Prahana

    3. Suprayogi

    4. Abdul Wahab

    5. Setiya

    6. Yuzar Ansyori

    7. Arif Budi Sulistyo

    8. Ali Imron Muslim

    9. Bambang Hermanto

    Ketua : Rino Panduwinata

    Wakil Ketua : Riswan Saputra

    Sekertaris: Adipati Opi

    Wakil : Roland Sanjaya

    Bendahara : Dedi Saputra

    Wakil Bendahara : Bambang Pamungkas

    Seksi Organisasi:

    1. Hermiza

    2. Haryanto Putra Lasai

    3. Ria Rizki Amalia

    Seksi Pendidikan:

    1. Angga Nurdiansyah

    2. Arby Pratama

    3. Misaf Khandiasih

    Seksi Ekonomi, Sosial dan Kesejahteraan:

    1. Edi Suranto

    2. Rendro Pratikno

    Seksi Pemerintahan, Hukum, Hankam dan Politik:

    1. Hi. Darmanto

    2. Sony Samatha

    3. Gatot Subroto

    Seksi Pariwisata, Seni dan Kebudayaan:

    1. Johansyah

    2. Yoyok Wahyudianto

    3. Efril Hadi

    Seksi Pengelolaan dan Aset:

    1. Martin Pasuko Dewo

    2. Asep Mustofa

    3. Aliando

    Seksi Kedaulatan, Pertanian dan Perikanan:

    1. Ade Gunawan Yuliarto

    2. Ricard Maylady

    3. Indra Simanjuntak

    Seksi Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga:

    1. Andriyo

    2. M. Zen

    3. Syaheri

    Seksi Pemuda dan Olahraga:

    1. Indarjo Gunawan

    2. Mozes Rotama

    3. Decky Aktawinandar

    Seksi Dokumentasi dan Publikasi:

    1. Fredi Kurniawan Sandi

    2. Ferdi Genta Pratama

    3. Ahmad Eka Saputra

    Seksi Media Online/ Cyber:

    1. Roni ZA

    2. Arif Purnomo Adi

    3. Samino

    4. Agung Heri Santoso

    (Red)