Kategori: Lampung Tengah

  • Bupati Lamteng Gotong Royong Perbaiki Jalan di Kecamatan Seputih Agung

    Bupati Lamteng Gotong Royong Perbaiki Jalan di Kecamatan Seputih Agung

    Lampung Tengah (SL)-Seputih Agung Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto Jum’at 12 April 2019 melakukan gotong royong memperbaiki jalan di dua kampung yaitu kampung dono arum dan kampung fajar asri kecamatan seputih agung. Sekitar pukul 07.30. wib bupati beserta rombongan tiba dilokasi dan disambut dengan suka cita oleh warga msyarakat.

    Sebelum melakukan gotong royong dalam arahannya bupati mengatakan perbaikan jalan ini hanya bersipat sementara namun dijelaskan bupati kwalitasnya cukup baik bisa dilalui oleh kendaraan baik roda 2 maupun kendaraan roda 4. Selain itu bupati berharap kepada warga masyarakat agar terus menjaga kebersihan lingkungan dengan cara melalui gotong royong dan jangan hanya karna ada bupati saja kegiatan gotong royong ini dilakukan akan tetapi kegiatan gotong royong ini harus terus kita lakukan.

    Sementara itu camat seputih agung candra sukma kepada awak media mengatakan atas nama warga masyarakat mengucapkan terima kasih kepada bupati lampung tengah loekman djoyosoemarto yang telah menyumbang matrial berupa sabes untuk menimbun badan jalan yang berlubang dan mengirinkan alat berat untuk untuk menyekrap badan jalan yang bergelombang

    Ditambahkan candra bahwa gotong royong kali ini adalah untuk memperbaiki jalan yang terputus smbari menanti perbaikan jalan yang tahun ini telah dianggarkan oleh bupati lampung tengah (Ersyan)

  • Bupati Lamteng Optimis Kampung Tulung Kakan Menjadi Yang Terbaik dalam Perlombaan Kategori PHBS

    Bupati Lamteng Optimis Kampung Tulung Kakan Menjadi Yang Terbaik dalam Perlombaan Kategori PHBS

    Lampung Tengah (SL)-Bupati Lampung Tengah Loekman sangat yakin Kampung Tulung Kakan yang mewakili Lampung, akan dapat menjadi yang terbaik pada perlombaan Kesrak Kategori PHBS di tingkat nasional yang akan dilombakan Orang nomor satu di Lampung Tengah mengatakan, kesiapan Kampung Tulung Kakan, baik tempat maupun sarana serta prasarana sudah sangat baik ujarnya

    “Kita harus yakin serta percaya dengan Tulung Kakan akan juara satu pada Kesrak kategori PHBS tahun ini. Kesiapan itu terlihat dari kekompakan dan kerja keras PKK serta masyarakat di sini, terutama di bidang kesehatan pola hidup sehat serta pola makan sehat,” kata Loekman, Selasa 9/4/19.

    PHBS, kata Loekman, merupakan tolak ukur dalam membangun kekeluargaan. Kepedulian serta peran serta masyarakat Tulung Kakan dapat menjadi pendorong sert semangat bagi 311 kampung lainnya di kabupaten Lampung Tengah.  “Soal bagaimana kehidupan yang semua aspek kesehatannya tertata dengan baik dapat diimplementasikan dan contoh bagi pelaksanaan PHBS di kampung-kampung. Lamteng punya 301 kampung dan 10 kelurahan,” tegasnya

    Ketua Tim PKK Lampung Tengah Ellya Lusiana Loekman Djyosemarti mengatakan , program kesehatan PHBS sudah jauh hari dicanangkan sebagai bagian dari pelaksanaan 10 program PKK tersebut. “Sekarang sudah kita jalankan program kesehatan ibu setga anak ke posyandu, persalinan ibu ke bidan, program bayi konsumsi air susu ibu (ASI) ekseklusif, program air bersih serta program konsumsi sayur dan buah,” tukasnya

    Bukan hanya itu pihkanya juga kata Ellya Lusiana Loekman Fjyosoemaro telah menggandeng Dinas Kesehatan Lamteng untuk program cuci tangan sehabis kegiatan dan air makan. Setiap rumah lanjutnya sudah dipasang keran serta ember kecil untuk bercuci tangan,serta sabun cair hingga bersih terjaga. (Ersyan)

  • Jelang Pemilu 2019, Polres Lamteng bersama TNI Gelar Patroli Skala Besar

    Jelang Pemilu 2019, Polres Lamteng bersama TNI Gelar Patroli Skala Besar

    Lampung Tengah–Polres Lampung Tengah (Lamteng) bersama TNI, serta Komi B Brimob Gunung Sugih, secara bersama lakukan patroli skala besar di wilayah hukum setempat. Kapolres Lamteng AKBP I Made Rasma mengatakan patroli skala besar ini untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan 3 C (curat,curas, dan curanmor).

    “Patroli ini juga untuk menciptakan pileg dan pilres 2019 yang sejuk, aman, dan, damai. Selain itu agar sinergitas TNI dan Polri tetap terjaga baik ditingkat pimpinan maupun umum,”kata Kapolres Senin 8 April 2019.

    Kapolres menerangkan patroli skala besar ini melibatkan unsur anggota TNI dari Kodim 0411 sebanyak 20 personil, Kompi B Brimob Gunung Sugih 20 personil, serta anggota Polres dan Polsek terdekat kurang lebih berjumlah 30 personil. “Dalam pelaksanaannya kegiatan ini akan dipimpin Kasdim 0411 Mayor Inf Ucok Namara dan Waka Polres Lamteng Kompol Harto Agung Cahyono,” ujarnya.

    Masih dikatakan Kapolres patroli dimulai pukul 20:00,Wib, dengan rute Polres Lamteng, Taman Budaya (Gunung Sugih), Kampung Komering, Tugu Pepadun, Seputih Jaya jalan alternatif Mojo Agung (lingkar barat), lapangan Adijaya (Terbanggi Besar) Poncowati, simpang Terbanggi dan kembali ke Polres Lamteng pukul 24:00 Wib.

    “Semoga kegiatan ini bisa terlaksana secara rutin untuk menjaga keamanan masyarakat menjelang pemilu. Sehingga dapat terciptanya pemilu yang aman, damai, dan, sejuk,”tandas Kapolres (Ersyan)

  • Bupati Lamteng Tinjau Drainase Bandar Jaya Plaza

    Bupati Lamteng Tinjau Drainase Bandar Jaya Plaza

    Lampung Tengah (SL)-Bupati Lampung Tengah Leokman Djoyosoemarto meninjau beberapa drainase diseputaran Bandarjaya Plaza, dan drainase Masjid Istiqlal Bandarjaya Kecamatan Terbanggi Besar, Selasa 9 April 2019. Tiba dilokasi sekitar pukul 06:00 dampingi Plt Kasdis Perhubungan Kompol Syukur Kersana, Kasat Pol PP Rosidi, dan Kabag Umum Edi Supena, meninjau satu persatu drainase yang ada.

    Ditempat itu Loekman melihat ada beberapa saluran air yang tersumbat. Risih dan gerah melihat kondisi itu Loekman lantas memanggil Lurah Bandarjaya Barat, Teni Chandra dan menginstruksikan agar melakukan gotong royong pada Jumat 12 April 2019 mendatang.

    Bupati Loekman mengatakan kehadirannya tersebut untuk membuktikan dan menindak lanjuti adanya laporan dari warga terkait tersumbatnya saluran air diseputaran Plaza Bandarjaya dan Masjid Istiqlal. “Banyak laporan yang masuk kesaya. Hari ini saya mau buktikan dan benar tadi ada beberapa saluran air yang tersumbat. Saya sudah instruksikan Lurah untuk menggerakkan masyarakat lakukan gotong royong,”ujar Loekman.

    Kedepan Loekman berharap kepada warga khususnya yang berjualan dipinggiran Masjid Istiqlal untuk dapat menjaga kebersihan.”Jangan membuang sampah sembarangan, jaga kebersihan, karena kebersihan itu sebagian dari iman,”ucapnya.

    Kehadiran Loekman pagi hari di Plaza Bandarjaya membuat terkejut warga yang tengah melakukan transaksi jual beli dan para pejalan kaki.”Luar biasa pagi hari sudah di Plaza,”ucap Rahman yang tengah berbelanja di Plaza tersebut.

    Rahman mengatakan diseputaran Plaza Bandarjaya dan juga Masjid Istiqlal apabila musim penghujan selalu digenangi air.”Kalau musim hujan sudah biasa itu digenangi air,”tutup nya. (Ersyan)

  • Tekab 308 Polres Lamteng Tembak Dua Pelaku Spesialis Curanmor

    Tekab 308 Polres Lamteng Tembak Dua Pelaku Spesialis Curanmor

    Lampung Tengah (SL)-Tim Tekab 308 Reskrim Res Lampung Tengah merobohkan pelaku komplotan spesialis pencuri motor spesialis motor parkir. Kedua pelaku Ahmad Bohari (21), residivis, warga Kampung Anak Tuha, dan Arif Murtado (21) warga Kampung Aji Pemanggilan, Anak Tuha, Lampung Tengah. Keduanya tetpaksa dilumpuhkan kakinya karena mencoba melawan saat proses penangkapan, Sabtu (6/4).

    Ironisnya kedua pelaku beraksi dalam pengaruh narkoba jenis sabu. Petugas mengamankan sejumah uang hasil penjualan motor curian, satu buah laduk, dan alat hisab sabu (bong,red). Kedua ditangkap berdasarkan Nomor : LP / 259- B / IV / 2018 RES LAMTENG SEK TEBAS, tanggal 02 APRIL 2019. Mereka beraksi dirumah Ny Kasih, dan menggasak motor honda beat milik karyawannya. Aksi mereka terekam CCTV.

    Kasat Reskrim Polres Lampung Tengah AKP Firmansyah, mendapingi Kapolres Lampung Tengah AKBP I Made Rasma membenarkan penangkapan tersebut. Tim Tekab melakukan penyelidikan atas laporan korban Rahmat (29) warga Dusun Adi Negoro, Kampung Adijaya, Terbanggi Besar.

    “Bahwa pada hari selasa tgl 2 april 2019, sekira jam 15.00 wib motor korban diparkir dihalaman rumah kediaman ibu Kasih, tempat korban bekerja. Pada saat korban akan pulang melihat sepeda motor yang di parkir di teras rumah sudah tidak ada lagi, Beruntung rumah dilengkapi CCTV, mempermudah proses identivikasi pelaku,” kata Firmansyah.

    Menurut Firman, terlihat pelaku menggambil sepeda Motor jenis honda beat warna magenta hitam BE-5458-IT. Dan pada hari Jum’at tgl 5 april 2019, sekira pukul 15.00 wib. Tiem TEKAB 308 Polres Lampung Tengah melaksanakan penyelidikan terhadap para pelaku.

    “Dari hasil lidik diketahui identitas para pelaku, sehingga Tekab 308 Lamteng bertindak cepat, tepat melakukan upaya paksa. Namun pada saat akan di lakukan upaya paksa kedua pelaku melawan petugas dengan senjata tajam jenis laduk sehingga dilakukan tindakan tegas terukur terhadap kedua pelaku sehingga pelaku berhasil diamankan,” kata Firmansyah.

    Kedua tersangka adalah, Kedua pelaku Ahmad Bohari (21), tercatat sebagai residivis, warga Kampung Anak Tuha, dan Arif Murtado (21) warga Kampung Aji Pemanggilan, Anak Tuha, Lampung Tengah. dari kedua tersangka diamankan satu bilah senjata tajam jenis laduk, Uang hasil penjualan sepeda motor, satu paket alat hisab sabu. “Saat kedua tersangka sudah mendapatkan perawatan medis, dan segera di proses penyidikan, pasal 363 KUHP.” kata Firmanyas. (ersyan/jun)

  • Marcing Band SGC Iringi Deklarasi Pujo di Bandarjaya

    Marcing Band SGC Iringi Deklarasi Pujo di Bandarjaya

    Lampung Tengah (SL)-tiga ratus personil Grub Marching Band SGC semarakkan Deklarasi Pendukung Jokowi (Pujo) Lampung Tengah (Lamteng) di Lapangan Prosida, Bandarjaya, Selasa (2-4-2019).

    Marching Band SGC mengiringi kedatangan Ketua Pendukung Jokowi (Pujo) Provinsi Lampung Arinal Djunaidi, yang juga dimeriahkan dengan parade budaya, mulai dari pencak silat, reog dan penampilan budaya Indonesia lainnya.

    Oky Sanjaya (29), pelatih Drum Band mengatakan, mereka telah berlatih sejak beberapa hari lalu untuk penampilan di Deklarasi Pujo Lamteng. “Beberapa waktu lalu saat kegiatan di PKOR Bandarlampung (kampanye Jokowi) kami juga hadir,” kata dia.

    Dalam kegiatan tersebut, para personel Marching Band tampak bersemangat, menampilkan beberapa atraksi, seperti mayoret (tongkat), tuba atau bas horn.

    Bahkan mereka sempat menampilkan beberapa buah lagu, antara lain: meraih kemenangan dan selamat datang pahlawan muda. (Rls/red)

  • PWI Lampung Tengah Kecam Pihak SMK N 3 Terbanggi Yang Pulang Siswi Tak Belum Bayar Uang Komite

    PWI Lampung Tengah Kecam Pihak SMK N 3 Terbanggi Yang Pulang Siswi Tak Belum Bayar Uang Komite

    Bandar Lampung (SL)-Plt Ketua PWI Lampung Hi. Nizwar, melalui Ketua PWI Lampung Tengah Ganda Hariyadi menyatakan, siap membackup tunggakan salah satu siswa SMK N 3 Terbanggibesar, yang sempat tidak diperbolehkan pihak sekolahnya mengikuti ujian karena dengan alasan tunggakan biaya komite sebesar Rp4.700.000,- belum terbayar atau terlunasi oleh siswanya.

    Ganda Hariyadi mengecam, tindakan pihak sekolah dan komite yang sempat menahan nomor ujian Fitriana siswi SMK N setempat, karena sikap yang demikian kuranglah bijak “Ini tentunya merupakan kesalahan besar antara komite dan pihak sekolah yang terlalu menekan biaya komite bagi siswa yang dinyatakan tidak mampu, padahal ini semua bisa dilakukan dengan cara memanggil walinya, apakah tidak terbayang jika kekalutan ini menimpa anak atau keluarga kita, apalagi siswi tersebut memiliki Kartu PIP dan PKH ditambah lagi dengan surat keterangan tidak mampu dari aparat kampung setempat,” ujarnya.

    Persoalan seperti ini seharusnya dituntaskan hingga ke akar permasalahan, dengan harapan kejadian serupa tidakkan terulang kembali, sehingga masalah- masalah ini tidak ada lagi, prioritas siswi tidak mampu sebaiknya jangan sampai ditahan nomor ujiannya, “Lakukan langkah yang bijak, baik itu Komite maupun pihak sekolah, coba bersikap sedikit memiliki rasa kasihan terhadap siapapun siswa siswinya, biarkan yang bersangkutan mengikuti tahapan ujian,” katanya.

    Siswa tersebut tidak akan melarikan diri alias ‘minggat’ toh ijazahnya mesti akan ia ambil juga, saya dalam waktu dekat akan berkunjung ke sekolah tersebut, guna menalangi pembiayaan siswi tersebut,” tegas Ketua PWI ketika dikonfirmasi tanggapannya terhadap ulah otoriter Komite dan Sekolah tersebut. “Atas nama PWI provinsi Lampung, saya Ketua PWI Lampung Tengah siap membackup biaya siswa tersebut hingga lulus sekolah, bila perlu melalui jajaran saya akan minta tolong nomor rekening Kepala Sekolah atau Ketua Komitenya, saya yang akan transfer,” tegasnya.

    Terakhir dipaparkan bahwa pihak jajaran Persatuan Wartawan Indonesia Kabupaten Lampung Tengah, sangat tidak sependapat dengan lembaga yang nota bene menciptakan kader – kader bangsa yang memiliki semangat belajar tinggi, “siswa maupun siswi yang semacam ini harusnya dipacu, didorong, didukung, disuport dan dipupuk, siapa tahu anak tersebut memiliki bakat yang fotensi menunjang nama baik daerah khususnya Kabupaten Lampung Tengah, minimal akan sangat bermanfaat terhadap orang tua atau keluarganya (rls)

  • Napi Wanita Lapas Gunung Sugih Kursus Beauty Class

    Napi Wanita Lapas Gunung Sugih Kursus Beauty Class

    Lampung Tengah (SL)-Lapas Gunung Sugih menggelar pelatihan Bauty Class untuk narapidana (Napi) wanita, bekerjasama dengan Shindy Salon Kota Gajah. Puluhan narapidana wanita antusia mengikuti kegiatan tersebut. Pelatihan itu untuk motivasi dan keterampilan, serta menumbuhkan rasa optimis warga binaan pemasyarakatan untuk memulai kehidupan baru setelah keluar  Lapas

    Kepala Lembaga Pemasyarakatan Gunung Sugih, Syarpani mengatakan bahwa pelatihan Beauty Class ini diadakan untuk memberikan motivasi dan keterampilan sehingga menumbuhkan rasa optimis bagi warga binaan pemasyarakatan untuk memulai kehidupan baru setelah keluar dari Lapas, Selasa, (26/03/2019).

    “Kegiatan pelatihan Beauty Class ini kami adakan dengan bekerja sama dengan Shindy Salon Kota Gajah. Tentunya dengan diadakannya pelatihan ini, diharapkan dapat memberikan motivasi dan keterampilan sehingga menumbuhkan rasa optimis dan bekal bagi warga binaan setelah nanti keluar dari lapas dan kembali ke tengah masyarakat.” ujar Alumnus Universitas Padjajaran ini.

    Syarpani mengatakan bahwa pelatihan Beauty Class ini akan diadakan secara rutin agar keterampilan warga binaan wanita Lapas Gunung Sugih benar-benar terampil serta menyemarakkan Hari Bakti Pemasyarakatan ke -55. “Iya pelatihan Beauty Class ini akan kami adakan secara rutin untuk para warga binaan wanita benar-benar menguasai bidang keterampilan ini.” ujar Syarpani.

    Sebelumnya Lapas Gunung Sugih juga telah memberikan pelatihan menenun tapis bagi warga binaan perempuan bekerja sama dengan Farhan Tapis Bandar Jaya (Ersyan)

  • Bupati Lamteng Tinjau Persiapan Traffic Light

    Bupati Lamteng Tinjau Persiapan Traffic Light

    Lampung Tengah (SL)-Bupati Lampung Tengah (Lamteng), Loekman Djoyosoemarto bersama Dinas Perhubungan (Dishub), dan Satuan Lalulintas Polres setempat melakukan tinjauan di sela-sela persiapan pengoperasian traffic light simpang Pasar Bandarjaya, Rabu (13/03/2019).

    Dalam tinjauannya, Loekman menginstruksikan sejumlah perbaikan infrastruktur di sekitaran lampu merah juga perlu menyiapkan dan membenahi lahan atau insfrastruktur, supaya pengguna jalan tidak terkendala oleh kondisi jalan yang kurang memenuhi syarat. Selain itu, pembenahan lahan sangat penting karena kondisi jalan yang ada saat ini masih sempit, sehingga perlu dilakukan pelebaran serta perbaikan jalan yang bergelombang.

    “Kita perlu menyiapkan lahan insfrastruktur sehingga pengguna jalan ini tidak terkendala oleh kondisi jalan yang tidak memenuhi syarat,” ujar Loekman.

    Untuk pengaktifkan traffic light sendiri, Loekman berjanji akan segera mengaktifkan dalam waktu dekat ini. Sehingga Lampu merah yang sudah terpasang akan segera digunakan oleh pengguna jalan.

    Dikesempatan yang sama Kepala Dishub Lamteng, Syukur Kersana mengatakan, setelah perbaikan ini rampung, Dishub bersama Satlantas akan segera melaksanakan tugas dan segera mendirikan pos pengaman. “Setelah semua perbaikan selesai Dishub bersama Satlantas Lamteng akan segara mengaktifkan traffic light, serta mendirikan dua pos pengamanan yakni di sekitaran lampu merah dan didepan Masjid Istiqlal Bandarjaya.” tutupnya. (Ersyan)

  • Mapillu PWI Lamteng Kordinasi Dengan Bawaslu

    Mapillu PWI Lamteng Kordinasi Dengan Bawaslu

    Lampung Tengah (SL)-Pengurus Masyarakat dan Pers Pemantau Pemilu Persatuan Wartawan Indonesia (Mappilu PWI) Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) melakukan audensi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lamteng.

    Kedatangan Mappilu PWI di sambut Ketua Harmono dan anggota Bawaslu Alfian Wahyudi dikantornya, Senin (17/03/2019).

    Pada kesempatan itu Ketua Mappilu Haris Subing menyampaikan telah terbentuknya lembaga pemantau pemilu dari unsur Pers yang diprakarsai PWI Pusat, dalam itu juga ia mengatakan siap bekerjasama dengan Bawaslu untuk melakukan pemantauan Pemilu yang bersih, aman, jujur dan adil.

    “Keberadaan Mappilu PWI Lampung Tengah akan memberi kontribusi positif dalam pelaksanaan pemilu yang bersih, aman, jujur dan adil. Kami segenap pengurus Mappilu Lampung Tengah akan selalu berkoordinasi dengan Bawaslu, agar pemilu bersih, aman, jujur dan adil dapat terlaksana,” ujar haris.

    Menanggapi kedatangan Mappilu PWI Lamteng, Ketua Bawaslu, mengungkapkan, pihaknya mengucapkan terima kasih atas kehadiran Mappilu dan dia juga mengapresiasi terbentuknya Mappilu Lamteng.

    “Semoga dengan adanya Mappilu dari rekan-rekan Pers merupakan titik awal kerjasama yang baik, dapat membantu kami memantau berjalannya proses pemilu yang baik. Kami ucapkan terima kasih atas kehadiran Mappilu yang selanjutnya untuk sama-sama melakukan pelaksanaan pengawasan,” ungkap Harmono.

    Masih kata Harmono, mereka melakukan pengawasan pemilu tidak bisa bekerja sendiri tanpa partisipasi partisipasif dari berbagai elemen diantaranya Mappilu PWI sendiri.

    “Kami sangat sangat mengapresiasi kehadiran Mappilu, kami tidak bisa bekerja sendiri tanpa partisipasi parrpartisif dari berbagai elemen, baik itu masyarakat maupun Mappilu PWI sendiri.

    Hadir dalam pertemuan itu, Ketua dan anggota Bawaslu Lamteng, pengurus Mappilu PWI Lamteng, Ketua Haris Subing, Sekretaris Sudirman Hasanuddin, Bendahara Tika Sudarlis, Ketua Satgas Mappilu Firman Hakiki, Wanhat Mappilu Roy M Prioly, Ketua Relawan Mappilu Wahyu, anggota Gunawansyah, Noval, Syaiful.

    Pertemuan berlangsung di aula kantor Bawaslu setempat dengan suasana penuh keakraban dan pembicaraan berjalan santai dan rileks. (jn)