Tag: Bantuan BLT-DD

  • Pemerintah Salurkan BLT-DD Tahap Tiga Kepada 125 KPM Pekon Way Sindi

    Pemerintah Salurkan BLT-DD Tahap Tiga Kepada 125 KPM Pekon Way Sindi

    Pesisir Barat (SL)-Pemerintahan Pekon Way Sindi, Karya Penggawa, Kabupaten Pesisir Barat, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) kepada 125 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), di Balai pekon/desa setempat, Senin 28 November 2022.

    Penyaluran BLT-DD untuk bulan Juli Agustus dan September yang bersumber dari Anggaran Dana Desa Tahun 2022 itu, diserahkan langsung oleh Peratin Pekon Way Sindi, Sahril Yaman.

    “Hari ini kita membagikan BLT-DD untuk tiga bulan sekaligus, yakni Juli, Agustus dan September 2022, dengan nilai Rp900 ribu per KPM nya,” jelas Peratin.

    Sahril Yaman menyebut, 125 KPM penerima Bantuan BLT-DD tersebut merupakan warga kurang mampu yang terdampak Covid-19 serta belum tercover bantuan sosial lainnya, baik seperti Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) maupun Program Keluarga Harapan (PKH).

    Oleh sebab itu, pihaknya sangat berharap agar warga penerima BLT-DD nantinya benar-benar bisa memanfaatkan bantuan tersebut dengan sebaik-baiknya, apalagi disaat ini Perekonomian masyarakat memang sedang sulit. “Dengan adanya bantuan ini diharapkan kesulitan warga penerima manfaat bisa sedikit terbantu,” pungkas Peratin.

    Penyaluran bantuan tersebut dihadiri Perwakilan Kecamatan Karya Penggawa, Babinkamtibmas Babinsa, Pendamping Desa, LHP, masyarakat penerima manfaat dan seluruh Aparatur Pekon Way Sindi.

    Pantauan media, pembagian BLD-DD Pekon Way Sindi berlansung tertib dan lancar. (Andi)

     

  • Pemerintah Kampung Mesir Dwi Jaya Salurkan Dana BLT

    Pemerintah Kampung Mesir Dwi Jaya Salurkan Dana BLT

    Tulang Bawang (SL) – Pemerintah Kampung Mesir Dwi Jaya Kecamatan Gedung Aji Baru Kabupaten Tulang Bawang salurkan Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa (BLT-DD) kepada 30 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Jum’at (09/04/2021).

    Penyaluran bantuan langsung tunai sebagai wujud kepedulian pemerintah kepada warga masyarakat terdampak Covid-19.

    Penyaluran BLT- DD kepada 30 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dilaksanakan di Balai Kampung Mesir Dwi Jaya dihadiri oleh Sekcam Gedung Aji baru Bahrozi, Kakam Barizi dan para tokoh masyarakat.

    Barizi berharap bantuan ini bisa mengurangi sedikit beban yang dialami oleh para masyarakat. “Semoga bantuan yang diberikan oleh pemerintah dapat dimanfaatkan sesuai skala prioritas, sehingga benar-benar dirasakan manfaatnya”, ktanya kepada awak media Senin (12/04/2021).

    Terpisah, Kamsiah (61) salah seorang warga yang menerima BLT-DD mengatakan sangat berterima kasih kepada aparatur pemerintah Kampung Mesir Dwi Jaya yang telah memberikan bantuan kepada warga setempat yang sangat membutuhkan bantuan di masa pandemi ini.

    “Ya saya sangat berterima kasih sekali karena bantuan BLT-DD ini setidaknya bisa mengurangi beban yang kami rasakan saat ini”, terangnya. (Mardi)