Mesuji (SL)-Kapolres Mesuji AKBP. Alim didampingi kabag Ops Polres Mesuji AKP. Pandiangan dan Kasat Binmas Iptu Sarijo beserta jajaran melaunching Kampung Tangguh Nusantara (KTN) di Desa Gedung Boga Kecamatan Way Serdang Kabupaten Mesuji, Rabu 03 Maret 2021
Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk menciptakan desa tangguh. Baik dalam penanggulangan pandemi Covid-19 yang belum juga usai dan bisa melakukan peradaban ekonomi sandang pangan bagi masyarakat desa Gedung Boga dan masyarakat Kabupaten Mesuji.
“Kampung Tangguh Nusantara ini langsung kita lakukan karenakan ini intrusksi Kapolri agar masyarakat di kabupaten Mesuji jadi tangguh dalam sehahal menyikapi penyebaran virus Covid19 yang belum juga usai,” kata AKBP. Alim saat menyampaikan sambutannya.
Berangkat dari hal itu, Kapolres Mesuji AKBP Alim mengajak seluruh elemen masyarakat yang ada di kabupaten Mesuji untuk dapat menjaga pola kesehatan, ketahanan pangan dan kesejahteraan dengan konsep sesuai dengan kondisi di masa pandemi.
“Kita harapkan untuk TNI dan Polri bisa sama sama menjaga dan memberikan keamanan bagi masyarakat supaya benar benar menjaga keamanan dari kejahatan dan menjadi kampung tangguh,” ujar Alim.

Senada dikatakan Camat Way Serdang Anwar Pamuji, dengan adanya kampung tangguh ini bukan hanya memikirkan covid-19 saja, “Kita ingatkan Bagi seluruh masyarakat Way Serdang agar bisa melakukan gotong royong,” ucap Anwar.
“Karna virus Corona ini sampai sekarang belum juga usai maka yqng kita harapkan untuk para kaur pemerintahan desa yang ada di kecamatan way Serdang bisa menjaga dan memperhatikan keluar masuknya warga baru untuk di lakukan isolasi mandiri,” tambahnya.
Anwar juga mengungkapkan, mengingat kabupaten Mesuji masih berada di zona kuning agar kiranya masyarakat way serdang khususnya warga desa gedung boga bisa melakukan kegianta seperti gotong royong,menjauhi dari kerumunan dan selalu saling mengiatkan dan kita harus bersinergi dalam membangun pembangunan.

Hadir dalam acara tersebut Kapolres Mesuji AKBP Alim, kabag Ops AKP Pandiangan, Kasat Bimas Polres Mesuji Iptu Sarijo, Kapolsek Way Serdang Iptu Subur beserta jajaran, Anggota DPRD Kabupaten Mesuji Praksi Gerindra Iwan Setiawan,Dan Praksi Golkar Joko Priyatno, Camat Way Serdang Anwar Pamuji, Babinsa, Kepala Desa Gedung Boga Yulida Sriwahyuni, para Tokoh Masyarakat dan Agama Desa Gedung Boga.
Setelah selesai acara Launching di desa gedung boga Kapolres Mesuji AKBP Alim dan rombongan melakukan peletakan batu pertama pembangunan gapura Kampung Tangguh Nusantara dan mengecek posko-posko kesehatan dan ketahanan pangan, rumah isolasi dan posyandu.(ADV)