Tag: Kapolda Banten Brigjen Pol Drs. Tomsi Tohir

  • Kapolda Banten Hadiri Janji Kinerja Tahun 2019 Kemenkumham Provinsi Banten

    Kapolda Banten Hadiri Janji Kinerja Tahun 2019 Kemenkumham Provinsi Banten

    Serang (SL) – Kapolda Banten Irjen. Pol. Drs.Tomsi Tohir, M.Si, didampingi Ka BNN Provinsi Banten Brigjen Pol M Nurochman menghadiri kegiatan apel komitmen pelaksanaan janji kinerja tahun 2019 dengan tema ‘Kemenkumham Kolaborasi Berkinerja’ bertempat di lapangan upacara kantor kanwil kemenkumham Provinsi Banten, Senin (14/01/2019). Turut hadir dalam kegiatan apel komitmen pelaksanaan janji kinerja tahun 2019 juga tampak dihadiri Ka Jati Provinsi Banten, Ka Kanwil Provinsi Banten, dan Kepala Ombudsman Perwakilan Banten.

    Apel Komitmen Pelaksanaan Janji Kinerja Tahun 2019 yang bertemakan ‘Kemenkumham Kolaborasi Berkinerja’ ini dilaksanakan untuk meningkatkan kinerja Kementerian Hukum dan HAM secara optimal dengan mengoptimalkan penggunaan teknologi informasi disemua aktivitas birokrasi dan perkokoh E-Gov untuk mewujudkan Kementerian Hukum dan HAM semakin profesional, akuntabel, sinergis, transparan, dan inovatif dengan penandatanganan janji kinerja antara pegawai kepada kemenkumham yang disaksikan langsung oleh Kapolda Banten Irjen. Pol. Drs.Tomsi Tohir, M.Si, jelas Kabid Humas Polda Banten AKBP Edy Sumardi kepada awak media.

    Dalam sambutannya, Kapolda Banten menyampaikan dalam berkinerja Aparatur sipi Negara (ASN) di Kemenkumham perlu menanamkan dalam dirinya untuk dapat berkompetensi menjadi lebih baik dan berintegritas sebagai modal dalam bekerja dan terus melakukan pembinaan terhadap Kantor Wilayah dalam memperbaiki kualitas kinerja.

    Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Ombudsman Provinsi Banten, apresiasi terhadap pencapaian– pencapaian yang telah dicapai Kementerian Hukum dan HAM melalui berbagai pembenahan, perbaikan dan perubahan yang secara signifikan dapat terlihat.

    Ia juga menambahkan bahwa janji kinerja yang telah dibacakan maupun ditandatangani harus bisa menyentuh sampai level yang paling bawah. “Kemenkumham harus terus meningkatkan prestasi dan tidak merasa puas dengan prestasi yang telah dicapai sebelumnya. Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen kita bersama untuk melaksanakan target–target kinerja yang kita rencanakan untuk mewujudkan Kemenkumham yang bersih dan berintegritas. Dengan Kemenkumham yang bersih dan berintegritas, kita Wujudkan pelayanan publik terbaik untuk masyarakat”, ujar Ka Kanwil Kemenkumham Banten. (rls)

  • Kesiapan Polda Banten dalam Pengamanan Pemilu 2019

    Kesiapan Polda Banten dalam Pengamanan Pemilu 2019

    Serang (SL) –  Polda Banten laksanakan kegiatan koordinasi dengan KPU Provinsi Banten terkait pelaksanaan Pemilu 2019 pada bulan April mendatang. Koordinasi dilaksanakan di aula kantor KPU Provinsi Jalan Syekh M Namawi Al Bantani, Selasa pagi (15/01/2019) pukul 09.00 WIB

    Kapolda Banten Irjen Pol Drs. Tomsi Tohir Msi diwakili oleh Karo Ops Kombes Pol Amiludin Roemtaat SIK, Dirsamapta Kombes Pol Jondrial SIK MM, Dirkrimum Kombes Pol Novri Turangga SIK MH Msi, Kabag Dalops Roops AKBP Kam’dyah SIK MH. Sementara tim koordinasi dari KPU dihadiri oleh Sekertaris KPU Septo, Kasubag Umum Hendro, Kasubag Hukum Endi Beniarto dan Kasubag teknis Hubmas Edi Handoko. “Koordinasi saat ini membahas tentang pelibatan personel dalam pemungutan suara dan Pam TPS”, terang Karo Ops Polda Banten.

    Selanjutnya, Amiludin menyampaikan dalam jangka waktu yang pendek agar disegerakan setiap hal yang dapat mendukung suksesnya pelaksanaan pemilu 2019. Terus, segala administrasi yang diperlukan agar diselesaikan dan ditembuskan ke Kapolda.

    Karo Ops juga menyampaikan kendala  KPU yang ada di Provinsi Banten, koordinasinya agak mengalami hambatan, terutama lebak komisioner KPU tidak ada karena ada permasalahan. Seringnya keterlambatan APBD Kabupaten/Kota sehingga dapat menjadi permasalahan. Karo Ops segera mengambil langkah koordinasi untuk menanggulangi kendala. “Mudah-mudahan apa yang kita laksanakan dalam Pemilu 2019 nantinya dapat berjalan dengan sesuai harapan kita bersama. Bersama menciptakan Pemilu 2019 yang aman, damai dan sejuk”, ujarnya.

    Ditempat yang sama Sekretaris KPU Provinsi Banten sampaikan, bahwasanya saat ini pihak KPU masih disibukkan dengan daftar pemilih pindahan dari daerah lain dan tambahan pemilih . (BidHum)

  • Latihan Pra Operasi Lilin Kalimaya 2018 Dipimpin Langsung oleh Kapolda Banten

    Latihan Pra Operasi Lilin Kalimaya 2018 Dipimpin Langsung oleh Kapolda Banten

    Serang (SL) – Kepolisian Daerah (Polda) Banten, menyelenggarakan Latihan Pra Operasi Lilin Kalimaya 2018, untuk pengamanan pelaksanaan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 di Banten.

    Kapolda Banten Brigjen Pol Drs. Tomsi Tohir, M.Si Memimpin langsung kegiatan Latihan Pra Operasi Lilin Kalimaya 2018 , yang bertempat di Aula Serbaguna Polda Banten. Senin (17/12/2018). Kegiatan Pelatihan Pra Operasi Lilin Kalimaya 2018 bertujuan untuk memberikan gambaran tentang kesiapan pelaksanaan Operasi Lilin Kalimaya 2018, serta meningkatkan prefesionalisme Polri dalam pengamanan natal 2018 dan tahun baru 2019 serta guna memelihara keamanan dalam negeri dan mensukseskan pemilu tahun 2019.

    Dalam arahannya, Kapolda Banten mengajak seluruh peserta latihan Pra Operasi Lilin Kalimaya 2018, hendaknya betul-betul mengikuti kegiatan ini secara serius dan mengambil ilmu serta dapat diaplikasikan di lapangan. “Gunakan latihan pra operasi Lilin Kalimaya 2018 ini untuk memprediksi keJadian yang akan terjadi pada saat pelaksanaan operasi lilin kalimaya 2018,” kata Kapolda Banten.

    Kemudian, Kapolda Banten mengingatkan kepada jajarannya untuk melakukan langkah-langkah prioritas yang tepat, cepat dan terukur dalam mencapai keberhasilan dan kelancaran pelaksanaan kegiatan-kegiatan masyarakat terutama pada saat konsentrasi massa dalam perayaan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019. “Untuk pengamanan maksimalkan di gereja-gereja dan tempat perayaan Natal, antisipasi lokasi rawan kemacetan serta senantiasa pererat sinergi dan soliditas dengan unsur TNI, Pemda, Instansi Terkait, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda, sehingga dapat bekerjasama dan turut serta dalam mengamankan perayaan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019,” ujarnya.

    Peserta latihan pra operasi Lilin Kalimaya 2018 adalah personil Satgas Mapolda Banten dan perwakilan Satgas Kewilayahan Jajaran Polda Banten sebanyak 185 personel, Turut hadir dalam kegiatan Wakapolda Banten Kombes Pol Drs. Tomex Korniawan, Pejabat Utama Polda Banten, Kapolres/ta Jajaran, kapolsek jajaran, kasat Lantas Jajaran. (red)