Tag: Kesehatan

  • Penderita HIV di Lampung Capai 6.020, Tertinggi Bandar Lampung

    Penderita HIV di Lampung Capai 6.020, Tertinggi Bandar Lampung

    Bandar Lampung, sinarlampung.co – Jumlah penderita HIV di Provinsi Lampung saat ini diperkirakan mencapai 6.020. Dari jumlah itu, Kota Bandar Lampung menjadi penyumbang tertinggi Orang Dengan HIV (ODHIV) dengan 2.071 kasus.

    Angka ini hanya berdasarkan hasil tes atau pemeriksaan Voluntary Counseling and Testing (VCT). Masyarakat Lampung yang belum melakukan pemeriksaan HIV diyakini masih banyak. Sebab, berdasarkan estimasi Dinas Kesehatan (Diskes) Lampung pada tahun 2020, ODHIV diperkirakan mencapai 10.093 di provinsi ini.

    Kemungkinan angka itu terus bertambah dikarenakan belum maksimalnya upaya pencegahan serta penanggulangan HIV & AIDS yang memadai di Provinsi Lampung. Demikian penjelasan Konsorsium Penggiat HIV Lampung (Distrik Task Force) saat kunjungan ke Sekretariat Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Bandarlampung, Kamis (19/10/2023).

    Terkait kondisi ini, Koordinator Konsorsium Mulyadi mengungkapkan kekhawatirannya, bahwa pemerintah gagal mencapai target three eliminasi HIV tahun 2030. Di mana dalam target three eliminasi atau three zero elimination tersebut adalah tidak ada lagi kasus HIV baru (Zero New Infection), tidak ada kasus kematian akibat AIDS (Zero Dead with AIDS), dan tidak ada lagi stigma dan diskriminasi (zero stigma and discrimination). Hal ini disebabkan melihat kondisi penanggulangan HIV & AIDS yang dilakukan pemerintah saat ini.

    Sementara itu, Alfajar, selaku paralegal konsorsium menyampaikan, salah satu faktor yang membuat HIV ini menjadi sesuatu yang berbeda dengan penyakit yang lainnya, adalah stigma dan diskriminasi di masyarakat yang dialami oleh penderita HIV.

    Sehingga, membuat masyarakat yang berisiko HIV takut untuk memeriksakan diri ke pelayanan kesehatan untuk mengetahui status HIV-nya. Padahal HIV tidak menular dengan mudah begitu saja. Bentuk stigma dan diskriminasi yang sangat serius salah satunya adalah tindakan kekerasan yang dialami orang dengan HIV.

    Berdasarkan pendokumentasian kasus yang dilakukan Wahana Cita Distrik Bandar Lampung Januari hingga Juni 2023, setidaknya terdapat 13 catatan kasus kekerasan yang beragam. Kasus itu baik kekerasan berbasis gender, kekerasan oleh pasangan intim, diskriminasi di layanan pendidikan, hingga pelayanan kesehatan tak sesuai standar pelayanan terkait dengan ODHIV.

    Gaya Lentera Muda Lampung selaku Organisasi berbasis komunitas berhasil mendapatkan testimoni dari 77 orang dari komunitas berisiko terinfeksi HIV di Kabupaten Pesisir Barat, Lampung Barat, dan Lampung Tengah.

    Diketahui, 45 orang pernah mengalami stigma, 36 orang mendapat diskriminasi, dan 44 orang pernah direndahkan oleh orang terdekat mereka.

    Kondisi lebih memprihatinkan di mana 37 orang pernah mengalami kekerasan dan 57 orang menyatakan tidak merasa aman dari kekerasan fisik oleh lingkungannya (Data terpilah pengamatan Tabik Pun For Seruit, POP GAYLAM 2023).

    Data berbeda disajikan oleh Jaringan Indonesia Positif Lampung melalui Program Stigma Index. Didapatkan, 2 responden yang pernah mengalami diskriminasi di pelayanan kesehatan.

    Kondisi serupa juga didapatkan oleh petugas penjangkau untuk transgender PKBI Riau yang menemukan 1 orang transgender pernah mengalami kekerasan.

    Kondisi yang lebih memprihatinkan diboleh OPSI Jambi. Didapatkan setidaknya 579 orang pekerja seks perempuan yang pernah mengalami kekerasan oleh pasangan intimnya.

    Rachmad Cahya Aji, selaku Advokasi Officer Program CSSHR (Community System strengthening – Human Right) Wahana Cita Indonesia), berharap pemerintah dapat peduli dan menjadikan prioritas dalam upaya penanggulangan HIV.

    Karena apabila kasus ini didiamkan maka tidak akan mustahil jumlah infeksi baru HIV di Provinsi Lampung khususnya di Kota Bandarlampung akan terus bertambah dan tidak terkendali.

    Sementara itu, Ketua AJI Bandar Lampung, Dian Wahyu Kusuma dan Koordinator Divisi Advokasi dan Ketenagakerjaan, Derri Nugraha, berkomitmen untuk membantu menyuarakan aspirasi komunitas dan bersama dalam mengadvokasi pemerintah untuk pemenuhan hak asasi manusia termasuk pada komunitas.

    Dalam pertemuan, hadir perwakilan komunitas antara lain OPSI Lampung, SSG Lampung, JOB Lampung, IPPI Lampung, Komapi Lampung, PKBI Lampung, Gaya Lentera Muda Lampung, KDS Paradise Support, JIP Lampung dan Wahana Cita Indonesia. (*)

  • Rekomendasi Klinik Perawatan Kulit Di Bandar Lampung

    Rekomendasi Klinik Perawatan Kulit Di Bandar Lampung

    Bandar Lampung, (SL) – Sebagian orang beranggapan, perawatan kulit menjadi salah satu kebutuhan utama. Tak hanya soal penampilan dari luar, perawatan kulit juga berhubungan dengan kesehatan.

    Mulai dari wajah, kulit tubuh hingga rambut kini juga memiliki perawatan berbeda-beda tergantung jenis kulit dan kebutuhannya agar tetap terlihat sehat dan indah.

    Namun ternyata masih banyak orang enggan melakukan perawatan kulit karena isu tarif yang mahal. Padahal tak semua salon atau klinik membanderol dengan harga tinggi.

    Ella Skin Care Lampung

    Klinik kecantikan ini cukup populer dengan pelayanan terbaiknya, lokasinya ada di Jalan Muh Yamin Nomor 32C-D, Enggal, Kota Bandar Lampung. Klinik ini buka setiap hari kecuali Senin pukul 09.00 sampai 18.00 WIB, dengan last order pukul 16.00 WIB.

    Ella Skin Care memiliki layanan treatment cukup lengkap. Ada treatment dengan harga cukup terjangkau hingga yang butuh merogoh kocek lebih. Seperti perawatan glow peeling hanya dibanderol mulai Rp 66 ribu, atau jika kamu butuh perawatan kulit menggunakan IPL dan laser mulai dari Rp 180 ribu.

    Semua alat akan disterilisasi sebelum dipakai. Terapis juga telah dilatih selalu menggunakan sarung tangan latex untuk treatment khusus. Selain itu ruang pelayanannya juga cukup private karena satu ruang maksimal hanya diisi tiga orang saja.

    Blossom

    Blossom Salon dan spa khusus perempuan ini terletak di Jalan Kartini Nomor 40, Kaliawi, Kecamatan Tanjungkarang Pusat, Kota Bandar Lampung. Salon ini buka setiap hari dari pukul 09.00 – 20.00 WIB. Blossom terkenal memiliki pelayanan baik namun harga yang ditawarkan cukup terjangkau.

    Lalu, perawatan rambut seperti potong ditambah glow dan creambath hanya Rp100 ribu. Perawatan wajah seperti facial mulai dari Rp 75ribu, mereka menawarkan facial dengan pembersih milik mereka sendiri atau merek terkenal lain.

    Baca juga: Rekomendasi Tempat Wisata Di Bandar Lampung Yang Ramah Dikantong

    Kemudian, perawatan tubuh mulai Rp100 ribu, kamu sudah mendapatkan pelayanan lulur dan steam body. Selanjutnya, perawatan tangan, kaki, dan make up mulai Rp 40 ribu. Selain itu ada paket menarik lainnya dengan harga mulai Rp100 ribuan.

    Selama menunggu perawatan kamu juga akan disuguhi wedang jahe dan biskuit. Meski harganya relatif murah, salon ini bersih dan estetik. Bagi pengguna jilbab juga tak perlu khawatir ada laki-laki berlalu lalang karena hanya perempuan saja yang diizinkan masuk salon ini.

    Anaya Salon dan SPA

    Anaya Salon dan SPA berlokasi di Jalan Teuku Umar Nomor 56, Sawah Brebes, Kecamatan Tanjungkarang Timur, Kota Bandar Lampung. Juga merupakan salon khusus perempuan, salon ini buka mulai pukul 09.00 – 20.00 WIB.

    Perawatan ditawarkan bisa per treatment atau paket. Namun dengan paket kamu bisa mendapatkan pelayanan cukup lengkap. Misalnya paket Rp 255 ribu kamu akan mendapatkan foot bath, body massage, whitening body scrub, sauna, milk hair creambath, colagen face mask, ear candle, mini face massage, dan bubble bath.

    Sayangnya di tempat ini tidak menerima reservasi terlebih dahulu padahal jika antrean cukup ramai kamu bisa menunggu sampai kurang lebih 1 jam. Waktu paling ramai di salon ini antara lain akhir pekan dan hari libur.

    Diara Queen and Spa

    Diara Queen and Spa. Lokasinya ada di Jalan Gajah Mada Nomor 48E, Kota Baru, Kecamatan Tanjungkarang Timur, Kota Bandar Lampung. Salon ini buka setiap hari kecuali Senin mulai pukul 09.00 – 20.00 WIB.

    Untuk perawatan di Diara Queen and Spa lengkap dari rambut hingga kaki. Hair treatment seperti potong rambut dan cuci dikenakan biaya mulai Rp 40 ribu, untuk body treatment mereka punya sauna, body scrub, mandi susu, mandi rempah, dan lainnya mulai dari Rp 40 ribu.

    Sedangkan untuk face treatment seperti masker wajah mulai Rp 35 ribu, totok wajah mulai Rp 50 ribu, dan pelayanan wajah lainnya di antaranya adalah ear candle, make up, macam-macam jenis facial, massage, dan waxing.

    Puspita Klinik Kecantikan

    Puspita Klinik Kecantikan berlokasi di Jalan M Husni Thamrin Nomor 35, Gotong Royong, Kecamatan Tanjungkarang Pusat, Kota Bandar Lampung. Klinik kecantikan ini buka setiap hari mulai dari pukul 10.00 – 20.00 WIB.

    Fasilitasnya meliputi perawatan kulit mulai dari wajah, tangan dan kaki, serta tubuh. Untuk perawatan tangan dan kaki dikenakan tarif mulai Rp 50ribu, jenis-jenis spa ditawarkan mulai Rp 200ribuan, perawatan wajah seperti facial dibanderol mulai Rp 100ribu.

    Sedangkan untuk perawatan kulit khusus misalnya menggunakan CO2 laser cukup merogoh kocek. Untuk laser skin tag mulai Rp 300ribu. Selain itu, mereka juga menyediakan laser khusus misalnya untuk menghilangkan bekas luka, jerawat, dan sebagainya.

    Klinik Kecantikan Sumia

    Klinik Kecantikan Sumia. Lokasinya ada di Jalan Z A Abidin Pagar Alam Nomor 51C LK II/ Rt 01, Kecamatan Gedong Meneng, Kecamatan Rajabasa, Kota Bandar Lampung. Klinik ini buka setiap hari pukul 09.00 – 18.00 WIB.

    Treatment di Sumia sudah dibagi ke dalam paket-paket tertentu misalnya 3 in 1 acne repair kamu sudah mendapatkan facial botanical, peeling, dan PTD dengan membayar Rp 299ribu. PTD atau Photo Dynamic Therapy merupakan treatment penyinaran pada kulit wajah untuk membunuh bakteri jerawat, mengurangi peradangan wajah akibat jerawat dan juga dapat meringankan kemerahan pada wajah setelah proses ekstrasi komedo.

    Bening Clinic Lampung

    Klinik kecantikan ini memang cukup populer karena merupakan cabang langsung dari Bening Klinik di Jakarta. Lokasinya ada di Jalan Arif Rahman Hakim Jagabaya III, Kecamatan Way Halim, Kota Bandar Lampung. Klinik ini buka setiap hari mulai pukul 09.00 – 21.00 WIB.

    Bening Clinic mengklaim memiliki layanan laser terlengkap di Lampung. Selain itu, tersedia mushola dan tempat bermain anak sehingga kamu tak perlu khawatir untuk meninggalkan anakmu di klinik tersebut.

    Untuk harga perawatan kulit di sini cukup bersaing namun sepadan dengan pelayanannya. Untuk perawatan bekas luka seperti bekas jerawat bopeng, stretch mark, dan skin tag mulai dari Rp 1juta menggunakan erbium laser, atau kamu bisa menggunakan Q-Switched Ndyag laser yang lebih terjangkau berfungsi untuk mencerahkan kulit, meratakan warna kulit, menghilangkan flek hitam, tatto, bekas luka, dan tanda lahir mulai dari Rp 800ribu. (Red/Heny)

  • 6 Penyakit Yang Ditularkan Kucing Ke Manusia

    6 Penyakit Yang Ditularkan Kucing Ke Manusia

    sinarlampung.co – Memelihara kucing saat ini menjadi tren di masyarakat. Selain dianggap pereda stres, hewan menggemaskan itu seperti menjadi bagian dari anggota keluarga di rumah.

    Namun tahukah anda, dibalik wajah lucu dan menggemaskan itu, ternyata kucing menyimpan ancaman kesehatan bagi pemiliknya?

    Apalagi pemilik kucing yang kurang telaten dalam merawat dan menjaga kebersihan, sangat beresiko menularkan berbagai penyakit ke manusia.

    1. Scabies

    Penyakit ini dapat ditularkan kucing pada manusia. Scabies menyerang kulit, penyebabnya adalah ektoparasit yang bernama Sarcoptes scabiei.

    Bila tidak berhati-hati, ektoparasit ini bisa menular pada kulitmu dan akan membuatmu gatal-gatal.

    Selalu jaga kebersihan dengan mencuci tangan, setelah kamu bermain dengan kucing walaupun hanya sekadar mengelusnya.

    2. Kurap/ Ring Worm

    Penyakit kulit gatal mengganggu ini biasanya lebih tinggi potensi ditularkannya oleh kucing yang masih kecil dibandingkan kucing dewasa.

    Kurap atau Ring Worm disebabkan oleh jamur yang mengakibatkan efek kasar pada kulit, bersisik, dan ruam kemerahan yang gatal.

    Bila tertular, gatal-gatal yang hebat disertai rasa panas akan kamu rasakan, dengan pengobatan tepat ring worm akan sembuh kira-kira 2-3 minggu dan meninggalkan bekas di kulit manusia.

    Penyakit ini bisa ditularkan dari kucing yang terinfeksi atau kurang bersih.

    3. Rabies

    Berbeda dengan anjing yang over aktif, gejala yang paling tampak ketika kucing terkena rabies adalah diam.

    Kucing akan kehausan, terus menerus gelisah, dan berperilaku tak wajar seperti menyendiri.

    Berhati-hatilah, rabies pada kucing dapat menular pada manusia, hindari kucing keluar rumah dan berikan vaksin rabies untuk antisipasi, jika sudah terkena rabies segera bawa ke dokter hewan.

    4. Penyakit Cacing

    Anak kucing sudah membawa cacing gelang di tubuhnya. Untuk itu, kamu harus rajin memberi obat cacing pada kucing kesayanganmu untuk membunuh cacing-cacing tersebut.

    Selain itu cacing pita dan tambang, bisa juga tertular akibat terinfeksi parasit larva cacing dari makan makanan sampah.

    Saat telur cacing masuk ke tubuh kucing dan tumbuh di dalam sistem pencernaan, maka dapat menularkan pada manusia melalui larva di kotorannya.

    Infeksi dari larva cacing mampu menembus kulit manusia dan menyebabkan masalah gastrointestinal dan penurunan berat badan secara drastis.

    5. Infeksi Bakteri dari Kucing Berkutu

    Jika kucingmu berkutu, dan menggaruknya, lalu kemudian mencakarmu hingga luka dan berdarah, kamu bisa saja terinfeksi bakteri yang bernama Bartonella henselae.

    Infeksi yang disebabkan bakteri ini dapat menyebabkan demam dan pembesaran pada kelenjar getah bening. Hal ini juga sangat berkaitan dengan kebersihan kucing, yang mengingatkan pada kamu bahwa kebersihan kucing sangat penting.

    6. Toxoplasma

    Ini adalah penyakit yang paling umum ditularkan kucing. Sebaiknya wanita menghindari kucing apalagi saat mereka sedang hamil karena berbahaya untuk janin.

    Toxoplasma bisa menular ke manusia melalui feses (kotoran) kucing atau tanah yang tercemar.

    Toksoplasmosis menyebabkan gejala seperti flu yang biasanya hilang dalam beberapa minggu, tetapi parasit masih dapat hidup di dalam tubuh. (Red)

  • Setelah Imunisasi Bayi 3 Bulan Kejang – Kejang

    Setelah Imunisasi Bayi 3 Bulan Kejang – Kejang

    Bandar Lampung, (SL) – Setelah Imunisasi, seorang bayi berumur 3 bulan bernama Jagad Satria Nusantara mengalami kejang – kejang hingga sekujur badan membiru.

    Siti maryam Ibu dari sang bayi menuturkan, anaknya mengalami kejang sehabis dilakukan Imunisasi DpT 2, Polio 3 serta PCV 2.

    “Jumat (7/7) sore sekitar pukul 18:00 WIB saya membawa bayi saya untuk Imunisasi di Bidan Desha di Jalan Tamin, Sukajawa Tanjung Karang Pusat.” Kata Siti Maryam, dikutip dari Surya Sumatera, minggu (9/7) siang.

    Siti melanjutkan, malam selang satu jam dari proses imunisasi tersebut anaknya mengalami kejang-kejang.

    “Malamnya selang satu jam dari Imunisasi, sekitar pukul 19:00 WIB, anak saya mengalami kejang-kejang dan seluruh badan membiru.” Ungkap Siti.

    Panik dengan kondisi tersebut, Siti maryam lantas bergegas membawa bayinya ke Rumah Sakit Urip Sumoharjo untuk mendapat pertolongan.

    “Di ruang UGD, dokter jaga yang menangani anak saya merasa heran setelah saya ceritakan kronologinya, dan dokter mengatakan baru kali ini ketemu kasus seperti ini (kejang membiru sehabis diberi imunisasi).” Kata Siti.

    Terpisah, dr. Yoni Cahyati, melalui situs kesehatan alodokter mengatakan, bahwa kejang pasca imunisasi, meski ada kasusnya, namun sangat jarang terjadi.

    “Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) ialah semua kejadian sakit setelah pemberian imunisasi dan diduga imunisasi sebagai penyebabnya.”Kata Yoni.

    Yoni menambahkan, KIPI bisa disebabkan oleh faktor intrinsik vaksin itu sendiri, atau vaksin sebagai pencetus, termasuk kesalahan rute pemberian vaksin, serta KIPI bisa terjadi dikarenakan ada penyakit lain yang diderita.

    “Reaksi KIPI itu sendiri bervariasi, mulai dari yang ringan sampai berat. Mulai dari demam, abses di lokasi suntikan, hingga syok anafilaktik (reaksi alergi berat akibat vaksin).” Imbuh Yoni.

    Lebih lanjut dr. Yoni Cahyati mengatakan, pasca Imunisasi DPT seringkali menimbulkan efek samping demam, meskipun terkadang juga bengkak/nyeri di lokasi suntikan.

    “Demam tinggi adalah salah satu pemicu terjadinya kejang pada anak. Ketika suhu tubuh meningkat, beberapa substansi kimiawi dilepaskan dan merangsang aktivitas saraf di otak, dimana saat itu substansi perangsang lebih besar dari substansi penghambat. Akibatnya, dalam sel saraf terjadi lepas muatan listrik yang meluas sehingga terjadilah kejang.” Ujar Yoni.

    Dengan kata lain, demam yang merupakan efek samping tersering pasca imunisasi DPT itulah yang memicu terjadinya kejang.

    Yoni mengatakan, meski kejadian demam sering dilaporkan pasca imunisasi DPT, namun kejadian kejang yang mengikutinya sangat jarang terjadi.

    “Kejadian demam sehabis Imunisasi sudah banyak terjadi, namun kejang demam, sangat jarang terjadi dan merupakan KIPI yang harus dicatat dan dilaporkan.” Tutupnya. (Red/ Endra)

  • Waspada, Inilah Jenis Penyakit Genetik yang Berbahaya

    Waspada, Inilah Jenis Penyakit Genetik yang Berbahaya

    Ketika lahir seorang anak sudah membawa gen atau DNA dari orang tuanya. Selain bisa mempengaruhi sifat dan sebagai penentu karakteristik seorang anak, genetik juga bisa menurunkan kelainan medis atau penyakit dari orang tua. Sehingga, penyakit yang diderita oleh orang tua kemungkinan terjadi pada generasinya.

    Penyakit genetik adalah kondisi medis turunan yang disebabkan oleh kelainan DNA atau penyakit warisan dari orang tua kepada anak-anaknya.

    Lalu apa saja penyakit genetik berbahaya dan perlu diwaspadai? Dikutip Halodoc berikut ulasannya !

    1. Anemia Sel Sabit

    Jenis Penyakit keturunan ini membuat sel darah merah berubah dari bentuk seperti donat jadi sabit. Akibatnya, muncul pembengkakan di kaki dan tangan, kelelahan, nyeri hebat, komplikasi serius seperti infeksi, kerusakan organ, sindrom pernapasan akut, hingga anemia kronis.

    2. Kolesterol Tinggi

    Risiko mengalami penyakit ini juga bisa meningkat jika pola hidup kurang sehat dan memimiliki orang tua pengidap Kolesterol tinggi. Faktanya, kelainan genetik ini dapat membuat seseorang punya tingkat koleterol jahat (LDL) yang tinggi sejak lahir!

    3. Jantung

    Faktor genetik juga berperan besar memunculkan penyakit jantung. Jika memiliki orang tua atau saudara dengan penyakit jantung, ada baiknya menjaga pola makan agar tetap sehat, hindari rokok, menjaga berat badan tetap ideal, dan menjaga kadar kolesterol tetap normal.

    4. Hemofilia

    Umumnya dialami laki-laki, penyakit ini menyebabkan gangguan pembekuan darah sehingga terjadi pendarahan abnormal. Contohnya, ketika ada luka di tubuh, pengidap hemofilia memerlukan waktu lama untuk sembuh.

    5. Fibrosis Kistik

    Penyakit keturunan ini menyebabkan paru-paru dan sistem pencernaan tersumbat oleh lendir yang tebal dan lengket. Akibatnya, terjadi masalah pernapasan, pencernaan, dan reproduksi.

    Meski umumnya penyakit keturunan belum dapat dicegah, tapi resikonya bisa dikurangi sedini mungkin. Mengurangi resiko penyakit turunan bisa dilakukan dengan cara, pola makan sehat, rutin olahraga, menjaga berat badan dan saling mengingatkan anggota keluarga untuk bersama-sama menjaga kesehatan. (Red)

  • Paru-paru Basah Berbahaya ? Kenali Gejala dan Cara Pencegahannya

    Paru-paru Basah Berbahaya ? Kenali Gejala dan Cara Pencegahannya

    Paru-paru basah adalah kondisi yang terjadi akibat peradangan pada salah satu atau kedua paru-paru. Umumnya, kondisi tersebut bisa terjadi karena terdapat infeksi, baik infeksi bakteri, virus, maupun jamur, pada paru-paru.

    Paru-paru basah sebenarnya suatu istilah yang digunakan untuk menggambarkan adanya peradangan pada paru-paru, yang menyebabkan terbentuknya timbunan cairan di jaringan paru.

    Kondisi ini bisa menggambarkan beberapa penyakit, seperti pneumonia akibat infeksi bakteri atau virus (termasuk infeksi virus Corona atau COVID-19), karena kantung udara di paru-paru dipenuhi oleh cairan atau nanah.

    Penyakit ini bisa berakibat serius jika diderita oleh bayi, anak kecil, lansia, dan orang yang memiliki daya tahan tubuh lemah.

    Gejala Umum Paru-paru Basah

    Penyakit paru-paru basah dapat diketahui dari ciri-ciri yang dirasakan penderitanya. Apakah kamu termasuk penderita paru-paru basah ? Adapun gejala umum paru-paru basah, yakni,

    1. Batuk kering atau batuk yang disertai dahak berwarna kuning, cokelat, hijau, atau kemerahan (batuk darah)
    2. Nyeri dada yang bertambah parah ketika batuk
    3. Napas berat atau terasa sesak, bahkan ketika sedang istirahat
    4. Demam, menggigil, dan sering berkeringat
    5. Hilang nafsu makan
    6 Kelelahan atau tidak berenergi
    7. Mual, muntah, atau diare
    8. Jantung berdebar

    Selain gejala umum, ada pula gejala tambahan paru-paru basah yang muncul sesuai usia penderitanya, yaitu:

    1. Pada bayi, gejala batuk mungkin tidak terlalu jelas. Gejala yang dapat muncul biasanya adalah bayi menjadi rewel dan sulit makan atau minum.
    2. Pada anak-anak berusia di bawah 5 tahun, napas bisa menjadi cepat dan berbunyi (mengi).
    3. Pada orang dewasa, gejala tambahannya bisa berupa linglung, mengantuk, bahkan koma.

    Cara Mencegah Paru-paru Basah

    Pencegahan paru-paru basah sebenarnya tidak sulit, yakni dengan menerapkan pola hidup sehat, seperti:

    1. Lakukan vaksinasi pneumonia (vaksin PCV) dan influenza.
    2. Hindari merokok.
    3. Kurangi konsumsi minuman beralkohol.
    4. Cuci tangan secara rutin. Ini berguna untuk menghindari penularan kuman dari orang lain atau dari benda yang terkontaminasi kuman.
    5. Jaga kebersihan lingkungan, misalnya dengan membuang sampah pada tempatnya dan membersihkan rumah secara rutin.
    6. Tutup mulut dan hidung dengan sapu tangan ketika bersin.
    7. Gunakan masker, terlebih jika terdapat polusi udara atau orang yang sedang batuk pilek, di sekitar rumah atau kantor.

  • Pisang Kepok Bisa Atasi Asam Lambung, Benarkah?

    Pisang Kepok Bisa Atasi Asam Lambung, Benarkah?

    Bandar Lampung (SL)-Sebuah postingan dengan caption singkat di Twitter menyebut jika pisang kepok bisa atasi asam lambung. Postingan video dengan caption singkat tersebut dibagikan akun @Seftyan dengan 32 ribu views.

    “Asam lambung/gerd memang susah obatnya, Alhamdulilah berkat pertolongan Allah melalui perantara Twitter ini ada yang kasih tau pakai pisang kepok, awalnya ga yakin sebab dengan obat-obat mahal, herbal nihil hasilnya apalagi yang murah seperti pisang,” tulis akun @Seftyan.

    Sementara di dalam video juga disebutkan, maag menahun bisa teratasi dengan mengonsumsi pisang kepok. “Kalo kita punya sakit maag. Sakit Maagnya udah menahun, sering kumat. Udah Diobati ke dokter masih kumat, coba konsumsi pisang kepok di pagi hari ketika perut kosong. Insya Allah sembuh karena pisang ini mengandung antasid yang bisa menetralkan asam lambung,” tambah @Sefthan melalui video.

    Perkara benar atau tidaknya tips dalam postingan tersebut, bagi sebagian orang tentu akan sangat bermanfaat. Terlebih bagi mereka yang sedang mengalami asam lambung. Oleh karena itu, melalui artikel ini, Sinarlampung mencoba membantu menerangkan apakah benar pisang kepok bisa atasi penyakit asam lambung seperti postingan di laman twitter tersebut.

    Melansir Halodoc, pisang kepok memiliki ciri khas, yaitu kulitnya cukup tebal dengan rasa yang tidak semanis pisang lain pada umumnya. Tekstur dagingnya pun lebih padat sehingga pisang jenis ini lebih banyak dijadikan bahan olahan daripada dikonsumsi secara langsung.

    Tak jauh beda dengan jenis pisang lainnya, pisang kepok juga kaya akan nutrisi, seperti karbohidrat kompleks, protein, serat, magnesium, kalium, zat besi, vitamin A, dan C. Selain itu, pisang kepok juga memiliki mineral penting seperti fosfor, zinc, folat, vitamin B6, dan bermacam antioksidan, seperti flavonoid, beta karoten, dan lutein.

    Mengenai apakah pisang kepok bisa atau tidak atasi asam Lambung, artikel ini menyatakan Bisa !!! Setelah mengutip dari berbagai sumber, pisang kepok ternyata memiliki banyak manfaat termasuk membantu mengatasi gangguan lambung karena maag.

    Dijelaskan, pisang kepok rebus jika dikonsumsi akan menetralkan asam lambung karena efek antasida yang terdapat di dalamnya. Sehingga, pisang kepok diyakini bisa menjadi salah satu alternatif mengatasi penyakit maag. (Red)