Tag: Korps Marinir Batu Menyan

  • Beri Manfaat Besar Program Karya Bakti TNI AL Korps Marinir Batu Menyan Selesai

    Beri Manfaat Besar Program Karya Bakti TNI AL Korps Marinir Batu Menyan Selesai

    Pesawaran (SL)-Aspotmar Dankormar Kolonel Marinir I Dewa Gede Wirawan didampingi Danbrigif 4 Marinir/BS Kolonel Marinir Harry Indarto menutup program Karya Bakti TNI AL Korps Marinir 2022 di Yonif 9 Marinir Batu Menyan, Pandan, Pesawaran. Selasa, 18 Oktober 2022.

    Program Karya Bakti TNI AL Korps Marinir TA 2022 yang dilaksanakan Brigif 4 Marinir/BS, yaitu pembenahan dan pelebaran jalan akses menuju Desa Batu Ampar sepanjang 1600 meter, renovasi Mushola Nurul Yaqin, renovasi Gereja di Ds Gayou. Sedangkan, Bakti sosial dalam bidang kesehatan, seperti donor darah, pengobatan massal, khitanan dan pembagian sembako.

    Pembenahan dan pelebaran jalan menuju Mushola Nurul Yaqin merupakan permintaan masyarakat agar kendaraan roda empat bisa masuk sampai ke pelosok dusun. Sehingga pengangkutan hasil hutan dan perkebunan menjadi lebih mudah. Pembenahan jalan meliputi pembangunan 2 buah jembatan di jalan tersebut.

    Sebelum pelaksanaan peresmian, Aspotmar Dankormar beserta rombongan melaksanakan penanaman bibit pohon Mahoni di lokasi jembatan yang baru selesai dibangun, dilanjutkan peresmian Mushola Nurul Yaqin.

    Sementara itu, Ketua Pengurus Musala, Murtado mengatakan sangat terbantu dengan adanya karya bakti yang dilaksanakan Brigif 4 Mar/BS. Kondisi musala yang sebelumnya memprihatinkan, kini jauh lebih baik. “Saya mewakili masyarakat mengucapkan terima kasih atas bantuannya membangun musala ini. Tanpa Marinir keadaan musala ini tidak akan bagus seperti ini, karena kami tidak mampu membangunnya sendiri,” kata dia.

    Dalam sambutannya Aspotmar Dankormar menyampaikan, semoga Musala dan jalan yang telah dibangun selama satu bulan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat pesisir sesuai dengan tujuan Karya Bakti Korps Marinir bahwa Marinir harus bermanfaat bagi masyarakat yang berada disekitar Kesatrian.

    Aspotmar juga menyampaikan terima kasih kepada Prajurit Brigif 4 Marinir dan Danbrigif, Kol Marinir Harry Indarto sudah mengakomodir kegiatan Karya Bakti TNI AL Korps Marinir 2022 sehingga berjalan dengan lancar.

    Danbrigif 4 Marinir/BS menambahkan, Karya Bakti dan Bakti Sosial dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar sebagai bentuk pengabdian TNI AL Korps Marinir Brigif 4 Marinir/BS dalam membantu masyarakat sekitar yang merupakan implementasi dari salah satu perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono.

    Pantauan di lapangan, Kegiatan tersebut dihadiri Danbrigif 4 Marinir/BS, Pasintel Brigif 4 Marinir/BS, Pasops Brigif 4 Marinir/BS, Danyonif 9 Marinir, Danramil dan Kapolsek Padang Cermin, Camat Teluk Pandan, Lurah Batu Menyan serta masyarakat sekitar. (Red)