Tag: Lampung Barat

  • Balitbangda Tangkap Peluang Riset Pengembangan Kopi Robusta Berkelanjutan di Lambar

    Balitbangda Tangkap Peluang Riset Pengembangan Kopi Robusta Berkelanjutan di Lambar

    LAMPUNG BARAT  (SL) – Tim perencana dari Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Provinsi Lampung menangkap peluang riset pengembangan kopi robusta berkelanjutan. Hal tersebut diungkapkan salah satu fungsional peneliti muda Balitbangda Lampung Henita Astuti saat menghadiri perhelatan Festival Kopi Lambar 21-23 Juli 2018. Menurut Hernita, sinergi dan kolaborasi antar stakeholders dan pemangku kepentingan berpotensi menjadikan petani kopi Lampung Barat sejahtera dan kaya.

    Hernita merupakan salah satu praktisi Master Trainer SCOPI (Sustainable Coffee Platform Indonesia) atau lembaga yang berkiprah untuk pengembangan perkebunan kopi berkelanjutan. Sejauh ini, SCOPI membina komunitas petani, di antaranya Master Trainer “Nana” dari SCOPI di Lampung Barat.

    Dengan didukung peran dan fungsi lembaga Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Lampung (dari Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Lampung) dalam bentuk riset aksi implementasi diharapkan masing-masing stakeholders baik akademisi, pengusaha, pemerintah, masyarakat, asosiasi perkopian dan lembaga Independent SCOPI bersama media berperan diharapkan dapat mewujudkan petani yang sejahtera dan kaya.

    Acara Festival Kopi Lambar sendiri diawali dengan acara seremonial penanaman bibit kopi unggul oleh Ketua MPR RI Zulkifli Hasan bersama Dirjen Perkebunan Kementerian Pertanian RI Ir. Bambang disampingi Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus, Wabup Madhasnurin dan Gubernur Lampung yang diwakili oleh Kadis Perkebunan dan Peternakan Provinsi Lampung Dessy Romas. Acara pembukaan ini dilakukan Minggu, 22 Juli 2018, pukul 10.00, di Kampung Kopi Rigis Jaya Kecamatan Air Hitam Kabupaten Lampung Barat. Di sini, juga dilakukan penanaman intercropping kopi dengan tanaman semusim.

    Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian sambutan, pembukaan dan penandatangan prasasti pendirian Kampung Kopi Bupati Lambar Parosil Mabsus mengatakan masalah yang terjadi saat ini antara lain produktifitas kopi menurun dan perlu perbaikan kualitas kopi agar dapat mempertahankan keberadaan kopi Lambar yang saat ini menjadi primadona daerah. Masalah lain yang dihadapi umumnya disebabkan perubahan iklim, umur tanaman yang sudah kurang produktif dan adopsi teknologi yang belum merata. Juga pengetahuan SDM petani yang masih terbatas.

    Namun demikian, terdapat nilai plus untuk Indonesia. Menurut Dirjen Perkebunan Ir. Bambang, sektor perkebunan di Indonesia telah memberikan kontribusi yang sangat signifikan, dibuktikan dengan meningkatnya devisa negara secara Nasional naik 9% dari tahun sebelumnya. Hal ini membuat ekspor naik 26,5 %, sehingga Pemerintah baik di tingkat Pusat, Provinsi dan Kabupaten sangat serius dan fokus memberikan kucuran anggaran di Kabupaten Lampung Barat melebihi daerah lainnya.

    Dr. Zulkifli Hasan selaku Ketua MPR yang sekaligus telah didaulat sebagai Bapak Kopi Indonesia mengatakan ada beberapa hal yang harus diperhatikan untuk menjadikan petani kopi sejahtera dan kaya. Misalnya, dengan meningkatkan peranan seluruh stakeholders khususnya pemerintah sebagai regulator, yang ikut memperhatikan nasib petani. Pemerintah secara serius memfasilitasi sarana prasarana input untuk meningkatkan produktifitas kopi dan melakukan penerapan manajemen rantai pasok sehingga nilai tawar petani (NTP) tinggi. Selain itu, Pemerintah dapat memperhatikan pendidikan bagi anak petani agar nantinya dapat memperbaiki hidup dan keluar dari garis kemiskinan.

    Sedangkan Direktur SCOPI Veronica Herlina mengatakan pihaknya sangat apresiatif terhadap besarnya dukungan Pemerintah Provinsi Lampung dan Kabupaten Lampung Barat. Veronica menyatakan siap bergandengan tangan untuk menghasilkan petani kopi terlatih dengan menerapkan teknologi budidaya dan pascapanen kopi yang baik. Salah satunya, dengan mengoptimalkan peran Master Trainer Kopi Robusta di Provinsi Lampung. (Humas Prov)

  • Ribuan Warga Meriahkan Festival Kopi Lampung Barat

    Ribuan Warga Meriahkan Festival Kopi Lampung Barat

    Lampung Barat (SL) – Ribuan warga Lampung Barat, pada Sabtu, 21 Juli 2018 malam, menghadiri pembukaan Festival Kopi 2018 Lampung Barat di Kampung Kopi di Gunungterang, Kecamatan Sekincau, Lampung Barat.Meski cuaca dingin dan sebagian halaman tempat kegiatan digenangi air karena hujan cukup deras pada menjelang petang sebelum semonial dimulai, tak menyurutkan warga berduyun-duyun meramaikan Festival Kopi.

    Desi Romas, Kepala Dinas Peternakan dan Perkebunan, mewakili Gubernur Lampung M Ridho Ficardo, yang secara simbolis meresmikan Festival Kopi, menyambut baik kegian digelar Pemerintah Kabupaten Lampung Barat.

    Festival Kopi merupakan salah satu upaya lebih mengenalkan Lampung Barat sebagai penghasil kopi kepada dunia. Langkah ini diharapkan ke depan akan meningkatkan perekonomian yang pada akhirnya meningkatkan kesejahteraan para petani kopi.”Selama ini, kita kurang membranding kopi. Belum ke Lampung rasanya kalau belum ke Lampung barat,” kata Desi Romas.

    Mengembangkan kopi tidak sebatas meningkatkan kualitas dan produksi kopi. Tetapi menjadikan Lampung Barat sebagai agrowisata yang menarik bagi para wisatawan lokal maupun asing, akan meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya.

    Menurut Desi, dibutuhkan komitmen bersama antara masyarakat, pengusaha dan pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan petani.

    “Inilah wujud sinergi pemerintah, petani bersama pelaku bisnis. Kita perlu memiliki komitmen bersama untuk meningkatkan kesejahteraan petani kopi. Bupati Parosil Mabsus sangat bersemangat, saya berikan apresiasi khusus,” kata Desi Romas.

    Festival Kopi yang diisi dengan banyak rangkaian kegiatan: seminar, panen raya kopi dan peresmian kampung kopi berdampak positif bagi petani kopi. Lampung Barat memiliki peluang pengembangan kopi robusta bukan saja untuk Indonesia tapi juga dunia.

    Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus menyebutkan selama ini posisi tawar petani kopi di daerahnya sangat rendah saat berhadapan dengan pembeli kopi. Utamanya berkaitan dengan harga.

    “Informasi terbatas, posisi tawar petani rendah akses. Sistem informasi produk perkebunan unggulan penting. Kita siapkan program peningkatan pascapanen dan kelompok tani. Saatnya rantai tata niaga agar lebih pendek,” kata Parosil Mabsus.

    Ada sejumlah tantangan dan peluang bagi petani kopi yang perlu digarap maksimal, utamanya soal akses pembiayaan usaha kopi.

    Masalah peremajaan pohon kopi yang usianya sudah cukup tua menjadi faktor penting dalam upaya meningkatkan produksi atau panen kopi.

    “Akses pembiayaan penting juga sebab permodalan sangat bantu, kemitraan dengan petani butuh yang solid, agar bisa saling menguntungkan,” kata Parosil Mabsus.

    Pembukaan Festival Kopi berlangsung hingga menjelang tengah malam dengan menghadirkan hiburan artis ibukota. (net).

  • Aksi Pecah Kaca Lampung Barat, Dua Buah Laptop Raib

    Aksi Pecah Kaca Lampung Barat, Dua Buah Laptop Raib

    Lampung Barat  (SL) – Pencurian dengan modus pecah kaca mobil kembali terjadi di Lampung Barat (Lambar), pada Jumat siang (20/7).

    Mobil yang terparkir di luar pagar masjid Pemkab Lambar Baiturohim, Kelurahan Way Mengaku, Kecamatan Balikbukit yang ditinggal sementara oleh pengendara untuk melakukan shalat Jumat.

    Namun naas keendaraan mobil jenis minibus dengan nopol BE 1702 AR tersebut sudah dalam keadaan kaca pecah dan dua unit laptop digondol para pelaku.

    Menurut korban yang bernama Muttaqin (35) Warga Kecamatan Air Hitam, Sumberjaya, Lambar, mengatakan bahwa dari kejadian tersebut dua buah laptop miliknya hilang dan uang sebesar Rp600 ribu di dalam dompet serta dua tas yang berisi berkas-berkas penting.

    Sementara itu, pengurus masjid setempat Syukur (45) mengatakan, bahwa mobil tersebut di parkir di luar pagar sehingga tidak terekam kamera CCTV masjid, karena terhalang atap seng parkiran.
    “Ya, mobil itu diparkir dipinggir jalan. Jadi enggak terpantau,” jelasnya.

    Dari pantauan masih tampak Anggota Satuan Reserse dan Kriminal Polres Lambar sedang melakukan pengecekan Di Tempat Kejadian Perkara (TKP). (net)

  • Pleno Perolehan Suara Pilgub KPUD Lampung Barat Ridho-Bahtiar Unggul

    Pleno Perolehan Suara Pilgub KPUD Lampung Barat Ridho-Bahtiar Unggul

    Lampung Barat (SL) – Pasangan nomor urut 1, M.Ridho Ficardo-Bahtiar Basri meraih suara tertinggi dalam Pemilihan Umum Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Lampung memperoleh 60,885 suara dari rekapitulasi hasil penghitungan suara Pilgub 2018 yang digelar Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Lampung Barat (Lambar), Kamis (5/7/2018)

    Sementara itu, pasangan nomor urut 3, Arinal Junaidi-Chusnunia Chalim meraih 59,592 suara, pasangan nomor urut 2, Herman HN – Sutono meraih 16,522  suara, dan pasangan nomor urut 4, Mustafa – Ahmad Jajuli meraih 9,133 suara.

    Ketua KPUD Lambar, Imtizal mengatakan, tahapan-tahapan yang telah dilalui sampai hari ini adalah partisipasi semua elemen. “Saya mengucapkan terimakasih kepada Pemkab, Polres Lambar dan Dandim atas dukungannya dalam fasilitasi dan pengamanan Pemilukada Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung tahun 2018,” Katanya.

    Sementara itu dalam penghitungan surat suara dari 15 Kecamatan, KPUD Lambar menetapkan Paslon no urut 1 atas nama Ridho Ficardo, M.Si dan Bachtiar unggul atas Paslon lainnya dengan rincian :

    1. Kecamatan Air Hitam
    Paslon no 1 (2.991)
    Paslon no 2 (436)
    Paslon no 3 (2.939)
    Paslon no 4 (211)
    Jumlah suara 6.577

    2. Kecamatan Balik bukit
    Paslon no 1 (7.065)
    Paslon no 2 (1.816)
    Paslon no 3 (7.081)
    Paslon no 4 (1.534)
    Jumlah suara 17.496

    3. Kecamatan BNS
    Paslon no 1 (5.923)
    Paslon no 2 (1.957)
    Paslon no 3 (4.896)
    Paslon no 4 (611)
    Jumlah suara 13.387

    4. Kecamatan Batu brak
    Paslon no 1 (3.569)
    Paslon no 2 (581)
    Paslon no 3 (2.419)
    Paslon no 4 (354)
    Jumlah suara 6.923

    5. Kecamatan Batu Ketulis
    Paslon no 1 (2.426)
    Paslon no 2 (591)
    Paslon no 3 (3.901)
    Paslon no 4 (295)
    Jumlah suara 7.213

    6. Kecamatan Belalau
    Paslon no 1 (2.361)
    Paslon no 2 (684)
    Paslon no 3 (2.624)
    Paslon no 4 (229)
    Jumlah suara 5.898

    7. Kecamatan Gedung Surian
    Paslon no 1 (2.728)
    Paslon no 2 (834)
    Paslon no 3 (4.892)
    Paslon no 4 (580)
    Jumlah suara 9.034

    8. Kecamatan Kebun Tebu
    Paslon no 1 (4.832)
    Paslon no 2 (1.140)
    Paslon no 3 (3.655)
    Paslon no 4 (830)
    Jumlah suara 10.457

    9. Kecamatan Lumbok Seminung
    Paslon no 1 (1.850)
    Paslon no 2 (403)
    Paslon no 3 (1.108)
    Paslon no 4 (361)
    Jumlah suara 3.722

    10. Kecamatan Pagar dewa
    Paslon no 1 (6.117)
    Paslon no 2 (880)
    Paslon no 3 (1.452)
    Paslon no 4 (795)
    Jumlah suara 9.244

    11. Kecamatan Sekincau
    Paslon no 1 (3.150)
    Paslon no 2 (1.830)
    Paslon no 3 (3.369)
    Paslon no 4 (404)
    Jumlah suara 8.753

    12. Kecamatan Sukau
    Paslon no 1 (3.691)
    Paslon no 2 (1.164)
    Paslon no 3 (5.646)
    Paslon no 4 (838)
    Jumlah suara 11.339

    13. Kecamatan Sumberjaya
    Paslon no 1 (4.562)
    Paslon no 2 (1.467)
    Paslon no 3 (4.428)
    Paslon no 4 (943)
    Jumlah suara 11.400

    14. Kecamatan Suoh
    Paslon no 1 (3.965)
    Paslon no 2 (1.068)
    Paslon no 3 (4.928)
    Paslon no 4 (388)
    Jumlah suara 10.349

    15. Kecamatan Way Tenong
    Paslon no 1 (5.655)
    Paslon no 2 (1.671)
    Paslon no 3 (6.254)
    Paslon no 4 (760)
    Jumlah suara 14.340

    Jadi dengan ini, total suara :
    Paslon no 1 (60.885)
    Paslon no 2 (16.522)
    Paslon no 3 (59.592)
    Paslon no 4 (9.133)
    Jumlah suara 146.132

    Sumber : Kominfo Lambar

  • Kawanan Rampok Satroni Rumah Boss Kopi Lampung Barat Uang Rp 250 Juta Raib

    Kawanan Rampok Satroni Rumah Boss Kopi Lampung Barat Uang Rp 250 Juta Raib

    Lampung Barat (SL) – Hi. Awalludin alias Awal, warga Pemangku III Talangudin, Pekon Basungan, Kecamatan Pagardewa, Lampung Barat, mengalami nasib na’as dimana pria yang merupakan boss kopi (tengkulak) tersebut dirampok, pada Kamis (5/7-2018) dini hari pukul 03.00 Wib.

    Akibat kejadian tersebut, Awalludin yang juga memiliki usaha warung manisan yang dikelola bersama istrinya tersebut harus merelakan uang sebesar Rp250 juta dibawa oleh kawanan rampok yang masuk lewat pintu depan rumahnya tersebut.

    Suwarno warga setempat, yang juga mantan Jurutulis (Jurtul)  di pekon itu mengungkapkan, pelaku diketahui masuk dengan menjebol pintu depan rumah korban dengan jumlah  sekitar dua orang. Namun karena usia Awaluddin  dan istri sudah tua serta ditodong dengan sejata api, dan kedua korban juga diringkus dengan kedua jempol tangan diikat.

    Atas kejadian itu Awaludin mengalami kerugian yang besar, dimana uang tunai yang tersimpa di brankas sebesar Rp250 juta dibawa kabur perampok, serta rokok dan uang modal usaha warung manisan juga digondol.

    “Kejadian itu sendiri langsung diketahui setelah ibu Haji (panggilan kepada istri korban) menelpon anaknya karena meski jempol ke duanya diikat masih bisa mememencet Handpohone ,”ungkapnya.

    Sayang hingga berita ini diturunkan jajaran Polsek Belalau belum dapat dikonfirmasi karena masih berada di lapangan melakukan proses penyelidikan dan pengejaran pelaku. (gus salim/Marlin)

  • Perampok Gasak Toke Kopi di Pegunungan Basungan

    Perampok Gasak Toke Kopi di Pegunungan Basungan

    Basungan (SL) – Toke kopi alias bos Kopi Hi. Awalludin, warga basungan ilir, Pekon Basungan, Kecamatan Pagardewa, Lampung Barat, disantroni perampok bersenjata api dan berhasil menggasak Harta benda serta uang tunai , inpormasi terhimpun kejadian perkara pada Kamis (5/7-2018) dini hari pukul 03.00 Wib dimana warga lagi lelepnya istirahat malam.

    Inpormasi yang berhasil di himpun Tim sinarlampung.com, kondisi Rumah yang masih berdindingkan kayu berhasil dijebol dan masuk lewat pintu depan rumahnya yang juga pintu masuk Toko,Akibat kejadian tersebut,Hi. Awalludin yang juga memiliki usaha warung manisan yang dikelola bersama istrinya tersebut harus mengalami Kerugian besar lantaran uang tunai sebagai modal perdangangannya Raib dalam peristiwa itu sebesar Rp 250 juta dibawa oleh kawanan rampok.

    “ya mas hari ini banyak polisi naik ke basungan, entah ada apa tapi kabarnya Rumah pak haji awaludin kerampokan dan uangnya sekitar Rp 250 juta dirampok dan harta berharga lainya” ujar selamat warga basungan.

    Masih kata selamat kronologis sendiri belum jelas tetapi harapanya kepada para pelaku harus segera ditangkap,karena sudah sering terjadi perampokan dikecamatan pagar dewa namun pelakunya tidak tertangkap.

    Tokoh masyarakat Kecamatan pagar dewa Gus syifaur rosid mengatakan peristiwa yang terjadi di basungan sangat memukul dan menjadi teror bagi warga pagar dewa dan pihaknya mendukung penuh pelaku untuk ditembak mati
    “wah resah kami kalau begini keadaanya, kami yakin pelaku pasti tertangkap karean sekarang polisi sudah Banyak diturunkan oleh jajaran kepolisian lampung barat”curhatnya.

    Hingga ramai diberitakan namun jajaran kepolisian belum memberikan keterangan Pers karena sedang sibuk melaksanakan tugas dalam melakukan pengejaran dan upaya penangkapan pelaku.  (gus salim/Marlin)

  • RKT Perjanjian Kerjasama Antara Pemkab Lambar TNBBS di Bahas

    RKT Perjanjian Kerjasama Antara Pemkab Lambar TNBBS di Bahas

    Lampung Barat (SL) – Rapat Pembahasan Rencana Kerja Tahunan (RKT) Perjanjian Kerjasama Antara Pemerintah Kabupaten Lampung Barat dengan Balai Besar Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) Tentang Optimalisasi Pengamanan Kawasan sekitar Jalan Sukabumi-Suoh yang melintasi TNBBS Kabupaten Lambar, Selasa 03/07/2018 Di Ruang Rapat Pesagi Pemkab Lambar.

    Rapat yang di hadiri oleh Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus, Kepala Balai Besar Taman Nasional Bukit Barisan selatan Ir. Agus Wahyudiyono, Sekdakab Lambar Akmal Abdul Nasir SH., Asisten Bidang Pemerintahan Dan Kesra Drs. Adi Utama, Asisten Bidang Perekonomian Dan Pembangunan Ir. Natha Djudin Amran, Kepala OPD di Lingkungan Pemkab Lambar.

    Dalam rapat tersebut Bupati Lambar Parosil Mabsus menyampaikanPemkab pada tahun 2018 telah selesai melaksanakan pembangunan ruas jalan sukabumi-suoh yang melintasi Kawasan TNBBS yang merupakan satu-satunya akses jalan menuju daerah Sukabumi-suoh.

    Selanjutnya Pemkab Lambar dengan BBTNBBS telah sepakat bersama mengoftimalkan pengelolaan TNBBS di Sukabumi-Suoh kabupaten Lambar pencapain optimalisasi tersebut telah di laksanakan secara bertahap. Tahapan direncanakan selama 5 tahun dan di
    tuangkan dalam rencana pelaksanaan program (RPP) di mulai tahun 2015 sampai dengan tahun 2019 yang di sesuaikan dengan kondisi keuangan pemkab Lambar.

    Lebih lanjut Bupati menyampaikan dengan wilayah yang luas di TNBBS yang masuk wilayah Lambar, perlu adanya koordinasi kerjasama untuk optimalisasi pengamanan kawasan sekitar jalan Sukabumi -Suoh yang melintasi Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) Kabupaten Lampung Barat tersebut untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat.

    Dalam pengelolaan perlu adanya sinergi dan kesepahaman dalam kebijakan sesuai dengan regulasi yang ada. Dengan adanya perjanjian kerjasama diharapkan adanya pemanfaatan maksimal Kawasan, Pariwisata yang ada di wilayah tersebut seperti danau asam, wilayah
    Kubu perahu serta air terjun di Kec. Air Hitam.

    Bupati juga mengharapkan adanya peningkatan kualitas akses jalan Sekincau-Suoh dapat ditingkatkan perbaikan sebagai salah satu akses masuk ke wilayah Kecamatan Suoh.

    “Diharapkan dengan adanya perjanjian kesepahaman yang dilakukan dapat bekerjasama untuk memudahkan kegiatan pelaksanaan pembangunan serta pelestarian kawasan hutan”, Ujarnya.

    Terus, kawasan hutan merupakan tanggung jawab kita bersama untuk dijaga sebagai habitat hewan dan tumbuhan yang berkembang di kawasan tersebut. Tujuannya RKT ini adalah sebagai pedoman pelaksanaan Kegiatan agar memenuhi kaidah dan aturan yang benar dalam pelaksanaannya dan pencapain program sesuai dengan yang di harapkan.

    Sampai dengan berita ini di turunkan perjanjian kerjasama tersebut masih dalam pembahasan. (Gus Salim)

  • Parosil Mabsus Lantik Sekertaris Daerah dan Kadisdik Lampung Barat

    Parosil Mabsus Lantik Sekertaris Daerah dan Kadisdik Lampung Barat

    Lampung Barat (SL) – Pemerintah Kabupaten Lampung Barat Hari Ini Senin, 02/07  Melaksanakan Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Di Lingkungan Kabupaten Lampung Barat Sekaligus Halal Bilhalal Keluarga Besar Pemkab Lampung Barat Beserta Jajarannya Dan Penyerahan Tali Asih Porprov Lampung Ke VIII Tahun 2017  Di Bandar Lampung,  Di Loby  Kantor Bupati Lambar.

    Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus Memimpin Langsung Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan, Pelantikan Pejabat Tinggi Pratama, Akmal Abdul Nasir SH, Dan Bulki Basri,S.Pd,M.M Sebagai Kepada Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Lambar.

    Selanjutnya Penyerahan Tali Asih Untuk 129 Atlet Berprestasi Di Kabupaten Lampung Barat, Baik Peraih Medali Emas, Medali Perak, Dan Perunggu, Serta Para Pelatih Peraih Emas Pada Ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Lampung Ke-VIII Akhir Tahun 2017 Lalu,

    Selain Atlet, Juga Terdapat Sejumlah Pelatih Dari Cabang Olahraga (Cabor) Peraih Emas, Serta Cabor Terbaik Yang Akan Menerima Tali Asih Sebagai Bentuk Perhatian Dari Pemerintah Daerah Terhadap Dunia Olahraga Di Kabupaten Setempat. Untuk 129 Atlet Berprestasi Rinciannya 27 Atlet Peraih Medali Emas, 42 Atlet Peraih Medali Perak Dan 60 Atlet Meraih Medali Perunggu.

    Untuk setiap medali emas, pemkab lambar akan memberikan tali asih sebesar rp11 juta, kemudian untuk medali perak rp6 juta, dan medali perunggu rp4 juta. untuk pelatih khususnya peraih medali emas akan menerima tali asih sebesar rp10 juta.

    Pelantikan tersebut di hadiri oleh wakil bupati lambar drs. mad hasnurin, anggota dprd lambar, forkompinda, muspida, asisten dan staf ahli bupati,  kepala opd, ketua tp pkk lambar  ketua dharma wanita ,  mantan sekdakab lambar bapak hidayat dan bapak hafazo , ketua dan pengurus kabupaten (pengkab) cabang olah raga se-kabupaten lampung barat, serta para pelatih, tim official dan manager kontingen kabupaten lampung barat, seluruh kontingen dan atlit kabupaten lampung barat dan asn lambar.

    Dalam sambutannya bupati lambar parosil mabsus menyampaikan saya selaku bupati lampung barat dan atas nama masyarakat lampung barat mengucapkan selamat datang kembali ke kabupaten lampung barat kepada seluruh kontingen lampung barat yang telah selesai mengikuti pekan olahraga propinsi (porprov) ke-viii tahun 2017 di bandar lampung.

    “Terima kasih kepada seluruh masyarakat lampung barat atas do’a restunya, kepada official, pengkab cabang olahraga dan seluruh atlet serta semua pihak yang telah bekerja keras dalam peran sertanya kepada kegiatan pekan olahraga provinsi (porprov) ke-8 di bandar lampung, ditengah segala keterbatasan fasilitas dan anggaran yang tersedia”, ujarnya.

    Mudah-mudahan hal ini bisa menambah motivasi dan semangat juang dalam memberikan yang terbaik untuk bumi lampung barat sai betik ini pada kegiatan olah raga kedepannya, sehingga kita mampu meraih prestasi yang lebih baik lagi dari yang telah kita capai saat ini.

    Selanjutnya selain pemberian tali asih hari ini juga pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pimpinan tinggi Pratama Di Lingkungan Kabupaten Lampung Barat sekaligus halal bilhalal keluarga besar pemkab lampung barat beserta jajarannya di lingkungan pemerintah lampung barat,  saya selaku pembina kepegawaian mengharapkan kepada sekretaris daerah dan kepala dinas pendidikan  untuk berkewajiban  membantu kepala daerah dalam menyusun -kebijakan, serta membina hubungan kerja dengan opd,lembaga teknis dan  unit pelaksana lainnya. citra pemerintah kabupaten lampung barat akan sangat banyak ditentukan oleh sekretaris daerah.

    “Untuk itu saya meminta saudara akmal abdul nasir, sh selaku sekretaris daerah dapat melaksanakan perannya sebagai dinamisator organisasi pemerintah kabupaten lampung barat, harus mampu mengemban seluruh tugas-tugas administrasi dengan meningkatkan  kemampuan teritorial dan penyelenggaraan otonomi daerah serta memacu inovasi dan kreatifitas daerah agar menjadi lebih maju”, pintanya

    Terus, kepada saudara bulki basri agar dapat mengemban amanah dengan tugas pokok yakni meningkatkan mutu pendidikan dasar dan menengah sebagai salah satu kunci bagi pemerintah daerah dalam mengentaskan ketertinggalan.

    Selanjutnya ramadhan telah berlalu dan bertukar dengan bulan syawal, bulan yang dikenal sebagai saat meningkatkan amal sholeh selepas kita mengikuti bulan ramadhan.  jika di bulan ramadhan kita terkondisi dengan suasana keberagaman yang begitu tinggi tentu akan menjadi tantangan bagi kita untuk tetap membangun suasana peribadatan karena pasca ramadhan kita kembali berpacu dalam tema duniawiah lagi tetapi hendaklah kita tetap istiqomah bergaris lurus pada konteks ketaqwaan.

    “Halal bi halal walaupun bukan budaya ummat islam, namun kegiatan ini sangat penting dan bermanfaat dalam mempererat hubungan silaturrahmi, momentum halal bihalal yang dilaksanakan ini dalam rangka meningkatkan jalinan silaturrahmi dan komunikasi yang efektifan,” pungkasnya. (red)

  • Usai Mencoblos, Bupati Pantau Sejumlah TPS di Lambar

    Usai Mencoblos, Bupati Pantau Sejumlah TPS di Lambar

    Lampung Barat (SL) – Usai menggunakan hak pilihnya, Bupati Lampung Barat (Lambar) Parosil Mabsus dan Wakil Bupati Mad Hasnurin memantau palaksanaan pemilihan gubernur (Pilgub) 2018 ke sejumlah TPS di beberapa kecamatan.

    Parosil dijadwalkan akan meninjau pelaksanaan pemungutan suara di Kecamatan Sumber Jaya, Kecamatan Way Tenong dan Kecamatan Sekincau.

    Sedangkan Wakil Bupati juga meninjau tiga kecamatan lainnya; Belalau, Batu Ketulis dan Kecamatan Batubrak.

    Menurut Kabag Humas dan Protokol Pemkab Lambar, Surahman, Bupati Parosil Mabsus bersama keluarga menggunakan hak suaranya di tempat pemungutan suara (TPS) 05, Pekon Prawiwitan, Kecamatan Kebun Tebu.

    Sedangkan wakil bupati menggunakan hak pilih di TPS O1, Pekon Kenali, Kecamatan Belalau.

    “Pak Bupati baru saja selesai mencoblos bersama keluarga. Selanjutnya akan monitoring ke sejumlah kecamatan, begitu juga pak wabup,” jelasnya. (HM/Lem/Ap)

  • Ridho-Bachtiar Unggul di Lampung Barat

    Lampung Barat (SL) – Perolehan sementara hasil pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung sudah bisa di ketahui dari beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang sudah selesai melakukan pencoblosan dan penghitungan.

    Data sementara dari beberapa TPS yang tersebar di kabupaten/kota diketahui Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Nomor urut 1 pasangan Muhammad Ridho Ficardo-Bachtiar Basri sementara unggul telak di  TPS No 07 Kelurahan Waymengaku,  Kecamatan Balikbukit Kabupaten Lampung Barat dengan peolehan suara No 1 Ridho-Bachtiat 92 suara, Nomor 2 Herman-Sutono 23 suara,  Nomor 3 Arinal-Nunik 45 suara.

    Kemudian, TPS 1 Kampung Karang Umpu Kecamatan Blambangan Umpu Kabupaten Waykanan Nomor 1 memperoleh 146 suara, nomor urut 2 memperoleh 45 suara, nomor urit 3 memperoleh 115 suara, dan nomor urut 4 memperoleh 17 suara.

    Di TPS 06 Desa Hanura, Kecamatan Hanura, Kabupaten Pesawaran pasangan nomor 1 memperoleh 106, nomor 2 memperoleh 104, nomor 3 memperoleh 58, dan nomor urut 4 memperoleh 12 suara.

    Di TPS 02 Pringkumpul, Kecamatan Pringsewu, Kabupaten Pringseuwu nomor urut 1 memperoleh 67 suara, nomor urut 2 memperoleh 35 suara, nomor 3 memperoleh 39 suara, nomor urut 4 memperoleh 28 suara. (Net)