Tag: Prabowo Subianto

  • Ini Kata Ketum JMSI Soal Prabowo Tegur Direksi BUMN dan Wartawan Diminta Keluar

    Ini Kata Ketum JMSI Soal Prabowo Tegur Direksi BUMN dan Wartawan Diminta Keluar

    Jakarta, sinarlampung.co – Town Hall Meeting Danantara hari Senin (28/4) kemarin, dimana pembawa acara meminta agar wartawan meninggalkan ruangan sebelum Presiden Prabowo Subianto memberikan sambutan, menjadi bahan pembicaraan dikalangan pewarta, termasuk tanggapan dari Ketum JMSI Teguh Santosa.

    Tidak sedikit yang mengkritik hal itu dan menilainya sebagai upaya untuk menutup-nutupi informasi publik. Namun, menurut Ketua Umum Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Teguh Santosa, permintaan itu tidak dapat dikatagorikan sebagai tindakan menutup akses pers terhadap informasi yang perlu diketahui publik.

    “Permintaan agar wartawan keluar ruangan saat Presiden berbicara bukan berarti menutup informasi publik,” kata Teguh Santosa menjawab pertanyaan wartawan di Jakarta, Rabu, 30 April 2025.

    JMSI adalah organisasi perusahaan pers yang merupakan konstituen Dewan Pers.

    Dalam Town Hall Meeting itu, wartawan sempat menonton film pencapaian pemerintah dalam enam bulan pertama dan menyimak sambutan dari CEO Danantara sekaligus Menteri Investasi Rosan Roeslani. Namun sesaat sebelum Prabowo berbicara, awak media diminta meninggalkan ruangan.

    Dalam penjelasan usai acara, Prabowo menyebut langkah itu diambil karena ia ingin menegur langsung para direksi. “Saya banyak negur juga direksi-direksi, enggak enak kan ditunggu di depan kalian,” ujarnya kepada wartawan.

    Meski demikian, Prabowo tetap memberikan penjelasan umum. Ia menyebut Danantara sebagai kekayaan bangsa yang harus dikelola dengan sistem transparan dan profesional. Bahkan, menurut Prabowo, aset Danantara bisa tembus 1 triliun dolar AS jika dikelola benar.

    Lebih lanjut, Prabowo memerintahkan evaluasi menyeluruh terhadap seluruh direksi BUMN, mulai dari kinerja, prestasi, hingga akhlak.

    “Kalau tidak profesional, malas, menyalahgunakan wewenang, harus diganti. Jangan pilih berdasarkan suku, agama, atau partai politik,” tegasnya.

    Menurut Ketum JMSI Teguh Santosa, kontrol komunikasi wajar dilakukan pemerintah agar informasi tersampaikan secara jelas dan terukur. Namun di sisi lain, ia mengingatkan bahwa pers tetap punya tanggung jawab menggali informasi lebih dalam pasca acara.

    “Itu menjadi kewajiban media. Bahkan harus ditindaklanjuti dengan investigasi dan pengecekan terhadap BUMN yang dinilai bermasalah,” ujar Teguh yang juga wartawan senior ini.

    Lebih lanjut Teguh mengatakan, pernyataan Prabowo menjadi sinyal bahwa ada banyak hal yang perlu ditelusuri. Wartawan tetap berhak bertanya: siapa saja yang dievaluasi, apa catatan buruknya, dan sejauh mana koreksi dilakukan?

    Di sinilah peran penting media sebagai pengawas publik terus relevan. Meski pintu rapat sempat ditutup, agenda transparansi tak boleh ikut tertutup.

    “Informasi akurat tentang itu dapat diperoleh dari banyak sumber. Tidak hanya dari sosok presiden,” kata Teguh. (Red)

  • Prabowo Bakal Bentuk Kopdes Merah Putih, Launching Di 70.000 Desa

    Prabowo Bakal Bentuk Kopdes Merah Putih, Launching Di 70.000 Desa

    Jakarta, sinarlampung.co – Presiden Prabowo Subianto berencana membentuk Koperasi Desa Merah Putih atau Kopdes Merah Putih di 70.000 desa di Indonesia.

    Menteri Koordinator Bidang Pangan (Menko Pangan) Zulkifli Hasan mengatakan, koperasi ini nantinya akan menjadi pusat kegiatan ekonomi dan juga akan menampung hasil pertanian dari desa-desa yang terlibat.

    “Yang diputuskan yaitu dibentuknya Koperasi Merah Putih, jadi disingkat Kopdes Merah Putih, itu akan dibangun di 70.000 desa,” ujar Zulhas dalam konferensi pers di Istana Negara, Jakarta, selasa (4 Maret 2025).

    Zulhas menambahkan, anggaran pembentukan Kopdes Merah Putih akan berasal dari Dana Desa.

    “Anggarannya dari mana? Nanti anggarannya itu dari dana desa yang sekarang ada. Sudah dibentuk nanti badannya, brand koperasi. Bikin gudang di situ dengan ada enam gerai,” katanya.

    Zulhas mengungkapkan, Kopdes Merah Putih di setiap desa membutuhkan anggaran sekitar Rp3-5 miliar. (Red)

     

     

    Saluran Whatsapp sinarlampung.co

     

     

  • Dukung Asta Cita, Polisi Gelar Bakti Kesehatan di Pasar Lebak Budi Bandar Lampung

    Dukung Asta Cita, Polisi Gelar Bakti Kesehatan di Pasar Lebak Budi Bandar Lampung

    Bandar Lampung, sinarlampung.co – Dalam rangka mendukung program Asta Cita, Polresta Bandar Lampung menggelar bakti kesehatan gratis untuk masyarakat di Pasar Lebak Budi, Kecamatan Tanjung Karang Pusat, Bandar Lampung, Jumat (14 Februari 2025).

    Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap kesehatan serta mendekatkan diri dengan masyarakat.

    Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Alfret Jacob Tilukay, mengatakan bahwa kegiatan ini bentuk kepedulian Polisi terhadap kesehatan masyarakat.

    “Masyarakat disini, baik pengunjung maupun pedagang bisa mengecek kesehatannya secara gratis, harapannya ini bisa meringankan beban sesama,” ujar Kombes Pol Alfret.

    Layanan yang diberikan mencakup pemeriksaan kesehatan umum, cek tekanan darah, pemberian obat gratis, konsultasi medis, hingga penyuluhan tentang pola hidup sehat. Tim medis dari Sesksi Dokkes terlibat aktif dalam kegiatan ini.

    Selain melakukan bakti kesehatan, Polisi juga membagikan sejumlah makan gratis kepada masyarakat di lokasi tersebut.

    Bakti kesehatan ini menjadi bukti nyata bahwa Polri tidak hanya hadir dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam mendukung kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. (Red)

  • JMSI Pusat Ajak Masyarakat Pers Nasional Kawal Dua Kebijakan Prabowo

    JMSI Pusat Ajak Masyarakat Pers Nasional Kawal Dua Kebijakan Prabowo

    Jakarta, sinarlampung.co – Masyarakat pers nasional diajak JMSI Pusat untuk memberikan perhatian pada dua kata kunci kebijakan pemerintahan Prabowo Subianto, yaitu “kedaulatan pangan” (food sovereignty) dan “tetangga yang baik” (good neighbour).

    Kedua hal ini dipandang memiliki kaitan yang erat satu sama lain. Kedaulatan pangan memberikan keleluasaan kepada Indonesia untuk memainkan politik bebas aktif di arena internasional.

    Demikian disampaikan Ketua Umum Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Teguh Santosa dalam sambutannya pada seminar internasional bertema “Improving Indonesia-Korea Relationship in Prabowo Administration, from Food Sovereignty to Good Neighbour” yang diselenggarakan di Hall Dewan Pers, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa, 26 November 2024.

    Seminar yang diselenggarakan JMSI bersama KoreaKini.id dihadiri sejumlah tamu kehormatan, antara lain Deputi Kemaritiman dan Sumber Daya Alam Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional Vivi Yulaswati, Deputy Distribusi Kementerian Koordinasi Pangan, Wakil Duta Besar Republik Korea (Korea Selatan) Park Soo-Deok, Direktur Jenderal Amerika Eropa Kementerian Luar Negeri RI yang pernah menjadi Duta Besar RI di Korea Selatan Umar Hadi, Direktur Asia Timur Kemenlu RI Arifianto Sofianto, dan Wakil Ketua Dewan Pers Agung Dharmajaya.

    Adapun pembicara dalam seminar internasional itu adalah Hyungjun Noh dari Rural Development Administration Korea Selatan, Kepala Biro Humas Kementerian Pertanian Moch. Arief Cahyono, peneliti George Mason University Joshua Namtae Park, dan peneliti dari Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Andrew Mantong.

    “Dalam banyak kesempatan, President Prabowo menawarkan dua kata kunci yang penting untuk kita cermati. Pertama, kedaulatan pangan. Ini tidak sekadar untuk menjamin ketersediaan pangan, namun juga memastikan penguasaan teknologi dan produksi pangan, termasuk mendorong dan memberdayakan anggota masyarakat ikut aktif dalam mengamankan rantai makanan secara inklusif,” ujar Teguh.

    Dia menggarisbawahi, kedaulatan pangan juga dapat dipahami sebagai kebijakan terukur dan massif dalam mempromosikan kembali sektor pertanian, memperkuat kelompok petani, dan membangun pedesaan.

    Pesan kunci kedua, sambung Teguh, adalah pedoman kebijakan luar negeri untuk menjadi tetangga yang baik, yang mempromosikan pendekatan-pendekatan baru yang berdimensi kolaboratif di tengah pergaulan intenasional yang semakin menantang.

    “Kedua hal ini menurut kami memiliki kaitan erat satu sama lain. Kedaulatan pangan memungkinkan Indonesia mempraktikkan politik bebas aktif sekaligus menjadi tetangga yang baik di arena internasional,” katanya lagi.

    Teguh menilai, penting memperbincangkan topik food sovereignty dan good neighbour dengan melihat pengalaman Korea Selatan yang merupakan sahabat lama Indonesia. Apalagi kedua negara telah bekerja sama di banyak bidang dalam kerangka kesejahteraan bersama dan perdamaian dunia.

    “Kami percaya ada best practices yang dapat dipetik kedua negara untuk meningkatkan kualitas hubungan di era baru di Indonesia di masa pemerintahan President Prabowo Subianto,” demikian Teguh. (Red)

  • Paripurna HUT RI 79 DPRD Lampung Utara: Semangat Kemerdekaan Bangun Daerah

    Paripurna HUT RI 79 DPRD Lampung Utara: Semangat Kemerdekaan Bangun Daerah

    Kotabumi, sinarlampung.co – Dewan perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Lampung Utara, menggelar rapat paripurna istimewa dengan agenda mendengarkan pidato kenegaraan oleh presiden Joko Widodo, Jumat (16 Agustus 2024) lalu.

    Rapat Paripurna tersebut dilaksanakan sehubungan dengan hari ulang tahun Republik Indonesia yang ke-79 tahun.

    Hadir dalam kegiatan itu, Pj Bupati Lampung Utara, Drs. H. Aswarodi, M.Si, beserta jajarannya dan juga forkopimda setempat.

    Dalam sambutannya, Pj. Bupati Aswarodi menekankan pentingnya peringatan HUT kemerdekaan sebagai momentum untuk merefleksikan perjalanan bangsa.

    Ia juga menggarisbawahi pentingnya memperkuat komitmen bersama dalam memajukan daerah serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

    Rapat Paripurna Istimewa tersebut, dihadiri oleh anggota DPRD, jajaran Forkopimda, Sekretaris Daerah, Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Camat, Petugas Paskibraka, serta tokoh masyarakat Kabupaten Lampung Utara.

    Acara berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat kebangsaan, mencerminkan antusiasme dan rasa nasionalisme yang tinggi dalam menyambut peringatan hari bersejarah ini.

    Pj. Bupati Aswarodi juga menyampaikan harapannya agar semangat kemerdekaan terus menjadi inspirasi bagi seluruh elemen masyarakat dalam membangun Lampung Utara yang lebih baik dan maju.

    Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Lampung Utara, Wansori SH, mengajak semua individu untuk menghayati dari makna kemerdekaan republik indonesia.

    Menurutnya, semangat perjuangan kemerdekaan terdahulu, harus diterapkan saat ini dengan melakukan kerja keras, disiplin dan penuh tanggung jawab

    Acara ini ditutup dengan doa bersama untuk kemajuan bangsa dan daerah, serta keselamatan dan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia. (Edo/Adv)

  • Kapolda Lampung Dukung Asta Cita Presiden Prabowo, Tambah Materi Kearifan Lokal dan Pertanian di SPN Polda Lampung

    Kapolda Lampung Dukung Asta Cita Presiden Prabowo, Tambah Materi Kearifan Lokal dan Pertanian di SPN Polda Lampung

    Bandar Lampung, sinarlampung.co – Menindaklanjuti arahan Kapolri dan mendukung Asta Cita Presiden Prabowo, Kapolda Lampung, Irjen Pol Helmy Santika mengambil langkah inovatif dengan menambahkan kurikulum baru bagi calon Bintara Polri di Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Lampung.

    Dengan menggandeng Universitas Lampung (Unila), calon Bintara Polri kini akan mempelajari dua mata pelajaran khusus: antropologi budaya dan kesukubangsaan serta pengetahuan dasar pertanian.

    Langkah ini diharapkan dapat membekali calon anggota Polri dengan wawasan tentang keberagaman budaya serta pengetahuan aplikatif dalam bidang pertanian, sejalan dengan konsep kearifan lokal.

    “Kami ingin agar para calon Bintara memahami masyarakat secara lebih luas, tidak hanya dari segi hukum dan keamanan, tetapi juga dari segi budaya dan kehidupan sehari-hari masyarakat, termasuk pertanian. Ini adalah bagian dari upaya untuk melahirkan Polri yang lebih dekat dan berdaya bagi masyarakat,” ujar Kapolda Lampung, Rabu (30/10/2024).

    Pembelajaran Simpel dan Praktis: Memaksimalkan Waktu Dua Bulan Tersisa

    Pendidikan calon Bintara Polri di SPN Polda Lampung dijadwalkan berakhir pada Desember 2024, sehingga tersisa waktu sekitar dua bulan atau delapan minggu untuk memberikan materi tambahan ini.

    Kapolda Lampung menegaskan bahwa dirinya telah menugaskan Kepala SPN Polda Lampung dan Karo SDM Polda Lampung untuk mempersiapkan program pembelajaran baru ini dengan format yang sederhana, aplikatif, dan mudah diterapkan dalam situasi nyata.

    “Kerjasama dengan Unila memungkinkan penyampaian materi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat Lampung, khususnya dalam aspek sosial-budaya dan pertanian. Ini juga menjadi bekal agar Polri dapat berperan aktif dalam mendukung kesejahteraan dan pembangunan masyarakat di pedesaan,” lanjut Kapolda Lampung.

    Pengetahuan dasar pertanian ini nantinya akan membantu para Bintara Polri untuk memahami lebih baik kehidupan masyarakat, terutama di daerah pedesaan yang masih mengandalkan sektor pertanian.

    Mendukung Visi Nasional: Polisi Berwawasan Sosial dan Pemberdayaan

    Dengan pemahaman yang lebih dalam tentang budaya lokal dan kehidupan pertanian, Polri diharapkan dapat semakin berperan sebagai agen perubahan yang memberdayakan masyarakat.

    “Masyarakat kita membutuhkan polisi yang tidak hanya hadir saat ada permasalahan, tetapi juga memiliki empati dan pemahaman terhadap akar budaya serta kehidupan mereka. Inilah semangat yang kami bangun bersama Unila,” tambah Kapolda.

    Melalui pendidikan ini, para calon Bintara akan lebih siap menghadapi tantangan yang beragam di lapangan dan memiliki keterampilan sosial yang memungkinkan mereka membangun hubungan baik dengan masyarakat.

    Program ini menjadi bagian dari upaya mewujudkan Asta Cita Prabowo dalam menciptakan masyarakat yang lebih harmonis, produktif, dan berdaya.

    Asta cita Presiden Prabowo 1,2,4,6 dan 8 yaitu,yang diantaranya menjabarkan tentang memantapkan sistem Keamanan Negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru.

    Serta memperkuat penyelarasan kehidupan yang harmonis dengan lingkungan, alam, dan budaya, serta peningkatan toleransi antar umat beragama untuk mencapai masyarakat yang adil dan makmur. Kemudian, dengan mempelajari budaya dan kearifan lokal utk memperkuat ideologi pancasila hingga pertanian.

    “Diharapkan setelah dilantik para siswa dapat menjadi pionir-pionir yang mendorong dan bersama masyarakat untuk bisa memanfaatkan lahan produktif guna membantu pemenuhan kebutuhan pangan,” pungkas Irjen Pol Helmy Santika. (Red)

  • Ini Daftar Lengkap Susunan Menteri Di Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Subianto

    Ini Daftar Lengkap Susunan Menteri Di Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Subianto

    Jakarta, sinarlampung.co – Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi menjadi Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) RI setelah mengucapkan sumpah jabatan dalam sidang Paripurna MPR RI di Kompleks Parlemen, Jakarta pada Minggu, 20 Oktober 2024.

    Kemudian, pada Minggu malam, Presiden Prabowo Subianto didampingi Wapres Gibran Rakabuming Raka, secara resmi mengumumkan susunan kabinet yang akan membantunya selama lima tahun ke depan.

    “Dengan kesepakatan para ketua umum koalisi kami, kami beri nama kabinet ini Kabinet Merah Putih,” Ujar Prabowo di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu malam. Kabinet tersebut diberi nama Kabinet Merah Putih terdiri dari 7 Kementerian Koordinator (Kemenko) dan 41 Kementerian Teknis.

    Berikut susunan lengkap Kabinet Merah Putih yang diumumkan Prabowo:

    Kementerian koordinator Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan: Budi Gunawan

    Kementerian Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan: Yusril Ihza Mahendra

    Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian: Airlangga Hartarto

    Kementerian Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan: Agus Harimurti Yudhoyono

    Kementerian Koordinator Bidang Pangan: Zulkifli Hasan

    Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan: Pratikno

    Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat: Muhaimin Iskandar

     

    Kementerian Teknis

    Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN): Erick Thohir

    Kementerian Keuangan: Sri Mulyani Indrawati

    Kementerian Kesehatan: Budi Gunadi Sadikin

    Kementerian Pertanian: Andi Amran Sulaiman

    Kementerian Agama: Nasaruddin Umar

    Kementerian Dalam Negeri: Tito Karnavian

    Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah: Abdul Mu’ti

    Kementerian Pendidikan Tinggi, Science dan Teknologi: Satryo Soemantri Brodjonegoro

    Kementerian Pariwisata: Widiyanti Putri Wardhana

    Kementerian Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Ekonomi Kreatif : Teuku Riefky Harsya

    Kementerian Perdagangan: Budi Santoso

    Kementerian Perhubungan: Dudy Purwagandhi

    Kementerian Pertahanan: Sjafrie Sjamsoeddin

    Kementerian Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal: Rosan Roeslani

    Kementerian Hukum: Supratman Andi Agtas Kementerian Hak Asasi Manusia (HAM): Natalius Pigai

    Kementerian Kehutanan: Raja Juli Antoni

    Kementerian Lingkungan Hidup/Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup: Hanif Faisol Nurofiq

    Kementerian Perlindungan Pekerja Migran Indonesia/Kepala Badan Perllindungan Perkeja Migran Indonesia: Abdul Kadir Karding

    Kementerian Ketenagakerjaan: Yassierli

    Kementerian Perindustrian: Agus Gumiwang Kartasasmita

    Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM): Bahlil Lahadalia

    Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga: Wihaji

    Kementerian Pemuda dan Olahraga: Dito Ariotedjo

    Kementerian Usaha Mikro Kecil dan Menengah: Maman Abdurrahman

    Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional: Nusron Wahid

    Kementerian Komunikasi dan Digital: Meutya Viada Hafid

    Kementerian Sekretariat Negara: Prasetyo Hadi

    Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan: Agus Andrianto

    Kementerian Luar Negeri: Sugiono

    Kementerian Perumahan dan Kawasan Pemukiman: Maruarar Sirait

    Kementerian Kebudayaan: Fadli Zon

    Kementerian Transmigrasi: M. Iftitah Suryanegara

    Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal: Yandri Susanto

    Kementerian Sosial: Saifullah Yusuf

    Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak: Arifatul Choiri Fauzi

    Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas: Rachmat Pambudy

    Kementerian Pekerjaan Umum: Dody Hanggodo

    Kementerian Kelautan dan Perikanan: Sakti Wahyu Trenggono

    Kementerian Koperasi: Budi Arie Setiadi

    Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi: Rini Widyantini

    Lembaga Setingkat Menteri/Tidak di Bawah Koordinasi Menteri Koordinator

    Kepala Badan Intelijen Negara (BIN): Muhammad Herindra

    Jaksa Agung: Sanitiar Burhanuddin

    Kantor Staf Presiden: HM Putranto Kepala

    Kantor Komunikasi Presiden: Hasan Nasbi

    Sekretariat Kabinet: Teddy Indra Wijaya. (Red)

  • DPW Gibran Center Lampung Terima SK Kepengurusan 2023 – 2028

    DPW Gibran Center Lampung Terima SK Kepengurusan 2023 – 2028

    Jakarta, sinarlampung.co – Pasca Munas I Gibran Center yang digelar di Jakarta pada 27 dan 28 Juli 2024 lalu, DPW Gibran Center Lampung menerima SK Kepengurusan yang berlaku hingga tahun 2028.

    Surat Keputusan Kepengurusan DPW Gibran Center Lampung tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum DPP Gibran Center Paklek Marsudiyanto kepada Ketua DPW Gibran Center Lampung AKBP (Purn) Drs. Heryanto, MH didampingi Sekretaris Ir. Azwaruddin dan Bendahara Zeffry Arya. SE, di sekretariat DPP Gibran Center, Kebayoran Lama Jakarta Selatan, Sabtu (24 Agustus 2024).

    Ketua DPW Gibran Center Lampung AKBP (Purn) Drs. Heryanto, MH kepada sinarlampung.co minggu (25 Agustus 2024) mengatakan, setelah menerima SK Kepengurusan akan segera membentuk kepengurusan Gibran Center kabupaten kota Wilayah Lampung hingga tingkat ranting.

    “Alhamdulillah saat ini bersamaan dengan penyerahan SK DPW Gibran Center lampung, juga dilakukan penyerahan SK kepengurusan DPD Gibran Center Bandar Lampung yang diterima oleh Ketuanya D Kastholani, SE. MM serta SK DPD Gibran Center Lampung Selatan.” Ujar Heryanto.

    Heryanto menambahkan, dengan terbentuknya kepengurusan di setiap Kabupaten Kota, diharapkan memudahkan dalam menyerap aspirasi masyarakat.

    “Melalui Gibran Center ini, selain fokus mendukung program nasional Pemerintahan Prabowo – Gibran mendatang, nantinya juga akan diusulkan program yang menjadi kebutuhan masyarakat, khususnya Lampung.” Ujar Heryanto.

    Selain bersinergi dengan Pemerintah Daerah, DPW Gibran Center Lampung turut mengawal Program Pusat yang ada di Provinsi Lampung.

    “Salah satunya Program Makan Bergizi yang akan dilaksanakan secara nasional, diperlukan kolaborasi semua pihak termasuk DPW Gibran Center Lampung, Artinya melalui program yang ada sebaik mungkin melibatkan masyarakat sehingga ekonomi masyarakat akan lebih baik dan mapan.” Tutup Heryanto. (Red)

  • Relawan RMD Deklarasikan Pengurus

    Relawan RMD Deklarasikan Pengurus

    Bandar Lampung, sinarlampung.co – Majunya Ketua DPD Partai Gerindra Lampung Rahmat Mirzani Djausal (RMD) pada Pilgub Lampung 27 November 2024, terus mendapat dukungan termasuk Relawan RMD yang baru saja deklarasi pengurusnya.

    Pengurus resmi dideklarasikan di Nako Coffee Shop pada Rabu 15 Mei 2024. Dengan Ketua Ahmad Kenedi, Sekretaris Robby Nopriyansah, Bendahara Hadi Wijaya ditambah sejumlah bidang lainnya.

    Ahmad Kenedi mengatakan, terbentuknya organ relawan ini untuk mensosialisasikan Mirza ke berbagai lapisan masyarakat.

    “Kita kenalkan siapa sosok Rahmat Mirzani Djausal ke berbagai kalangan masyarakat. Termasuk program -program yang nantinya dijalankan saat terpilih jadi Gubernur,” kata Ahmad Kenedi.

    RMD yang juga kerap disapa Mirza, hadir pada deklarasi itu mengaku terharu dengan semangat relawan.

    Mirza juga mengingatkan agar relawan mengedepankan persatuan dan kesatuan dan menjunjung tinggi demokrasi.

    Mirza menyebut ada tiga misi utama yang akan dilakukan kepala daerah dari Gerindra termasuk dirinya, apabila menjadi Gubernur Lampung.

    Mulai dari mempercepat eksekusi program makan siang dan susu gratis yang diusung Prabowo-Gibran hingga menjadikan Lampung sebagai lumbung pangan, dan swasembada energi.

    Dia juga menekankan pada permasalahan-permasalahan infrastruktur di Lampung yang beberapa waktu ke belakang menjadi sorotan. (Red)

  • Prabowo Gibran Ditetapkan KPU Presiden & Wakil Presiden 2024 – 2029

    Prabowo Gibran Ditetapkan KPU Presiden & Wakil Presiden 2024 – 2029

    Jakarta, sinarlampung.co – Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka (Prabowo Gibran) sebagai pasangan Presiden dan Wakil Presiden RI Terpilih periode 2024-2029 hari ini, Rabu (24/4/2024).

    Hal tersebut adalah tindak lanjut dari putusan Mahkamah Konstitusi terkait sengketa Pilpres 2024.

    Sejumlah pakar politik meyakini koalisi atau konsolidasi partai politik baru akan terbentuk dengan masuknya PKB dan Nasdem dalam pemerintahan Prabowo-Gibran.

    Sementara PDI Perjuangan dan PKS diyakini bakal tetap menjadi oposisi atau kekuatan penyeimbang di parlemen.

    Akan tetapi politikus senior PDIP, Hendrawan Supratikno mengatakan, keputusan soal itu akan dibahas dalam Rakernas pada Mei nanti.

    Yang pasti, kata Hendrawan, menjadi oposisi atau koalisi sama-sama terhormat. (Red)