Tag: Saply TH

  • Bupati Mesuji Resmikan Gedung Public Safety Center 119

    Bupati Mesuji Resmikan Gedung Public Safety Center 119

    Mesuji (SL)-Bupati Mesuji H Saply TH meresmikan gedung Public Safety Center (PSC) 119 di Desa Brabasan, Kecamatan Tanjung Raya, Kamis 20 Mei 2021. Persemian itu ditandai dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti oleh Bupati.

    “Gedung Public Safety Center yang di bangun ini dapat menunjang informasi untuk kesehatan masyarakat kabupaten Mesuji dan kwalitas kesehatan bagi masyarakat agar masyarakat kabupaten Mesuji bisa terjamin kesehatannya,” kata Saply.

    Gedung ini sangat lah berarti bagi semua pihak, dalam peraturan menteri Kesehatan nomor 19 Tahun 2006 pasal 5 ayat 3 tentang sistem penanggulangan gawat darurat terpadu pemerintah daerah harus membentuk PSC pembentukan PSC bermaksud untuk meningkatkan penanganan korban pasien gawat darurat dengan melalui sistem penanggulangan gawat darurat terpadu yang terintegrasi berbasis call center dengan menggunakan kode akses telekomunikasi 119.

    Tak hanya gedung publik safety center yang hanya menangani tentang kesehatan melainkan ada juga penanganan darurat seperti halnya pemadam kebakaran BPBD, Pol PP dan itansi lainnya.

    Bupati juga menambahkan call center di Kabupaten SD siap 24 jam dan pelayanan gawat darurat yang dapat dilayani dengan service center adalah tindakan medis yang dibutuhkan oleh pasien dalam waktu segera untuk penyelamatan pasien tersebut.

    Hadir dalam pelaksanaan peresmian gedung publik service dihadiri Bupati Mesuji H.Saply TH,ketua DPRD Kabupaten Mesuji Elfianah, Kapolres Mesuji AKBP Alim Dandim 0426 tulang bawang yang diwakili oleh danramil Mesuji,staf ahli, asisten kepala dinas OPD , Kabid Kominfo Mesuji, direktur Rumah sakit ragam begawe caram, Kepala Puskesmas seKabupaten Mesuji.(AAN.S)

  • Kembali Dibuka, Bupati Saply Pantau Penerapan Prokes Objek Wisata Kehati

    Kembali Dibuka, Bupati Saply Pantau Penerapan Prokes Objek Wisata Kehati

    Mesuji (SL)-Pemerintah Kabupaten Mesuji kembali membuka objek wisata Taman Keanekaragaman Hayati (Kehati) di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Tanjung Raya.

    Bupati Mesuji Saply TH turun langsung untuk memantau pelaksanaan protokol kesehatan (prokes) di lokasi wisata tersebut didampingi Kepala BPBD Kabupaten Mesuji Sunardi, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Mesuji Bowo Wirianto, dan Camat Tanjung Raya I Komang Sutiaka, Rabu 19 Mei 2021.

    Dalam pantauannya, protokol kesehatan berjalan dengan baik. Selain itu, pihaknya juga membatasi pengunjung dari wilayah Mesuji dan sekitarnya.

    “Tempat wisata sudah dibuka kembali, harapan kami perekonomian pedagang berjalan kembali dan masyarakat dapat berlibur, mohon tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan agar mencegah penyebaran Covid-19,” ucap Saply.

    Sementara itu, Kepala UPTD Taman Kehati Rama Dewantara mengatakan Tamab Kehati telah ditutup pada libur Idulfitri 1442 Hijriah lalu, yakni pada 10-18 Mei 2021 sesuai edaran Bupati Mesuji dan Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Mesuji.

    Pihaknya membatasi pengunjung hanya 1.000 pengunjung per hari atau 20% dari kapasitas dengan pengawasan protokol kesehatan yang ketat.

    “Kami juga telah menerjunkan petugas di lapangan yang akan mengingatkan protokol kesehatan kepada pengunjung,” jelasnya.(AAN.S)

  • Bupati Mesuji Larang ASN Gunakan Gas Elpiji Subsidi

    Bupati Mesuji Larang ASN Gunakan Gas Elpiji Subsidi

    Mesuji (SL) – Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berkerja di lingkup pemerintah Kabupaten Mesuji di larang menggunakan gas LPG 3 kg atau gas subsidi. Hal tersebut berdasarkan surat edaran Bupati Mesuji, Saply TH dengan nomor edaran EM.07.00/1461/V.05/21 tentang larangan penggunaan gas elpiji untuk ASN di lingkup pemerintah Kabupaten Mesuji.

    Seluruh ASN di lingkup Pemerintah Kabupaten Mesuji tidak diperkenankan menggunakan tabung gas elpiji 3 kg, karena tabung 3 kg bersubsidi hanya diperuntukan oleh rumah tangga tidak mampu dan usaha mikro.

    “Seluruh aktivitas dan fasilitas pemerintah Kabupaten Mesuji tidak diperkenankan menggunakan gas elpiji tabung 3 kg. Diharapkan untuk kepala perangkat daerah, kepala UPT/BLUD/unit kerja untuk dapat melaporkan perkembangan larangan penggunaan gas elpiji tabung 3 kg”, imbau Bupati Mesuji. (Aan S)

  • Sebanyak 54 Peserta PPPK Terima SK Dari Bupati Mesuji

    Sebanyak 54 Peserta PPPK Terima SK Dari Bupati Mesuji

    Mesuji (SL)-Sebanyak 54 peserta yang lulus seleksi PPPK baik dari Guru maupun tenaga penyuluh gembira setelah menerima Keputusan Bupati Mesuji Nomor:KP.02.04/418/V.03/KPTS/MSJ/2021 Tentang Pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Mesuji Formasi Tahun 2019, Senin 03 Februari 2021,

    Bupati Mesuji H Saply TH mengucapkan selamat kepada Saudara-saudara yang telah menerima SK Pengangkatan PPPK pada hari ini,sehingga sangat patut disyukuri dengan cara bekerja yang luar biasa untuk menghasilkan sesuatu yang hebat dan bermanfaat bagi masyarakat.

    “Selain itu para PPPK agar dapat segera menyesuaikan diri sekaligus meneguhkan komitmen terbaik bagi masyarakat sebagai sarana pengabdian bagi masyarakat sesuai dengan bidang masing-masing.

    PPPK harus adaptif terhadap perkembangan zaman dan berinovasi, karena pemerintah Kabupaten Mesuji bisa segera maju jika mampu melakukan akselerasi, terobosan, langkah inovatif dan kreatif untuk bersaing,Kita harus berubah, pinta H Saply TH.

    “Saya berpesan agar dalam setiap melaksanakan tugas, wajib hukumnya untuk selalu berpedoman kepada peraturan perundang-undangan yang berlaku, senantiasa menjalin kebersamaan dan kerja sama, laksanakan tugas dengan penuh dedikasi, loyalitas, jujur, dan bertanggung jawab sehingga nantinya akan bernilai ibadah yang menuntun Saudara mencapai kesuksesan dan Semoga para PPPK yang baru diangkat dapat menjadi amunisi baru untuk mewujudkan Kabupaten Mesuji yang Sejahtera, Aman dan Berkeadilan,” tandasnya.

    Hal itu juga di jelaskan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Mesuji Yopi Saputra, pada kesempatan itu diserahkan total 54 PPPK terdiri atas 38 guru dan 16 penyuluh pertanian dengan kontrak kerja selama lima tahun.

    Yopi berharap agar PPPK yang menerima SK pengangkatan untuk lebih termotivasi dan dapat berkinerja lebih baik.( AAN.S)

  • Bupati Mesuji Tinjau Persawahan Di Kecamatan Rawajitu Utara

    Bupati Mesuji Tinjau Persawahan Di Kecamatan Rawajitu Utara

    Mesuji (SL)-Bupati Mesuji H. Saply TH didampingi Kepala Dinas pertanian Kabupaten Mesuji dan rombongan turun langsung mengecek persawahan di kecamatan Rawajitu Utara kabupaten Mesuji, Rabu 17 Februari 2021.

    Kunjungan Bupati Mesuji dan rombongan ke Kecamatan rawajitu utara untuk melihat langsung dari dekat para petani di desa Sungai buaya dan desa Panggungrejo dan sekaligus memberikan arahan dan semangat bagi petani yang ada di kecamatan rawajitu Utara

    Di tengah-tengah persawahan di desa Sungai buaya Kecamatan rawajitu Utara Bupati Mesuji memberikan semangat kepada para petani agar panen kali ini bisa berhasil hasilnya melimpah.

    “Khususnya bagi gapoktan dan ketua kelompok agar bisa selalu memberikan yang terbaik untuk ketahanan panganataupun ASN yang ada di Kabupaten Mesuji” ujar Saply.

    “Kita harus yakin dan percaya kualitas padi yang kita tanam di Kabupaten Mesuji ini bisa lebih baik lagi dan enak untuk dikonsumsi Baik itu di Kabupaten Mesuji maupun di luar Kabupaten Mesuji,” pungkasnya.( AAN.S)

  • Bupati Saply TH Lantik 57 Pejabat Eselon III dan IV di Lingkungan Pemkab Mesuji

    Bupati Saply TH Lantik 57 Pejabat Eselon III dan IV di Lingkungan Pemkab Mesuji

    Mesuji (SL)-Bupati Mesuji H. Saply TH melantik dan mengukuhkan 57 pejabat Eselon III dan IV di lingkungan Pemkab setempat, Rabu 10 Februari 2021 di aula Bupati Mesuji Komplek Pemda Mesuji Desa Wiralaga Mulya Kecamatan Mesuji

    Pelantikan itu, berdasarkan undang-undang nomor 49 tahun 2008 tentang pembentukan Kabupaten Mesuji provinsi Lampung dan undang-undang nomor 5 tahun 2014 tentang aparatur sipil negara serta undang-undang nomor 23 tahun 2014 tentang pemerintah daerah sebagai mana diubah dua kali terakhir dengan undang-undang nomor 9 tahun 2015 tentang perubahan kedua atas undang-undang nomor 23 tahun 2014 tentang pemerintah daerah.

    Peraturan nomor 100 tahun 2000 tentang pengangkatan pegawai negeri sipil dalam jabatan struktural sebagaimana telah diubah dengan peraturan pemerintah nomor 13 tahun 2002 peraturan pemerintah nomor 18 tahun 2016 tentang perangkat daerah peraturan pemerintah nomor 11 tahun 2017 tentang manajemen pegawai negeri sipil sebagaimana diubah dengan peraturan pemerintah nomor 17 tahun 2020 tentang perubahan peraturan Pemerintah Nomor 11 tahun 2017 tentang manajemen pegawai Negeri sipil.

    Peraturan Kepala badan kepegawaian negara nomor 13 tahun 2002 tentang ketentuan pelaksanaan pengangkatan PNS dalam jabatan strukturalfungsi perangkat daerah Kabupaten Mesuji.

    Dalam sambutannya Bupati Mesuji mengatakan dengan adanya rolling pejabat ini bisa membawa Kabupaten Mesuji lebih baik lagi dan bisa bekerja dan bertanggung jawab dalam mengemban tugas.

    Bupati Mesuji, Saply TH mengatakan tidak ada jual beli jabatan di lingkup pemerintah kabupaten Mesuji, Hal tersebut di ucapkan dalam acara pelantikan dan pengukuhan jabatan Administrator dan pejabat pengawas.

    “Di harapakan agar pejabat yang baru saja dilantik agar dapat bekerja dengan sungguh-sungguh demi kabupaten Mesuji, saya tidak segan – segan memindahkan kemana pun tempat apabila dalam bekerja tidak benar,” kata Bupati.

    “Saya tidak meminta uang sepeserpun kepada kalian semuanya, Saya berharap berkerja dengan iklas dan sungguh-sungguh,” tegasnya. (AAN.S)

  • Bupati Saply Buka Musrenbang RKPD Mesuji Tahun 2022

    Bupati Saply Buka Musrenbang RKPD Mesuji Tahun 2022

    Mesuji (SL)-Bupati Mesuji Saply TH, secara resmi membuka Musyawarah Rencana pembangunan (Musrebang) untuk Rencana kerja pemerintah Daerah tahun 2022 pada Selasa 10 Februari 2021 di balai Desa Brabasan kecamatan Tanjung Raya.

    Dalam sambutannya, Bupati Mesuji Saply TH mengatakan Musrebang ini bertemakan penguatan infrastruktur dan peningkatan Nilai tambah produk unggulan dalam rangka pemulihan ekonomi daerah, Tema tersebut sesuai dengan visi dan misi kabupaten Mesuji. “Ucap Saply di hadapan kepala Desa se kecamatan Tanjung Raya.

    Masih jelasnya, Dengan di buka nya Musrebang ini di harapkan agar setiap Desa yang ada di kabupaten Mesuji agar mengajukan usulan – usulan pembangunan dengan harapan di tahun 2022 pembangunan di kabupaten Mesuji merata di setiap pelosok Desa.

    Kegiatan ini di harapakan agar bisa menjadi wadah aspirasi untuk program – program pembangunan di kabupaten Mesuji,” pungkasnya.

    Turut hadir dalam pembukaan musrembang, Wakil Bupati Mesuji, Sekertaris Daerah, kepala OPD sekabupaten Mesuji, Camat tanjung Raya, serta seluruh kepala Desa di kecamatan Tanjung Raya. (AAN.S)

  • Bupati Mesuji Buka Sosialisasi Inovasi Daerah dan Indek Kepemimpinan

    Bupati Mesuji Buka Sosialisasi Inovasi Daerah dan Indek Kepemimpinan

    Mesuji (SL)-Bupati Mesuji Saply TH membuka acara Sosialisasi Inovasi Daerah dan Indeks Kepemimpinan Kepala Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Mesuji yang berlangsung di aula Kantor Bupati Mesuji, Senin 08 Februari 2021.

    Sebagai narasumber sosialisasi tersebut, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Dalam Negeri A. Fatoni dan Kepala Pusat Litbang Otonomi Daerah, Politik, dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri Deddy Winarwan.

    Dalam sambutannya Bupati Mesuji H. Saply mengatakan sosialisasi Inovasi Daerah dan Indek ini di lakukan untuk menunjang keberhasilan suatu daerah agar bisa terus bisa maju dan menjadikan suatu daerah lebih baik lagi.

    “Kepemimpinan Kepala Daerah sesuai PP Nomor 38 Tahun 2020 dan Permendagri Nomor 38 Tahun 2020 agar kabupaten kota bisa lebih berkembang seperti Kabupaten lainnya” kata Saply.

    Di selah selah acara tersebut Bupati Mesuji H.Saply TH Pemberian Cendramata Dari Bupati Mesuji Hi. Saply TH kepada Kepala Badan Litbang Kementrian Dalam Negeri.

    Hadir dalam acara tersebut dihadiri oleh wakil bupati Mesuji, Sekertaris Daerah Kabupaten Mesuji, Seluruh Kepala OPD Se- Kabupaten Mesuji dan Camat Se-Kabupaten Mesuji. ( AAN.S)

  • Pemkab Mesuji Terima 1.800 Vaksin Sinovac

    Pemkab Mesuji Terima 1.800 Vaksin Sinovac

    Mesuji (SL)-Kabupaten Mesuji menerima 1.800 dosis vaksin Sinovac buatan China dari pemerintah Provinsi Lampung untuk pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tahap pertama, di gedung kantor Bupati Wiralaga Mulya, Senin  25 Januari 2021.

    Penyerahan vaksin dari pemerintah Provinsi Lampung di serahkan oleh Kepala UPTD Instalasi Farmasi Kalibrasi Alkes, Aries Aviantono dan di kawal ketat dengan iring iringan penjagaan anggota brimob Polda Lampung dan Satlantas Polda Lampung.

    Pada saat serah terima vaksin, Bupati Mesuji Saply TH di dampingi Wakil Bupati Haryati Cendralela, Sekertaris daerah Mesuji Syamsudin, para asisten, staf ahli, Kepala perangkat daerah beserta jajaranya.

    Bupati mesuji Saply TH berterima kasih atas kedatangan vaksin ini, ada 1800 dosis vaksin yang kita terima, dan yang pertama akan di suntik vaksin yaitu Pejabat Public, unsur dprd, tni polri, sekertariat pemda, tokoh agama tokoh masyarakat dan tokoh pemuda, pada tanggal 2 februari mendatang di RSUD Ragab Begawe Caram.

    Sementara ini vaksin Sinovac ini kita tempatkan atau di simpan di kantor dinas kesehatan dengan tempratur suhu dan alat yang sudah di sediakan, dan rencananya pada hari kamis vaksin akan kita dropkan di puskesma puskesmas yang ada di kabupaten mesuji.

    Ada sekitar 1028 petugas kesehatan yang sudah terdaftar akan di vaksin, ucap Bupati Mesuji.( AAN.S)

  • Sah! Kalung Pimpin Desa Wira Bangun Kecamatan Simpang Pematang Mesuji

    Sah! Kalung Pimpin Desa Wira Bangun Kecamatan Simpang Pematang Mesuji

    Mesuji (SL)-Setelah terpilih menjadi Pengganti Antar Waktu (PAW) Kepala Desa Wira Bangun Kecamatan Simpang Pematang Kalung Akhirnya Di Lantik sebagai Kepala Desa oleh Bupati Mesuji H.Saply TH, Rabu 13 Januari 2021.

    H. Saply TH di dampingi Wakli Bupati Mesuji Hj. Haryati Candralela saat melantik Kalung Menjadi Kepala Desa Definitif Wira Bangun ini juga di Saksikan oleh Kepala Dinas PMD Sunardi Sukau, Camat Se-kabupaten Mesuji dan Kepala Desa Se-kecamatan Simpang Pematang Kabupaten Mesuji.

    Dalam sambutanya Bupati Mesuji mengucapkan selamat kepada Kalung yang telah dilantik menjadi Kepala Desa  Wira Bangun semoga dapat menjalankan tugas amanah dan dapat melayani masyarakat dalam 10 program pokok PKK, dan pemimpin haruslah selalu siap berada didepan sebagai seorang pemimpin.

    “Selamat dan siap menjadi pelayan masyarakat dan selalu siap berada didepan sebagai seorang pemimpin,” ucapnya.

    Bupati Saply TH menambahkan, berkembangnya suatu desa tergantung dari seorang pemimpin dan maju dan mundurnya sebuah desa tergantung dari seorang kepala desa.

    “Haruslah siap memimpin dan melaksanakan program pembangunan mendatang agar desa dapat tumbuh dan berkembang maju”tutup Saply Bupati Mesuji,” ujar Saply. (AAN.S)